DKI Jakarta hingga NTB, Ini 5 Peristiwa Banjir di Akhir dan Awal Tahun

Banjir di Jakarta
Banjir di Jakarta | www.france24.com

Sejumlah daerah di Indonesia dilanda banjir di akhir dan awal tahun

Sejumlah wilayah di Indonesia dilanda bencana banjir di penghujung tahun 2019 dan awal tahun 2020. Banjir yang disebabkan oleh curah hujan yang deras ini melanda berbagai daerah di Nusa Tenggara Barat, Jabodetabek, Jawa Tengah, dan Jawa Barat.

Dilansir oleh Kompas.com, berikut adalah beberapa daerah di Indonesia yang dilanda banjir di akhir dan awal tahun

1.

Banjir di Bima, Nusa Tenggara Barat

Banjir di Jakarta
Banjir di Bima, Nusa Tenggara Barat | republika.co.id

Bambang Hermawan, Kasubid Penanganan Darurat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bima, mengatakan bahwa banjir di wilayah Kecamatan Madapangga merupakan banjir kiriman dari wilayah Donggo.

Akibat banjir, tiga desa di Kecamatan Madapangga terendam air hingga satu meter. Tiga desa yang terdampak banjir tersebut adalah Desa Bolo, Desa Candi, dan Desa Monggo. Tak hanya itu, banjir ini juga mengakibatkan lalu linta di ketiga desa tersebut terganggu.

Baca Juga: Dipercaya Renkarnasi Hitler? Kerajaan Agung Sejagat Pakai Logo Nazi!

2.

Banjir di Semarang, Jawa Tengah

Banjir di Jakarta
Banjir di Semarang, Jawa Tengah | regional.kompas.com

Akibat hujan deras yang mengguyur Kabupaten Semarang dan Kota Salatiga pada 31 Desember 2019, sejumlah pemukimah warga dan area persawahan tergenang banjir. Kepala Pelaksana BPBP Kabupaten Semarang, Heru Subroto, mengatakan bahwa hujan yang deras ini membuat Sungai Seblado menguap.

Wilayah yang terkena banjir berada di daerah Perumahan Sraten Permai RT 2 dan RW VII, Desa Sraten, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang. Kepala Desa Sraten, Rohmad, mengimbau para warga untuk mengungsi sementara waktu selama banjir masih melanda.

3.

Banjir di Padalarang, Jawa Barat

Banjir di Jakarta
Banjir di Padalarang, Jawa Barat | www.ayobandung.com

Puluhan rumah di Kampung Pajagalan, Desa Ciprundeuy, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, terkena banjir bandang. Insiden ini terjadi akibat jembatan Cihaugeulis yang tak mampu lagi menahan debit air pasca hujan deras yang terjadi sejak Selasa, 31 Desember 2019.

Baca Juga: Jokowi Pulang, Benarkah Kapal China Kembali dan Makin Banyak di Natuna?

Menurut pengakuan salah satu warga, banjir mulai melanda Desa Ciprundeuy sejak sore hari. Rumah-rumah warga pun sempat terendam banjir dengan ketinggian mencapai satu meter. Beruntung, dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa.

4.

Banjir di DKI Jakarta

Banjir di Jakarta
Banjir di DKI Jakarta | www.aljazeera.com

Hujan lebat yang mengguyur wilayah Jabodetabek pada Rabu, 1 Januari 2020, mengakibatkan banjir di beberapa wilayah. Sejumlah wilayah di Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Barat, dan sebagainya.

Banjir di wilayah ibukota ini cukup menghebohkan publik. Pasalnya, banyak wilayah yang sebelumnya tidak pernah terkena banjir namun tahun ini wilayah tersebut tergenang banjir, seperti kawasan Pulogadung dan Pulomas.

5.

Banjir di Bekasi, Jawa Barat

Banjir di Jakarta
Banjir di Bekasi, Jawa Barat | www.thejakartapost.com

Sejumlah wilayah di Bekasi terendam banjir pada awal tahun 2020 ini. Hujan dengan intensitas yang tinggi ini mengejutkan warga Bekasi karena langsung menyisakan genangan air yang tinnggi.

Baca Juga: 3 Kisah Penyelamatan Korban Bencana Banjir di Berbagai Wilayah di Indonesia

Menurut salah satu warga, banjir di daerah Bekasi ini membua listrik padam. Akibatnya, warga pun semakin sulit untuk beraktivitas atau bahkan untuk mengevakuasi diri dan barang-barang pun cukup sulit.

Artikel Lainnya

Itulah sejumlah wilayah di Indonesia yang dilanda banjir di penghujung tahun 2019 dan awal tahun 2020. Hingga saat ini, beberapa wilayah masih membutuhkan bantuan, terutama untuk membersihkan lingkungan pascabanjir. Dikabarkan pula beberapa warga yang terdampak banjir masih bertahan di tempat pengungsian.

Tags :