10 Lagu Keroncong yang Wajib Didengarkan Sebelum Tahun 2019 Berakhir
10 Desember 2019 by Boy N.Koleksi Pilihan Lagu Keroncong Asli, Modern, dan Jawa
Siapa bilang kalau lagu Keroncong sudah mulai punah? Musik yang kerap disebut-sebut sebagai salah satu genre asli Indonesia ini tidak ada matinya. Salah satu buktinya adalah ajang Pasar Keroncong Kotagede yang rutin diselenggarakan tahunan di Yogyakarta.
Bahkan, gema irama musik ini terus berkumandang di luar negeri termasuk ajang ‘Performing Indonesia’ yang diadakan di Galeri Freer & Sackler, Smithsonian, di Amerika Serikat bulan Oktober kemarin.
Di zaman sekarang, jumlah pendengar Keroncong mungkin tidak begitu banyak dibandingkan genre Dangdut Campursari atau Koplo yang akhir-akhir ini kian booming, khususnya di anak-anak muda. Apalagi kalau mendengarkan musik Keroncong asli yang seolah melemparkan kita kembali ke Era Kolonial khas mooi indie.
Daftar Lagu Keroncong Terbaik
Sebagian anak muda mendengarkan musik Keroncong sebagai opsi alternatif di tengah-tengah hingar bingar tren Koplo, Campursari, Folk, Hip Hop, dan genre-genre lainnya yang saling silih berganti mengisi daftar putar kawula muda bersama perbincangan snob yang tak ada habis-habisnya.
Bagi kamu yang penasaran ingin mendalami musik ini, coba deh dengarkan dulu karya-karya kanonik para maestro Keroncong.
Jadi, selain lagu Keroncong Hetty Koes Endang, jangan lupakan deretan karya-karya besar dari ikon penting Keroncong, Mus Mulyadi. Selain itu, nama-nama besar seperti Waldjinah dan Gesang pun wajib diapresiasi.
Oleh karena itu, agak sulit juga menemukan karya-karya Keroncong baru. Kebanyakan musisi membawakan ulang lagu-lagu klasik dalam aransemen berbeda, lebih fresh alias kekinian. Artinya, musik Keroncong nyatanya abadi dan tak lekang ditelan perubahan zaman.
Daftar yang disusun ini pun disesuaikan pada relevansinya sebagai karya musik Keroncong yang direkomendasikan berdasarkan popularitas dan keunikan komposisi. Namun, tetap enak didengarkan tanpa mengaburkan esensinya sebagai musik Keroncong.
Baca Juga: Cara Download Lagu Sunda, dari yang Lawas Hingga yang Terbaru
Nah, inilah daftar lagu Keroncong asli, modern, dan Jawa yang sekiranya perlu kamu simak!
1. Aryati (Mus Mulyadi)
Versi lagu Keroncong asli ‘Aryati’ wajib kamu dengarkan sebagai pengantar mengenali musik khas ini. Sebuah kisah kasih tak sampai yang dilantunkan dalam bahasa indah nan puitis.
Sebenarnya, karya keren ini diciptakan oleh maestro angkatan 45, Tuanku Ismail Marzuki dan telah dinyanyikan dalam berbagai versi aransemen. Nah, versi yang dinyanyikan Mus Mulyadi inilah yang menempati daftar pertama kita ini.
Unduh di sini.
2. Krontjong Kemajoran (Wieteke Van Dort & Guus Becker)
Lagu yang sangat legendaris dan dari judulnya saja kamu sudah bisa menebak apa genre-nya. Versi yang kami rekomendasikan ini dinyanyikan oleh Wieteke Van Dort & Guus Becker.
Sampai hari ini, belum diketahui secara jelas siapa yang menulis liriknya. Beberapa sumber menyebutkan bahwa lirik lagu ini kemungkinan berasal dari Keroncong Tugu, namun dibawakan dalam bahasa Indonesia. Satu yang pasti, lagu ini sangat fenomenal dan menggugah.
Unduh di sini.
Baca Juga: 23+ Lagu Jawa dengan Berbagai Ragam, dari Tembang Macapat Hingga Koplo!
3. Bengawan Solo (Gesang)
Lagu ini sangat populer bahkan di mancanegara. Ada juga yang dinyanyikan dalam bahasa Mandarin di sebuah film. Dan ya, itu bukan hanya dalam versi bahasa itu karena beberapa negara pun menggubahnya dalam bahasanya masing-masing termasuk Jepang dan Korea. Karya indah ini terus mengalir jauh ke berbagai negara melintasi generasi ke generasi.
Unduh di sini.
4. Sepasang Mata Bola (Sundari Soekotjo)
Lagu favorit mendiang mantan presiden RI, BJ Habibie ini lagi-lagi merupakan karangan Tuanku Ismail Marzuki. Di masa perjuangan kemerdekaan Indonesia, lagu ini menjadi semacam soundtrack yang memantik dan mengobarkan semangat mengusir tentara kolonial Belanda.
Lirik lagunya memang sangat heroik sekaligus romantis. Nah, versi yang dinyanyikan oleh Sundari Soekotjo ini direkomendasikan buatmu.
Unduh di sini.
Baca Juga: Kumpulan Lagu Daerah Bali Beserta Makna di Baliknya
5. Selendang Sutra (Pantja Warna)
Tuanku Ismail Marzuki telah menciptakan banyak karya klasik yang dibawakan dalam berbagai versi. Namun, rata-rata memang lebih syahdu ketika diaransemen dalam versi Keroncong.
Dan seperti umumnya karya beliau, lirik lagu ini menggambarkan era perjuangan kemerdekaan dalam kisah romansa dalam bahasa yang indah. Versi yang dibawakan oleh Pantja Warna ini termasuk salah satu yang terbaik.
Unduh di sini.
Baca Juga: Nggak Melulu Urusan Kopi dan Senja, Inilah 10 Band Indie Indonesia Favorit
6. Sepanjang Jalan Kenangan (Hetty Koes Endang)
Siapapun yang menyukai lagu Keroncong Hetty Koes Endang pasti tak melewatkan judul ini. Aslinya ditulis oleh A. Riyanto kemudian dipopulerkan oleh Tetty Kadi dalam bentuk musik pop.
Namun, saking bagusnya musik dan lirik lagunya, banyak musisi yang membawakan dalam berbagai versi, termasuk Keroncong. Dibawakan oleh Hetty Koes Endang, lagu ini dilantunkan dalam langgam Keroncong yang sangat enak didengarkan.
Unduh di sini.
Baca Juga: 15 Lagu Indie Hits 2019, Cocok Buat yang Anti-mainstream
7. Geef Mij Maar Nasi Goreng (Orkes Sinten Remen)
Orkes Keroncong Sinten Remen dipimpin oleh mendiang Djaduk Ferianto, seniman asal Yogyakarta. Ide-ide kratif sang seniman kemudian merombak konsep musik Keroncong menjadi lebih dinamis dan progresif, namun tidak melunturkan ciri dan warna khasnya. Buktinya adalah lagu ‘Geef Mij Maar Nasi Goreng’ yang bisa kamu simak dalam tautan video di bawah ini.
Unduh di sini.
8. Punk Dangdut (Kornchonk Chaos)
Lho, judulnya ‘Punk Dangdut’ tapi dinyanyikan dalam musik Keroncong? Ya, inilah mereka kelompok dari Yogyakarta yang dikenal gokil dalam penampilan, musikalitas, penulisan lirik, dan aksi panggung.
Sempat populer di awal tahun 2000-an, para personelnya akhirnya sibuk dengan kegiatannya sendiri-sendiri yang juga tak jauh-jauh dari dunia kesenian. Lagu Keroncong modern dari kelompok musik kocak ini hanyalah satu dari sekian karya yang judul-judulnya unik dan humoris.
Unduh di sini.
Baca Juga: Mari Selamatkan Generasi Kita dengan Daftar Lagu Anak-anak Indonesia Ini!
9. Kroncong Protol (Bondan & Fade2Black)
Lagu Keroncong modern ini sempat merajai televisi, radio, dan berbagai tempat nonkrong yang menyediakan fasilitas pemutar musik di era 2000-an.
Pertama kali dirilis, banyak yang mengapresiasinya sebagai wujud perpaduan yang alami antara elemen-elemen Keroncong dan genre-genre lainnya. Sebenarnya lagu ini termasuk overrated kalau kita kembali lagi ke masa-masa popularitasnya. Namun, mendengarkan lagi di tahun ini rasanya cukup segar juga.
Unduh di sini.
10. Lungiting Asmara (Paksi Band)
Bagi kamu yang ingin mendengarkan seperti apa sih lagu Keroncong Jawa itu? Coba deh simak versi aransemen dari Paksi Band. Biasanya sih lagu ini dibawakan pada saat resepsi yang menggunakan adat Jawa.
Lagu yang diciptakan oleh H.R Senopati ini telah dipopulerkan banyak seniman, termasuk Didi Kempot. Nah, bagi kamu yang ingin mendengarkan dalam versi lagu Keroncong Jawa, kamu bisa menyimak gubahan Paksi Band ini.
Unduh di sini.
Situs dan Cara Download Lagu Keroncong Terbaik
Belakangan tahun ini, kian jarang orang mengunduh dan menyimpan file musik digital termasuk lagu Keroncong mp3. Alasannya tentu karena pergeseran cara menikmati musik yang rata-rata langsung mengandalkan layanan streaming seperti Spotify atau langsung membuka YouTube.
Namun, kamu pun masih bisa download lagu Keroncong dari beberapa situs yang masih menyediakan tautannya. Berikut ini beberapa pilihan tempat download lagu Keroncong yang bisa kamu gunakan:
1. Freemp3cc
Kamu bisa mengakses situsnya di tautan ini. Tulis saja judul lagu yang kamu cari, dan kalau ketemu, bisa langsung diunduh. Kecepatan pengunduhan tergantung dari koneksi internet yang kamu gunakan.
2. PlanetLagu
Sama dengan cara di atas, kamu pun bisa mengunduh lagu versi Keroncong dengan mengetikkan judulnya dan langsung diarahkan ke tautan. Klik saja di sini.
3. Spotify
Cara ini yang disarankan jika kamu mau berburu musik Keroncon secara legal. Ya, tentu saja untuk bisa mengunduhnya kamu harus berlangganan premium setiap bulan dengan biaya yang murah.
Lebih baik menggunakan cara ini karena ada banyak pilihan dengan kualitas audio yang mantap. Bahkan, jika selalu terhubung ke jaringan internet, tidak usah repot-repot mengunduhnya dan tinggal streaming sepuasnya. Klik dan gabung di sini.
4. YouTube
Kamu bisa mengecek berbagai karya musik Keroncong sekalian dengan videonya (jika ada). Untuk mengunduhnya, kamu bisa menggunakan platform khusus yang tersedia dalam bentuk aplikasi android, atau langsung di situs tertentu jika mengakses via desktop. Langsung saja cek di sini.
Mungkin kamu pernah atau masih menganggap musik Keroncong sebagai hiburannya orang-orang tua. Namun, sekali saja kamu mendengarkan, sensasinya bakal terngiang terus di benak dan perlahan menghanyutkan.
Tak usah jaim kalau ternyata kamu semakin menggemarinya dan menjadi semakin penasaran berburu koleksi lagu Keroncong mp3 atau streaming langsung. Musik ini merupakan salah satu warisan leluhur kita. Kalau bukan generasi muda yang melestarikan, siapa lagi?