Ditangkap Turki, Istri al Baghdadi Bocorkan Rahasia ISIS

al Baghdadi
Abu Bakr al Baghdadi | news.sky.com

Istri al Baghdadi ditahan Turki

Beberapa waktu yang lalu, Turki mengumumkan bahwa pihaknya telah menangkap istri dari Abu Bakar al Baghdadi. Setelah pengumuman tersebut, pejabat Turki pun menyatakan bahwa istri dari al Baghdadi membocorkan rahasia ISIS pada Turki.

1.

Istri al Baghdadi tertangkap

al Baghdadi
Abu Bakr al Baghdadi | www.google.com

Pejabat Turki yang tidak diketahui identitasnya itu mengatakan istri al Baghdadi memperkenalkan dirinya sebagai Rania Mahmoud. Meski demikian, dia diidentifikasi sebagai Asma Fawzi Muhammad al Qubaysi.

Rania Mahmoud ini diyakini sebagai istri pertama dari Abu Bakr al Baghdadi, pemimpin ISIS yang dikabarkan meledakkan diri saat diburu pasukan militer khusus AS pada bulan Oktoberr 2019 lalu.

Rania dilaporkan telah ditangkap sejak 2 Juni 2019 bersama dengan 10 orang lain di Provinsi Hatay. Salah satu di antara mereka diduga sebagai putri dari al Baghdadi, Leila Jabeel. Sebagaimana dilansir AFP, Rania dan Leila terkonfirmasi memiliki hubungan dengan al Baghdadi setelah melakukan pengecekan DNA.

Baca Juga: Menuju Reuni Akbar, PA 212 Pastikan Anies Hadir dan Harap Bisa Bersanding Dengan Habib Rizieq!

“Kami menemukan identitas aslinya dengan cepat, di mana dia secara sukarela membeberkan banyak informasi soal al Baghdadi dan lingkaran dalam ISIS,” kata pejabat turki tersebut, dikutip dari Kompas.com.

2.

Turki: Kami tidak berkoar-koar

al Baghdadi
Presiden Erdogan | www.aljazeera.com

Berkat informasi yang dibeberkan Rania Mahmoud, Ankara akhirnya misa mengonfirmasi data-data yang mereka peroleh sebelumnya atau pernyataan baru yang merujuk operasi penangkapan lain.

Sebelumnya, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, mengumumkan bahwa Turki telah menangkap istri al Baghdadi.

Baca Juga: Heboh Kejagung Larang CPNS LGBT, PDI-P: CPNS Dilihat Dari Kompetensi!

“Kami menangkap istrinya tapi tak berkoar-koar seperti mereka (AS). Kami juga membekuk kakak dan saudaranya,” ungkap Erdogan, dikutip dari Kompas.com.

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo juga menyatakan bahwa dua istri Baghdaddi telah tewas dalams sebuah penyerbuan di Desa Barisha. Pejabat senior Turki sebelumnya mengatakan bahwa Rasmiya Awad, kakak Baghdadi, ditemukan dalam kontainer dan akhirnya tertangkap.

3.

Pemimpin baru ISIS

al Baghdadi
Abu Bakr al Baghdadi | time.com

Kelompok pimpinan al Baghdadi ini kemudian kian berkembang dan memperluas wilayah kuasanya di Irak dan Suriah selama tahun 2014 hingga 2017.

Baca Juga: Tak Mau Kalah dari AS, Turki Tangkap Istri Abu Bakr al Baghdadi

Para pemimpin dunia pun mengatakan bahwa mereka menyambut kabar kematian al Baghdadi. Namun demikian, ISIS masih menjadi ancaman bagi keamanan dunia.

Sementara itu, ISIS melalui media propagandanya telah mengumumkan kematian al Baghdadi dan menunjuk sosok baru yang akan menduduki posisi sebagai pemimpin ISIS. Ia adalah Abu Ibrahim al Hashimi al Quraishi.

Salah satu sumber internal Washington menyebutkan bahwa informasi tentang al Hashimi ini belum banyak diketahui. Bahkan menurutnya, para anggota ISIS pun tidak memiliki banyak informasi terkait al Hashimi.

Artikel Lainnya

Pejabat AS lain pun memberikan tanggapan mengenai penunjukkan pemimpin ISIS yang baru. Ia mengatakan al Hashimi tidak akan membuat dunia takut dengan ISIS karena al Hashimi bukan siapa-siapa.

Tags :