Petugas SPBU Tegur Pembeli agar Mematikan Rokok, Berakhir Dikeroyok sang Pembeli
15 Januari 2021 by Heraspati Winarto PutraKasus pengeroyokan ini terjadi di Makassar, Sulawesi Selatan.
Kejadian pengeroyokan terhadap petugas SPBU terjadi pada Rabu (13/1/2021) malam di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Tamanlanrea, Makassar, Sulawesi Selatan.
Kejadian naas ini dialami oleh petugas SPBU berinisial FI (26) yang menyebabkan dirinya harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dari tim medis. Simak kronologi kejadian lengkapnya di bawah ini.
BACA JUGA: Miris! Dikucilkan Warga Karena ODP Corona, Satu Keluarga di Sulut Terpaksa Hidup di Mobil
Teguran untuk mematikan rokok
Dilansir dari Kompas, Kasubag Humas Polrestabes Makassar Kompol Supriyadi Idrus mengatakan kejadian yang terjadi pada Rabu malam tersebut bermula saat sang pelaku datang untuk mengisi bensin dan diketahui sedang merokok.
FI lantas menghampiri pelaku dan menegurnya untuk mematikan rokok tersebut. Namun, pelaku justru mengabaikan teguran tersebut. FI kemudian melaporkan hal tersebut kepada pengawas SPBU. Pembeli tersebut diusir dari lokasi demi alasan keamanan.
BACA JUGA: Tepuk Jidat! Deretan Tulisan Kocak di Mesin ATM Rusak Ini Malah Bikin Ngakak
“Korban kemudian mengadukan kejadian itu kepada pengawas SPBU sehingga pelaku diusir oleh pengawas bersama pembeli lain yang ada di SPBU itu,” ujar Supriyadi.
Diduga dikeroyok oleh 10 orang
Naas, pelaku kembali datang ke SPBU tersebut membawa sejumlah rekannya. Sesampainya di lokasi, mereka langsung menganiaya FI hingga tak berdaya. Saat kejadian tersebut, pelaku yang berjumlah 10 orang diketahui turut membawa senjata tajam jenis parang.
Selain menganiaya, diduga para pelaku sempat merusak sejumlah kendaraan yang terparkir di SPBU tersebut.
BACA JUGA: Karier Melesat, 7 selebriti Internasional Ini Malah Diberi Predikat Sombong
“Pelaku sempat meninggalkan tempat kejadian perkara kemudian kembali melakukan perusakan terhadap sepeda motor yang terparkir di samping SPBU kemudian melarikan diri menggunakan menggunakan sepeda motor,” ujar Supriyadi.
Terekam CCTV
Kejadian tersebut terekan oleh CCTV SPBU tersebut. Rekaman video kejadian tersebut diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii. Dalam rekaman tersebut, terlihat seorang pria yang memakai helm yang diduga pelaku memukul petugas SPBU hingga tersungkur.
Tanggapan netizen
Netizen yang mengetahui kejadian ini pun turut memberikan komentarnya.
βSudah salah ngotot lagi, hadeeeeh,β - @ari.akbar.19
βBiasa beli bensin eceran ya gtu deh,β - @andrelagiapa
βbentar lg nangis di jemput polisi,β - @asti_esa
βSiram pertamax aja tuh pada,β - @erikcandra12114
Polisi langsung melakukan olah TKP pasca laporan kejadian tersebut didapat untuk melakukan penyelidikan. Korban saat ini masih dirawat di rumah sakit akibat luka cukup parah yang dideritanya. Selain itu, Polisi juga sedang mendalami kejadian ini untuk memburu pelaku kejadian sesegera mungkin agar dapat diproses hukum lebih lanjut.