Sabet Gelar Pahlawan Bagi Anak Kos, Ini Sosok Pencipta Rasa Indomie yang Diklaim Terenak di Dunia
16 November 2019 by Ade Fatimah
Kita bangga dengan karya anak bangsa!
Mi instan Indomie sudah menjadi menu yang tak bisa dipisahkan oleh masyarakat indoneisa. Tidak hanya dalam negeri, mi ini ternyata juga banyak disenangi di luar negeri. Makanan favorit anak kos ini bahkan dinobatkan sebagai mi instan terenak di dunia versi media Amerika Serikat, Los Angeles Times.
Dilansir dari Grid.id (14/11/2019), peringkat yang memenangkan Indomie adalah "LA Times Instant Ramen Power Rangkings". Tentu saja hal ini menjadi sebuah kebanggaan tersendiri ketika sesuatu yang berhubungan dengan Indonesia mendunia.
"Menempatkan Indomie sebagai juara sebenarnya curang, karena Indomie lebih tepat disebut sebagai mi instan daripada ramen," tulis food columnist, Lucas Kwan Peterson di LA Times.

Walupun begitu, Peterson tak peduli karena ia akui Indomie memang sangat enak. Baginya, dari semua varian Indomie, Indomie goreng rasa ayam panggang adalah paling juara daripada yang lain.
Baca juga: Gempa Besar Saat Maghrib, Pria Ini Tetap Khusyuk Imami Salat di Saat Warga Panik
Peterson dengan sangat hafal menjelaskan isi di dalam sebungkus Indomie goreng ayam panggang. Bahkan kenikmatan Indomie goreng ayam panggang ini sulit baginya untuk diungkapkan.
"Mereka semua bersatu untuk menjadi... Bagaimana menyebutnya? Sangat sangat surgawi," jelas Peterson.

Namun mi goreng ini terdapat kelemahan di lidah Peterson yaitu rasanya yang menurutnya terlalu manis. Sedangkan yang paling ia sukai adalah rasa pedas dari saos dan kerenyahan bawang goreng yang membuat Indomie goreng ayam panggang sangat enak.
"(Saya) bisa dan mau memakannya setiap hari," kata dia.
Baca juga: Nggak Kuat Diet, Wanita ini Putuskan Menggemukan Badan Hingga Ukuran 4L
Tapi siapa sih pencipta rasa nikmatnya Indomie ini? Rupanya sosok pencipta rasanya merupakan seorang wanita bernama Nunu Nuraini. Bahkan mantan Walikota Bandung Ridwan Kamil pun sempat mengunggah sosok wanita dibalik varian rasa Indomie ini pada 22 Agustus 2017 lalu.
"Coba anak-anak mahasiswa, ucapkan terima kasih dan doa yang baik untuk ibu Nunuk, sosok pahlawan bagi anak-anak kos, terutama jika akhir bulan. Hidup Unpad," tulisnya di akun Instagram @ridwankamil.
Baca juga: Punya Istri Kelewat Muda Bahkan Lebih Cocok Jadi Anaknya, Pria Ini Bikin Netizen Iri

Tugas Ibu Nunu sendiri adalah meramu rasa baru sekaligus menciptakan variannya. Berkat Ibu Nunu inilah, ada banyak varian rasa produk Indomie. Terlepas dari banyaknya orang yang mengklaim bumbu Indomie tidak sehat, Ibu Nunu sangat mengedepankan bahan-bahan alami dalam tiap resep yang ia pilih.
Kini sudah 28 tahun Ibu Nunu mengabdikan diri sebagai Flavor Development Manager Indofood. Kini wanita lulusan Teknologi Pangan Universitas Padjajaran Bandung ini lebih memilih berkarya di belakang layar.
Wah, ternyata sosok dibalik lezatnya bumbu Indomie goreng, adalah seorang super woman yang telah berhasil mengharumkan nama bangsa lewat kontribusinya. Semoga Ibu Nunu bisa terus menciptakan rasa-rasa varian baru Indomie, ya. Dan untuk para anak kos-kosan, mari kita berterima kasih kepada Ibu Nunu karena menjadi pahlawan ketika kiriman belum datang. Hehehe.