Vans Challenge Ramai, Netizen Bingung Kenapa Selalu Bisa Mendarat dengan Sempurna

Vans challenge
Vans challenge | twitter.com

Teori sepatu Vans yang katanya selalu terjatuh dengan sempurna ketika dilempar atau tidak terbalik.

Segala sesuatu kini sudah serba digital. Sebuah tantangan pun dengan mudah jadi viral. Baru-baru ini ada Vans Challenge yang lagi viral di sosmed. Challenge ini adalah pengguna sepatu Vans harus melemparkan sepatunya ke lantai. Tagar #VansChallenge pun sempat menjadi trending topik di Twitter beberapa waktu yang lalu. Sebenarnya, seperti apa sih challenge ini?

1.

Awal mula Vans Challenge dan teorinya!

Vans Challenge ini pertama kali dimulai oleh pengguna Twitter bernama @Ibelievethehype yang membuat teori tentang sneakers Vans. Perempuan itu menyebutkan bahwa bagaimana pun sepatu Vans itu dilemparkan ke lantai, posisi sepatu akan tetap jatuh dengan sempurna dan menghadap ke atas, atau tidak terbalik.

Teorinya ini ia buktikan dengan video berdurasi kurang lebih 3 detik memperlihatkan dirinya melempar sepatu Vans tersebut. Benar saja, sepatu Vans yang ia lemparkan terjatuh dengan posisi menghadap ke atas dengan sempurna.

Unggahan perempuan tersebut kini sudah di-retweet 89 ribu kali dan mendapatkan likes 239 ribu. Dari sosmed Twitter, teori beserta unggahannya langsung menyebar ke sosmed lainnya.

2.

Netizen ikutan Vans challenge

Vans challenge pun di-test banyak orang beserta dengan video-video bertagar #VansChallenge. Netizen yang mencoba teori ini banyak yang terkejut karena berhasil yang sesuai dengan teorinya.

3.

YouTuber gaming ikut-ikutan

Bahkan challenge ini juga dicoba oleh salah satu YouTuber gaming, Reza Arap. Ketika dia lemar sepatunya, sepasang sepatu Vans Old Skool miliknya berhasil jatuh dalam posisi menghadap ke atas sesuai yang diharapkan.

4.

Di antara yang berhasil ada juga yang gagal

Dari sekian banyak Vans Challenge yang berhasil, tapi ada juga warganet yang gagal membuat sepasang sepatu ini jatuh dengan posisi menghadap ke atas. Salah satunya pengguna akun twitter @tiedyetwerp yang mengunggah Vans Challenge-nya yang fail.

Entah apa yang membuatnya tak berhasil seperti kebanyakan warganet lainnya. Beberapa warganet yang mendapat sepatunya tak jatuh sesuai teori, menganggap teori Vans tersebut adalah bohong.

Namun beberapa netizen yang melihat Vans Challenge fail ini mempertanyakan tentang keaslian sepatu vans tersebut, karena jika asli sepatu tersebut akan jatuh dengan posisi menghadap ke atas.

@fleebrian: “Sepatunya pasti palsu, tuh!”

@abdrijal_ijal: “Tdk berlaku untuk VANS KW! wkwkwk”

5.

Sobat misqueen nggak ketinggalan Vans challenge

Biarpun challenge ini mengharuskan melempar pakai sepatu Vans, namun bagi beberapa netizen seperti sobat misqueen challenge ini bisa pakai apa saja, misalnya menggunakan sepasang sendal jepit. Namun bisa-bisa saja lho!

Artikel Lainnya
6.

Komentar netizen

Vans challenge

Melihat fenomena Vans Challenge yang heboh di Twitter, banyak netizen yang memberi tanggapan dan ada pula yang menyimpulkan challenge ini.

@chenioryy: “Sebenarnya dah dr dulu deh.. ngecek sepatu ori atau gak gitu caranya di lempar muter kalo ngadep ke atas berarti ori karna sepatu ori emang kebanyakan berat kalo kw enteng. Ga Cuma vansssss."

@adeliazahraoffc: “Ya tetep menghadap keatas soalnya bidang alas sepatu lebih berat dari bagian atasnya, selain itu bentuk atas sepatu yg tidak datar sulit untuk membuat posisi bagian atas sepatu menghadap kebawah.. gw aja anak ips tau, mau kw or ori banyakan jga sepatunya menghadap keatas.. mikir dong mikir, jangan banyakan ngocok aj lu pade"

@faixazhari: "LEMPAR KE BAPAK KAU. PASTI BAKAL BALIK LAGII."

Nah itu gaes, Vans Challenge yang lagi ramai di medsos. Gimana menurut kalian tentang alasan sepatu tersebut selalu mendarat dengan posisi sempurna dan tidak terbalik? Apakah kamu juga tertarik mengikuti Vans Challenge ini?

Tags :