Giliran 40.000 Buruh Gelar Demo DPR, Hindari Lokasi-Lokasi Rawan Berikut Ini!

Giliran Buruh Gelar Demo DPR, Hindari Sejumlah Wilayah Rawan Ini
Ilustrasi: Aksi demo buruh. | www.merdeka.com

Aksi demo DPR kembali digelar, kali ini giliran buruh yang akan menyampaikan aspirasi.

Sekitar 40 ribu buruh dari berbagai serikat kerja berencana akan menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPR RI, Rabu (2/10) siang.

Aksi ini menjadi rentetan panjang demo pada DPR setelah sebelumnya kelompok mahasiswa, pelajar, dan sipil juga melakukan demo.

Demo buruh kali ini pun diprediksi juga akan membuat jalan ditutup sehingga rawan terjadi kemacetan. Kira-kira di mana saja? Simak berikut ini.

1.

Demo buruh untuk menolak revisi UU Ketenagakerjaan

Giliran Buruh Gelar Demo DPR, Hindari Sejumlah Wilayah Rawan Ini
Demo buruh di kawasan gedung DPR. | www.suara.com

Dilansir dari CNNIndonesia.com, Rabu (2/10), Ketua Departemen Komunikasi dan Media Kofederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Kahar Cahyono menjelaskan ada tiga tuntutan dalam aksi demo kali ini.

Baca Juga: Tidak Diizinkan Istirahat, Siswa SMP di Manado Tewas Usai Dihukum Lari Keliling Sekolah!

Salah satunya adalah menolak revisi UU 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. Mereka menilai revisi UU hanya akan membuat hak-hak buruh tereduksi.

“Tuntutannya ada tiga, yang pertama itu kita tegas menolak revisi UU 13 Tahun 2003 karena ada indikasi justru mereduksi hak buruh yang saat ini sudah didapatkan,”

Selain itu, para buruh juga akan menagih janji Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait revisi PP Nomor 78 Tahun 2015 dan penolakan kenaikan iuran BPJS Kesehatan.

Baca Juga: Peserta Aksi Mujahid 212 Kendarai Kuda Saat Demo: Kami Ingin Salurkan Sunah Rasul!

2.

Polisi kerahkan 6.000 personil kawal demo buruh

Giliran Buruh Gelar Demo DPR, Hindari Sejumlah Wilayah Rawan Ini
Sejumlah polisi melakukan penjagaan saat aksi demo mahasiswa. | www.cnnindonesia.com

Polda Metro Jaya akan menerjukan sebanyak 6.000 personel untuk mengawal aksi demo buruh di DPR. Hal ini disampaikan langsung oleh Kabid HUmas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono.

“Kami sudah menyiapkan pengamanan, ada 6.000 personel gabungan untuk mengamankan aksi unjuk rasa,”

Argo juga tidak menampik adanya rekayasa lalu lintas untuk menghindari kemacetan saat aksi demo buruh berlangsung. Namun, itu masih bersifat situasional.

“Ada rekayasa lalu lintas, sifatnya situasional,” lanjutnya.

Baca Juga: Mahasiswa Halu Oleo Tewas Tertembak Saat Demo di Kendari, Ini Reaksi Sang Ayah Usai Melaut

3.

Prediksi lokasi rawan kerusuhan dan kemacetan saat demo buruh

Giliran Buruh Gelar Demo DPR, Hindari Sejumlah Wilayah Rawan Ini
Kawasan Pejompongan yang terkena kemacetan parah saat demo mahasiswa terjadi di kawasan DPR, Selasa (24/9). | www.liputan6.com

Menilik sejumlah aksi demo DPR yang terjadi beberapa waktu lalu yang membuat sejumlah jalan protokol ditutup, maka sebaiknya masyarakat melakukan antisipasi.

Beberapa jalan utama seperti Gatot Subroto hingga Gerbang Pemuda sebaiknya dihindari karena akan menjadi kawasan utama aksi unjuk rasa para buruh.

Hindari juga jalanan yang menuju arah Semanggi, Asia Afrika, hingga Jalan Gelora karena akan menjadi titik konsentrasi massa yang akan melakukan aksi.

Masyarakat yang juga berada dikawasan Pejompongan juga diharapkan waspada karena wilayah tersebut sempat menjadi lokasi panas demo beberapa waktu lalu.

Artikel Lainnya

Momen pergantian anggota dewan DPR RI kali ini memang dipenuhi aksi demo dari kelompok masyarakat.

Hal ini menyusul adanya sejumlah revisi maupun rancangan Undang-Undang yang dinilai tidak memberikan keuntungan bagi masyarakat.

Melihat akan ada banyak buruh yang turun ke jalan, maka sebaiknya kamu memperhatikan wilayah rawan diatas agar tidak terjebak kemacetan ataupun kerusuhan. Jadi tetap hati-hati selalu ya!

Tags :