Saling Kejar di Hasil Quick Count Pilpres 2019. Jokowi Ungguli Prabowo?

Suasana jelang dilaksanakannya debat capres pertama Pemilu 2019. | mediaindonesia.com

Siapa yang jadi juaranya ya?

Pemungutan suara Pemilu 17 April 2019 akhirnya berakhir, namun drama baru hitung cepat alias quick count langsung tersaji di depan mata.

Beberapa lembaga survei yang sudah mendapatkan lampu hijau dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah mulai melakukan pengitungan cepat. Aksi saling kejar antara pasangan calon nomor urut 01, Joko Widodo-Ma’ruf Amin dengan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pun terjadi.

Lalu, siapakah yang berhasil unggul dalam hasil quick count lembaga survei?

1.

Litbang Kompas: Jokowi-Maruf 54,46% dan Prabowo-Sandi 45,54%

Kantor Litbang Kompas | nasional.kompas.com

Dilansir dari CNN Indonesia, Rabu (17/4) pukul 19.46 WIB, hasil quick count yang dilakukan oleh lembaga survei Litbang Kompas sudah mencapai 87,15% suara masuk.

Dalam hasil quick count tersebut, paslon nomor urut 01 Jokowi-Ma’ruf berhasil unggul sementara dengan mendapatkan suara 54,46%.

Sedangkan Prabowo-Sandi harus terima hanya mendapatkan suara 45,54% dari hasil quick count milik Litbang Kompas.

2.

Indo Barometer: Jokowi-Maruf 54,29% dan Prabowo-Sandi 45,71%

Indo Barometer. | id.wikipedia.org

Lembaga survei Indo Barometer memiliki hasil yang cukup berbeda dengan total suara masuk mecapai 93,08% pada Rabu 17 April 2019 pukul 19.54.

Prabowo-Sandi berhasil mendapatkan suara mencapai 45,71%. Sayangnya angka ini belum cukup bisa mengungguli suara miliki pasangan Jokowi-Ma’ruf yang mencapai 54,29%.

3.

LSI Denny JA: Jokowi-Maruf 55,38% dan Prabowo-Sandi 44,62%

Kantor Lembaga Survei Indonesia. | metro.tempo.co

LSI Denny JA juga ikut serta dalam memberikan hasil quick count Pilpres 2019. Dalam surveinya yang sudah mendapatkan suara masuk mencapai 97,45% pada Rabu, 17 April 2019 pukul 19.56 WIB.

Pasangan Jokowi-Ma’ruf pun berhasil unggul cukup jauh dengan mendapatkan suara dukungan sebesar 55,38%.

Sedangkan, pasangan Prabowo-Sandi harus puas dengan capaian suara sementara sebesar 44,62% dalam quick count milik LSI Denny JA.

4.

Median: Jokowi-Maruf 54,36% dan Prabowo-Sandi 45,54%

Lembaga Survei Median | www.median.or.id

Median menjadi salah satu lembaga survei yang ikut serta dalam memberikan hasil quick count Pilpres 2019.

Dengan total suara masuk sebesar 61,78%, pasangan Prabowo-Sandi harus puas dengan perolehan suara sebesar 45,64%.

Pasangan Jokowi-Ma’ruf pun memimpin dengan perolehan suara yang mencapai 54,36%. Angka ini sudah cukup memastikan keunggulan sementara pasangan Jokowi-Ma’ruf.

5.

Kedai Kopi: Jokowi-Maruf 52,2% dan Prabowo-Sandi 45,48%

Lembaga survei Kedai Kopi | news.detik.com

Lembaga survei Kedai Kopi juga ikut serta dalam pagelaran quick count Pilpres kali ini. Hasilnya pasangan Jokowi-Ma’ruf berhasil unggul dengan capaian suara sebesar 52,2%.

Sedangkan pasangan Prabowo-Sandi hanya memperoleh suara sebesar 45,58%. Hasil ini didapatkan Kedai Kopi setelah melakukan perhitungan pada 75,15% suara yang masuk pada Rabu, 17 April 2019 pukul 20.02 WIB.

Artikel Lainnya

Hasil survei quick count ini memang belum memastikan siapa yang menang karena keputusan mutlak akan disampaikan oleh KPU pada 22 Mei 2019.

Namun, untuk sementara Jokowi-Ma’ruf berhasil unggul dari Prabowo-Sandi dengan mendapatkan 5 kemenangan dari 5 hasil quick count.

Lalu, akankah hasil quick count ini akan berubah? Mari kita simak bersama.

Tags :