Instagram, Facebook, hingga Whatsapp down, Warga Sekota Ini Ramai-Ramai Ngeluh dan Lapor Polisi!
14 Maret 2019 by Titis HaryoPolisinya malah ikutan pusing!
Facebook, Instagram, dan Whatsapp mengalami masalah sistem yang membuat tidak bisa diakses sejak Rabu (13/3) malam hingga Kamis (14/3) pagi.
Kejadian down-nya 3 media sosial ini pun dirasakan hampir seluruh pengguna di dunia. Facebook pun membenarkan dan menyatakan permintaan maaf pada para pengguna.
Namun down-nya media sosial ini sudah mempengaruhi banyak orang. Bahkan, beberapa warga diketahui protes dan melaporkan masalah ini pada pihak kepolisian. Lah, kok gitu ya?
Ratusan warga dikabarkan protes pada pihak kepolisian
Bermasalahnya akses Facebook, Instagram, dan Whatsapp membuat banyak orang menjadi kehilangan akal sehatnya. Salah satunya terjadi di kota Canterbury, Selandia Baru.
Ratusan warga dikabarkan melaporkan kesusahan akses ini pada pihak kepolisian dan mereka berharap polisi bisa menyelesaikan masalah ini secepatnya.
Pihak kepolisian merasa protes ini salah alamat
Pihak kepolisian Canterbury yang mendapatkan keluhan pun merasa laporan yang dilakukan oleh warganya salah alamat.
Mereka juga meminta masyarakat untuk tidak melakukan laporan dan keluhan pada kepolisian karena mereka sama sekali tidak bisa mengatasi masalah erornya Facebook, Instagram, dan Whatsapp.
“Sayangnya kami tidak bisa melakukan apapun terkait masalah ini, karena kamu tahu, mereka bermarkas di Amerika dan kami adalah polisi. Jadi tolong jangan menghubungi kami,” cuit Kepolisian Canterbury di Twitter saat dilansir dari Liputan6, Kamis (14/3).
Bermasalahnya akses juga mempengaruhi pemerintah Selandia Baru
Pemerintahan Selandia Baru juga mengalami dampak dari bermasalahnya akses di Facebook. Salah satunya adalah batalnya live streaming rapat parlemen.
Akhirnya, mereka pun memutuskan untuk melakukan perekaman yang nantinya akan diunggah di laman Facebook resmi Parlemen Selandia Baru.
“Pertemuan terbuka akan direkam dan diunggah di laman Facebook kami selanjutnya,” kata Parlemen Selandia Baru menanggapi adanya masalah di platform Facebook.
Sistem sudah kembali normal
Kejadian Facebook, Instagram, dan Whatsapp yang down hampir dirasakan seluruh dunia.
Beberapa negara yang melaporkan masalah ini adalah AS, Eropa, Jepang, Filipina, Australia, dan Selandia Baru.
Namun setelah mengalami masalah sistem selama kurang lebih 10 jam. Akhirnya para pengguna Facebook, Instagram, dan Whatsapp sudah bisa menggunakan seperti biasa.
Bermasalahnya akses pada Facebook, Instagram dan Whatsapp memang cukup mengganggu aktivitas masyarkat yang saat ini tidak bisa jauh dari media sosial.
Bahkan, dengan adanya laporan ‘serius’ tidak bisa mengakses media sosial pada pihak kepolisian di Selandia Baru juga menunjukan betapa pentingnya konektivitas setiap orang di media soaial.
Lalu, kalau di Indonesia ada juga yang mau laporin masalah ini ke polisi?