Heboh! Sempat nggak Percaya Pohon Menangis di Jember, Pemilik Lahan: Seperti Tangisan Remaja

Pohon menangis di Jember
Pohon menangis di Jember | news.detik.com

Terdengar seperti remaja yang sedang menangis

Fenomena langka pohon menangis terjadi di Jember, Jawa Timur. Pohon akasia yang tumbuh di lahan milik salah satu warga ini menjadi viral karena mengeluarkan suara mirip tangisan perempuan. Warga berdatangan ke lahan milik keluarga Mawardi ini untuk membuktikan tangisan tersebut.

Banyak pula yang mengaitkan fenomena itu dengan kejadian mistis. Menurut pemilik lahan, ia sendiri sudah membuktikan tangisan tersebut dan mengatakan terdengar seperti tangisan remaja.

1.

Cucu ketakutan saat dengan suara tangisan

Pohon menangis di Jember
Warga saat buktikan pohon menangis | news.detik.com

Dilansir dari Detik.com, Minggu (19/01/20), kabar pohon menangis menghebohkan warga Dusun Krajan, Desa Mojosari, Kecamatan Puger, Jember. Tersebarnya kabar itu berawal dari salah satu cucu keluarga pemilik lahan yang mendengar suara tangisan itu saat bermain di belakang rumah.

Pada hari Selasa (14/01/20), cucu pemilik lahan mendengar suara tangisan saat sedang bermain. Ia pun ketakutan karena tak melihat orang menangis di lahan tersebut. Saat sampai di rumah, ia menceritakan apa yang ia dengar di dekat pohon akasia kepada keluarganya.

Baca juga: Ingin Kaya Tapi Tak Mau Kerja, Gabung Keraton Agung Sejagat adalah Solusinya

"Tiba-tiba cucu saya itu berlari ke depan rumah. Dia terlihat ketakutan. Kepada ibunya, dia bercerita kalau mendengar suara orang menangis," ujar salah satu kerabat pemilik lahan, Bardi.

Awalnya pihak keluarga tak percaya dengan pengakuan anak tersebut, namun setelah membuktikan sendiri, barulah mereka percaya. Akhirnya cucu pemilik lahan tersebut menyebarkan kabar itu ke teman-teman sekolahnya hingga viral seperti sekarang.

2.

Pengakuan keluarga pemilik lahan

Pohon menangis di Jember
Mawardi | news.detik.com

Salah satu kerabat pemilik lahan, Mawardi, mengaku sempat tak percaya jika pohon bisa mengeluarkan suara tangisan. Menurutnya pohon bisa menangis itu sangat tidak masuk akal.

"Awalnya saya juga tidak percaya. Masa sih ada pohon yang bisa mengeluarkan suara. Apalagi suara seperti orang menangis. Meskipun saat itu sudah banyak orang berbondong-bondong datang," ucap, Mawardi, Minggu (19/1/2020).

Baca juga: Viral Ningsih Tinampi Ngaku Bisa Panggil Nabi dan Malaikat

Mawardi akhirnya membuktikan rasa penasarannya dengan mendengarkan pohon akasia itu secara langsung. Benar saja, pohon itu mengeluarkan bunyi menyerupai orang menangis.

“Pastinya pada hari Kamis (16/1), sekitar jam 2 siang, saya datangi. Ternyata dari jarak sekitar 10 cm dari pohon tersebut, saya mendengar langsung," jelas Mawardi.

3.

Seperti suara tangisan remaja

Pohon menangis di Jember
Warga berbondong-bondong datangi lokasi | news.detik.com

Belum puas membuktikan kebenaran tersebut, esoknya Mawardi kembali datang ke lahan dan menempelkan telinganya ke batang pohon. Ia pun kembali mendengar tangisan misterius tersebut. Menurut Mawardi, suara tangisan pohon itu menyerupai suara tangisan perempuan yang masih remaja.

Baca juga: Geger Temuan Kuburan Janin di Halaman Kontrakan Raja Keraton Sejagat

"Seperti tangisan anak remaja usia belasan tahun," tutur Mawardi.

Setelahnya, Mawardi yakin jika suara tangis tersebut benar-benar berasal dari pohon berusia 11 tahun tersebut. Warga yang berbondong-bondong mendatangi pohon tersebut juga mengaku bisa mendengar suara tangisan.

Mawardi sendiri tak tahu pasti apakah suara tersebut berasal dari hal-hal mistis atau ada penjelasan yang lebih masuk akal.

"Saya tidak tahu kok bisa keluar suara. Mungkin memang ada penunggunya, mahluk halus. Tapi bisa juga ada penyebab lain yang masuk akal," pungkas Mawardi.

Artikel Lainnya

Belum ada penjelasan secara pasti sebenarnya dari mana sumber suara tangisan tersebut. Meski demikian, warga percaya jika suara tersebut berasal dari suara gaib.

Tags :