15 Makanan Penyebab Kolesterol yang Bisa Mengancam Kesehatanmu

Makanan dan minuman sumber kolesterol | www.medicalnewstoday.com

Hidup sehat dengan menghindari makanan penyebab kolesterol

Pola makan sehat adalah cara dasar melawan kenaikan kolesterol. Seorang ahli gizi dan juru bicara American Dietetic Association menjelaskan upaya mencegah naiknya kolesterol sekaligus meningkatkan kesehatan tubuh dengan cara mengonsumsi berbagai jenis sayur, buah-buahan, dan ikan.

Artinya, kamu harus benar-benar bisa mengatur asupan gizi atau sekalian saja menghindari beragam makanan penyebab kolesterol.

Persoalan kesehatan gaya hidup dan makanan memang kerap menimbulkan dilema di zaman sekarang. Berbagai jenis makanan penyebab kolesterol nyaris kita jumpai setiap hari dan bahkan setiap waktu.

Tetapi risiko penyakit-penyakit mematikan seperti jantung dan stroke yang dipicu kolesterol senantiasa mengancam dan tidak memandang batasan usia.

Daftar makanan pemicu kolesterol tinggi

Alhasil, satu-satunya cara termudah adalah mencegahnya, yakni mengurangi dan kalau perlu malah menghindari berbagai makanan pemicu kolesterol.

Memang akan sulit untuk mengubah kebiasaan, tetapi jika motivasimu untuk kesehatan tubuh, kenapa tidak melakukannya? Nah, berikut ini adalah 15 jenis makanan dan minuman penyebab kolesterol.

1.

Produk susu

Produk susu | www.business-standard.com

Lemak jenuh adalah penyumbat pembuluh arteri dan peningkat kadar kolesterol jahat. Makanan seperti es krim dan keju adalah sumber lemak jenuh. Kurangi konsumsi makanan penyebab kolesterol ini agar jantung lebih sehat.

2.

Daging olahan

Daging olahan | i1.wp.com

Bacon, sosis, kornet, dan daging olahan lainnya merupakan sumber lemak jenuh penyumbat pembuluh darah. Jenis-jenis makanan tersebut memang sangat sulit ditepis jika sudah disajikan.

Namun jika kamu sedang berkomitmen untuk hidup lebih sehat, hindari makanan-makanan tersebut agar kadar kolesterol lebih stabil.

Baca Juga: Wajib Tahu! 20 Makanan Penyebab dan Pemicu Timbulnya Jerawat

3.

Gorengan

Gorengan | tirto.id

Gorengan lebih buruk dari lemak jenuh sebab mengandung lemak trans. Menyantap gorengan secara berlebihan bahkan diibaratkan seperti menodongkan senjata ke diri sendiri.

Sumber utama lemak trans adalah partially hydrogenated oil, minyak yang digunakan pada sebagian besar restoran siap saji dalam menggoreng makanan.

Lemak trans meningkatkan kolesterol secara gila-gilaan dengan meningkatkan kadar LDL atau kolesterol jahat dan menurunkan HDL atau kolesterol baik.

4.

Margarin

Margarin | life.trubus.id

Ini juga sumber makanan pemicu kolestrol jahat. Sebagai gantinya, oleskan minyak zaitun pada roti tawar jika kamu ingin menyantapnya sebagai menu sarapan. Tambahkan juga minyak zaitun pada salad sayuran.

Baca Juga: Bisa Membuatmu Bahagia dan Bahan Energi Alternatif, Inilah 15 Manfaat Kulit Pisang untuk Manusia!

5.

Roti, cake dan cookies

Cake | www.mybakingaddiction.com

Cake dan cookies merupakan sumber asam lemak trans yang buruk untuk kesehatan jantung. Roti dan cake buatan sendiri juga mengandung lemak jenuh karena margarinnya. Usahakan jangan terlalu sering mengonsumsi makanan jenis ini untuk kesehatan jantung.

6.

Telur puyuh

Telur puyuh | www.republika.co.id

Telur puyuh merupakan salah satu menu lezat yang bisa dihidangkan sebagai lauk atau camilan. Namun banyak orang yang tidak menyadari (atau mungkin sudah tahu tapi mengabaikan) fakta bahwa ini adalah makanan penyebab kolesterol yang tinggi kadarnya. Di setiap 100 gram telur puyuh saja mengandung 3.640 mg kolesterol.

7.

Otak sapi

Otak sapi | www.idntimes.com

Otak sapi, sebagaimana jenis jeroan, adalah makanan penyebab kolesterol tinggi. Untuk setiap 100 gram otak sapi saja, kandungan kolesterolnya sangat tinggi, yakni sebesar 2.300 mg.

Kalau kamu penggemar makanan ini, sebaiknya dibatasi saja, semisal dua minggu sekali atau sebulan sekali. Dan sebenarnya yang dianjurkan adalah dengan tidak menyantapnya lagi.

Baca Juga: Manfaat Kolang Kaling Ini Mampu Enyahkan Banyak Penyakit, Tubuh Jadi Makin Fit!

8.

Kuning telur ayam

Kuning telur | www.idntimes.com

Kamu yang doyan menyantap telur sebaiknya berhati-hati jika ingin membatasi asupan kolesterol. Bagian kuningnya mengandung kadar kolesterol yang tinggi sebanyak 2.000 mg di setiap 100 gramnya.

Wah, lalu apa kamu tidak boleh makan telur selamanya? Sebenarnya masih bisa menikmati makanan ini dengan batasan secukupnya. Atau kalau mau lebih aman, pisahkan saja bagian putih dan kuningnya.

9.

Cumi

Cumi | www.dapurkobe.co.id

Berhati-hatilah jika kamu menggemari makanan hasil laut ini. Cumi merupakan salah satu makanan penyebab kolesterol tinggi yang akan memikat dengan kelezatannya, namun kalau tidak dibatasi ketat akan mengancam kesehatan tubuhmu.

Kandungan kolesterol untuk setiap 100 gram cumi sekitar 1.170 mg. Bayangkan saja, makanan ini biasanya disajikan dalam potongan-potongan kecil. Dan tak sadar, kita bisa menghabiskan porsi besar meski terasa sedikit.

Baca Juga: Hijau dan Segar, Ini 16 Manfaat Selada untuk Bantu Perbaiki Kualitas Hidupmu

10.

Kerang

Kerang | www.halodoc.com

Kerang, dan berbagai jenis makanan laut lain sebenarnya mengandung sumber-sumber gizi dan nutrisi yang bagus.

Sayangnya, banyak orang yang menyukai kerang bukan karena faktor tersebut, tapi karena kelezatannya. Ya, siapa saja yang menggemari kerang wajib tahu bahwa ini adalah makanan penyebab asam urat dan kolesterol.

Hanya 3 ons kerang yang kamu sudah mengandung sekitar 166 mg kolesterol. Ironisnya, makanan ini ternyata mengandung antioksidan karotenoid dan asam amino taurin, yang bermanfaat menurunkan kolesterol jahat dan mencegah jantung.

Jadi, bagi kamu yang sedang punya masalah serius dengan kolesterol, sebaiknya hindari makanan ini.

11.

Sarden

Sarden | www.merdeka.com

Sarden adalah menu makanan yang disukai karena kepraktisannya. Tinggal dibuka, dipanaskan sebentar, lalu siap disantap bersama sayuran atau cukup dengan kuahnya.

Kandungan protein dalam sarden pun lumayan bagus dan terbukti menjadi sumber asupan vitamin E, magnesium, seng, tembaga, fosfor, selenium, dan zat besi.

Namun makanan penyebab asam urat dan kolesterol ini harus dibatasi konsumsinya. Satu porsi yang kamu oleh dari sekaleng sarden mengandung 131 mg kolesterol lho. Dan banyak pakar kesehatan yang tidak menyarankan makanan ini sebagai menu harian.

Baca Juga: Ampuh! Cara Menaikan Trombosit pada Anak dan Orang Dewasa dengan Cepat

12.

Beragam minuman manis kemasan

Minuman kemasan | ramesia.com

Sekarang ini makin banyak produk minuman manis baik yang sudah dijual dalam mini market atau diolah langsung secara unik dan dijajakan dari mal hingga ke trotoar jalan.

Jenis-jenisnya pun beragam dengan nama-nama yang nyeleneh dan kalau dipikir-pikir, semuanya nyaris serupa.

Hal yang wajib kamu ketahui di sini adalah kandungan dari minuman-minuman tersebut. Rata-rata minuman manis kemasan ini mengandung fruktosa berlebihan dan bakal memicu risiko penumpukan lemak yang berdampak pada masalah kolesterol.

Misal cuaca sedang panas-panasnya dan ingin menenggak minuman segar, lebih baik air putih saja. Sesekali mungkin tidak apa-apa, namun yang paling aman adalah dengan menghindarinya.

13.

Cokelat

Cokelat | www.akurat.co

Bagi kamu penggemar minuman atau makanan cokelat, lebih baik atur porsinya seminimal mungkin. Orang yang punya gangguan kolesterol selalu dianjurkan untuk tidak menyentuh makanan ini sama sekali. Bahkan, sekali dua kali pun sebenarnya dilarang.

Satu hal yang harus kamu ketahui, jenis makanan atau minuman manis justru lebih berbahaya dibandingkan makanan atau minuman yang mengandung gula alami. Untuk hidup yang lebih sehat, cobalah mengonsumsi alternatif selain cokelat.

Baca Juga: Wajib Tahu! 21 Ciri-ciri Penyakit Diabetes pada Wanita dan Pria

14.

Burger dan semua makanan cepat saji

Burger | www.foodnetwork.com

Semua jenis makanan cepat saji atau fast food termasuk burger selalu berisiko pada kesehatan tubuh, khususnya dampak kolesterol yang tinggi. Satu porsi burger disinyalir terdiri dari 10 hingga 20 gram lemak jenuh dan 85 mg kolesterol.

Namun hitungan tersebut berlaku untuk porsi atau ukuran burger normal. Sementara itu, kebanyakan orang justru menyukai burger dalam porsi sedang dan bahkan jumbo.

Masih ada lagi ancaman dari sajian selain burger sebagaimana menu fast food pada umumnya, mulai dari kentang goreng, es krim, minuman bersoda, dan lain-lain.

Satu paket menu utuh itu sudah sangat berlebihan kandungan kolesterol yang bakal membahayakan kesehatanmu.

15.

Makanan ringan kemasan/snack

Snack | www.amazon.com

Suka jajan camilan atau makanan ringan yang biasa dijual di mini market? Ukurannya sih kecil, dan meskipun kamu membeli yang besar, kalau dibuka pun isinya tidak sampai setengah wadahnya.

Tetapi justru itulah alasan kenapa produk-produk makanan ringan itu dikemas dalam porsi yang sebenarnya kecil.

Coba amati keterangan komposisi nutrisi di setiap kemasan. Rincian keterangan komposisi makanan tersebut sudah lebih dari cukup untuk menjelaskan kenapa ini termasuk makanan penyebab kolesterol tinggi.

Kalau kamu punya doyan ngemil apalagi jika sedang mengerjakan tugas atau beraktivitas, lebih baik cari camilan yang lebih sehat. Jajanan-jajanan tradisional atau yang kamu buat sendiri justru lebih aman dibandingkan berbagai snack yang merek dan jenisnya kian tersebar luas.

Artikel Lainnya

Sebenarnya masih banyak jenis makanan penyebab kolesterol tinggi yang kerap tidak disadari. Namun beberapa contoh yang disebutkan di atas sekiranya akan membuatmu lebih mawas diri dalam menjaga asupan gizi dan nutrisi sehari-hari, khususnya untuk hidup lebih sehat dan bebas dari kolesterol jahat.

Segala sesuatu jika berlebihan tentunya tidak akan bagus bagi diri kita, apalagi jika menyangkut kesehatan. Oleh sebab itu, pilih menu makanan secara bijak dan mulailah gaya hidup sehat.

Tags :