Syarat dan Cara Daftar BPJS Kesehatan Online!

Cara daftar BPJS Kesehatan
Cara daftar BPJS Kesehatan | suluh.co

Syarat dan Cara Daftar BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan, Baik Online dan Offline!

Pemerintah Indonesia memang terus berusaha untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. Mulai dari pembangunan infrastruktur dari sabang sampai merauke hingga jaminan kesehatan dan ketenagakerjaan.

Salah satu bentuk pemerintah memperhatikan kelangsungan penduduk Indonesia adalah BPJS Kesehatan (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan). Badan ini memiliki tugas untuk menyelenggarakan jaminan Kesehatan Nasional bagi seluruh rakyat Indonesia.

Cara daftar BPJS Kesehatan yang Mudah dan Cepat

Sebelum kamu tahu cara daftar BPJS Kesehatan, paling nggak pastikan dulu kamu tahu apa itu BPJS dan bagaimana syarat daftar BPJS yang benar.

Cara daftar BPJS Kesehatan
Apa itu BPJS Kesehatan? | www.cermati.com

Apa itu BPJS Kesehatan?

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan atau kita kenal dengan BPJS Kesehatan merupakan penyelenggara program jaminan sosial di bidang kesehatan dan merupakan salah satu dari lima program dalam Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN).

Lima program tersebut adalah Jaminan Kesehatan, Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Hari Tua, Jaminan Pensiun dan Jaminan Kematian seperti yang tercantum dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004 tentang Jaminan Sosial Nasional.

Cara daftar BPJS Kesehatan
Pendaftaran BPJS Kesehatan | ahmadsyaikhu.com

Pendaftaran BPJS Kesehatan

Seperti yang telah diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2013, seluruh masyarakat Indonesia wajib menjadi layanan BPJS Kesehatan. Oleh karena itu, kamu harus memastikan namamu terdaftar sebagai peserta layanan BPJS Kesehatan.

Warga Indonesia yang sudah bekerja sebagai PNS, atau bekerja di BUMN memang secara otomatis terdaftar dalam BPJS Kesehatan. Begitupun karyawan di perusahaan swasta, biasanya mereka sudah didaftarkan ke BPJS Kesehatan sesuai kebijakan perusahaan.

Namun untuk kamu yang merupakan freelancer atau wirausaha, kamu diharapkan untuk melakukan pendaftaran BPJS sendiri dan memahami syarat daftar BPJS Kesehatan.

Cara daftar BPJS Kesehatan
Syarat Daftar BPJS Kesehatan  | www.harianhaluan.com

Syarat Daftar BPJS Kesehatan

Sebelum mengetahui cara daftar BPJS Kesehatan, pastikan kamu sudah memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku. Dilansir dari situs resmi BPJS Kesehatan, berikut syarat daftar BPJS:

  • Pengguna layanan BPJS Kesehatan harus sudah memiliki usia yang dianggap cukup secara hukum untuk melaksanakan kewajiban hukum yang mengikat, yang mungkin terjadi sebagai konsekuensi dari penggunaan layanan pendaftaran BPJS Kesehatan.
  • Pengguna layanan pendaftaran BPJS Kesehatan wajib mengisi formulir dengan memberikan data yang benar dan dapat dipertanggungjawabkan.
  • Pengguna layanan pendaftaran BPJS Kesehatan wajib mendaftarkan diri beserta anggota keluarga menjadi peserta program BPJS Kesehatan.
  • Peserta yang sudah terdaftar sebagai anggota BPJS Kesehatan wajib membayar iuran rutin paling lambat tanggal 10 setiap bulannya.
  • Apabila terdapat perubahan status data peserta dan anggota keluarganya, peserta BPJS Kesehatan wajib melaporkan perubahan tersebut ke BPJS Kesehatan. Adapun perubahan data yang dimaksud, seperti perubahan pilihan fasilitas kesehatan, susunan keluarga/jumlah peserta, dan penambahan anggota keluarga.
  • Peserta wajib memastikan identitas kepesertaannya (kartu BPJS Kesehatan atau e-KTP) terjaga dari kerusakan, kehilangan, maupun penyalahgunaan pihak yang nggak berwenang.
  • Peserta BPJS Kesehatan menyatakan kesediaannya untuk melapor kepada BPJS Kesehatan apabila terjadi kehilangan dan kerusakan pada identitas peserta yang diterbitkan oleh BPJS Kesehatan.
  • Peserta menyatakan setuju untuk membayar iuran perdana paling cepat 14 hari dan selambat-lambatnya 30 hari setelah menerima virtual account. Pembayaran wajib dilakukan agar peserta memperoleh hak dan manfaat atas program jaminan kesehatan yang dipilihnya.
  • Proses pendaftaran harus diulang, apabila:
  1. pembayaran iuran perdana nggak dilakukan sampai dengan lebih dari 30 hari sejak virtual account diterima; atau
  2. perubahan data terjadi setelah 14 hari kalender sejak virtual account diterima dan peserta belum membayar iuran perdananya.
  • Peserta layanan pendaftaran BPJS Kesehatan menyatakan setuju untuk mencetak e-KTP sebagai identitas kepesertaannya.
  • Apabila terdapat perubahan susunan keluarga, peserta dapat mengajukan perubahan data ke kantor cabang BPJS Kesehatan terdekat.

Berkas yang diperlukan sebagai syarat daftar BPJS

  • KTP (Kartu Tkamu Penduduk)
  • KK (Kartu Keluarga)
  • Buku tabungan (BNI, BRI, atau Mandiri)
  • Pas foto berwarna 3x4.

Besaran Iuran per orang:

Dalam layanan BPJS Kesehatan, ada tiga pilihan jumlah uang yang harus dibayarkan setiap bulannya. Kamu bisa memilih besaran iuran sebagai berikut:

  • Kelas 1: Rp80.000 per bulan
  • Kelas 2: Rp51.000 per bulan
  • Kelas 3: Rp25.500 per bulan
Cara daftar BPJS Kesehatan
Cara daftar BPJS Kesehatan | pojok6.com

Cara Daftar BPJS Kesehatan

Daftar BPJS Kesehatan cukup mudah dan nggak membutuhkan waktu lama untuk melakukannya. Ada dua cara bagi orang yang ingin mendaftar sebagai BPJS Kesehatan, yaitu dengan daftar BPJS kesehatan secara online atau offline, yaitu dengan mendatangi kantor BPJS secara langsung.

Cara daftar BPJS Kesehatan Online

Untuk kamu yang malas antri, BPJS online bisa menjadi salah satu alternatif agar kamu bisa mendaftar dengan cepat dan ringkas.

- Kunjungi situs resmi BPJS di www.bpjs-kesehatan.go.id/bpjs/

  • Pilih bagian Layanan dan Pendaftaran Peserta.
  • Kamu akan melihat tampilan pengarahan prosedural dan permintaan persetujuan dari calon peserta BPJS Kesehatan.
  • Baca dan pahami dengan saksama sebelum memberikan tkamu centang sebagai tkamu persetujuan.
  • Klik tombol pendaftaran untuk melanjutkan proses pendaftaran.

- Lengkapi formulir isian nomor Kartu Keluarga.

- Lengkapi nomor Kartu Keluarga dan kode captcha yang tertera pada halaman yang ditampilkan.

- Klik tombol "Inquery Kartu Keluarga".

- Selanjutnya akan tampil data keluarga. Kamu wajib mendaftarkan seluruh keluarga inti yang ada di kartu keluarga.

- Klik tombol "Proses Selanjutnya".

  • Lengkapi formulir isian data peserta BPJS
  • Lengkapi data yang dibutuhkan di form isian data peserta, berupa nomor ponsel, nomor NPWP, kelurahan/desa, dan alamat tinggal.
  • Pilih fasilitas kesehatan BPJS yang diinginkan.
  • Upload foto, maksimal ukuran 50 kb.
  • Klik tombol Proses Selanjutnya.

- Lengkapi formulir isian anggota keluarga.

  • Isi data anggota keluarga.
  • Pilih kelas perawatan.
  • Masukan data pemilik rekening (nomor dan nama).
  • Masukan alamat email.
  • Masukan kode captcha.
  • Klik tombol Kirim Email.

- Lakukan aktivasi dari notifikasi yang kamu terima melalui email untuk mendapatkan nomor virtual account.

- Lakukan pembayaran melalui teller atau ATM yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

- Setelah pembayaran dilakukan, kamu dapat mencetak e-KTP secara mandiri dan mengambil kartu BPJS Kesehatan di kantor cabang BPJS Kesehatan terdekat.

Dibandingkan dengan langsung datang ke kantor, antrian online BPJS kesehatan lebih sedikit. Selain BPJS Kesehatan, layanan BPJS ketenagakerjaan online juga bisa kamu nikmati.

Pengambilan kartu dapat dilakukan dengan melengkapi formulir pendaftaran di kantor cabang dan membawa:

  • Fotokopi KTP dan KK (atau akta kelahiran) masing-masing 1 lembar.
  • Pas foto ukuran 3×4 1 lembar.
  • e-KTP yang telah dicetak.
  • Bukti pembayaran iuran BPJS Kesehatan.

Baca juga: Jadi Korban Pembacokan, Pendeta Ini Keluhkan BPJS Miliknya Tak Bisa Dipakai Berobat

BPJS Habis, Wanita Pasien Obesitas Meninggal Pasca Dipulangkan Dari RS 

Cara daftar BPJS Kesehatan
Daftar BPJS Kesehatan secara Offline | www.genpi.co

Daftar BPJS Kesehatan secara Offline

Kamu juga bisa mendaftar secara offline dengan mengunjungi kantor BPJS Kesehatan dan membawa dokumen sebagai berikut:

  • Pas foto ukuran 3×4 1 lembar
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi KK
  • Fotokopi Buku Nikah
  • Fotokopi Akta Kelahiran Anak yang menjadi tanggungan
  • KITAS atau KITAP (khusus WNA)

Prosedur pendaftaran BPJS mandiri secara offline:

- Melengkapi formulir pendaftaran berupa data diri yang serupa dengan data pada pendaftaran online.

- Serahkan formulir yang telah dilengkapi untuk di-submit oleh petugas ke dalam sistem.

- Setelahnya, kamu akan menerima nomor virtual account beserta besaran iuran yang harus dibayar.

- Lakukan pembayaran iuran melalui bank yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

- Cetak kartu BPJS dengan menyerahkan bukti pembayaran ke petugas.

- Kartu BPJS bisa kamu gunakan setelah 14 hari kerja.

Perhatian!

Bagi yang nggak sempat datang ke sana, kamu dapat menelepon care center BPJS Kesehatan di 1500-1400 atau aplikasi ponsel Mobile JKN. Kamu juga bisa mendaftarkan diri melalui pihak ketiga, seperti kecamatan atau instansi pemerintah lainnya, bank, atau agen mitra resmi.

Cara daftar BPJS Kesehatan
Tips mendaftar BPJS Kesehatan | merahputih.com

Tips mendaftar BPJS Kesehatan

Tersedianya banyak cara untuk daftar BPJS Kesehatan mungkin bisa membuat kamu bingung. Agar pendaftaran berjalan lancar, mungkin kamu dapat menyimak beberapa tips penting berikut ini:

  • Apabila kamu nggak terlalu familiar menggunakan internet, sebaiknya lakukan pendaftaran di kantor cabang BPJS terdekat dari tempat tinggal kamu.
  • Pastikan kamu membawa semua berkas persyaratan yang dibutuhkan ke tempat pendaftaran. Siapkan paling nggak dua rangkap fotokopi masing-masing berkas tersebut. Letakkan dalam satu map agar mudah dijangkau saat diperlukan.
  • Berkas tersebut utamanya adalah KK, KTP (kamu dan keluarga), buku tabungan (BNI, BRI, atau Mandiri), surat nikah (jika sudah menikah), akta kelahiran (bagi anak), NPWP, dan pas foto berwarna ukuran 3x4.
  • Sebelum mendaftar, sebaiknya cari tahu daftar Faskes tingkat 1 terdekat dari tempat tinggal kamu. Saat mendaftar, kamu dapat menghemat banyak waktu karena sudah mengetahui pilihan, lalu tinggal memilih dari daftar yang tersedia.
  • Saat ini, pendaftaran BPJS berlaku untuk satu keluarga, bukan hanya satu orang. Oleh karena itu, pastikan kamu juga telah menyiapkan berkas dari anggota keluarga.
  • Apabila kamu familiar menggunakan internet, sebaiknya langsung daftar BPJS online di situs resmi BPJS kesehatan. Cara ini lebih cepat, mudah, dan hemat. kamu hanya tinggal mengunjungi kantor cabang terdekat saat sudah sampai pada tahap mencetak kartu anggota.
  • Lakukan pengecekan data dengan saksama agar nggak repot melakukan perbaikan ketika kartu sudah terbit.
  • Saat melakukan pendaftaran online, gunakan laptop (jangan ponsel). Layar ponsel yang kecil akan membatasi penglihatan dan gerak kamu, sehingga rentan salah isi data dan salah klik menu.
  • Lakukan pendaftaran di awal bulan agar jarak kamu membayar iuran perdana dengan iuran berikutnya nggak terlalu dekat. Adapun jatuh tempo pembayaran iuran adalah tanggal 10 setiap bulannya.
  • Khusus pendaftaran jalur offline (ke kantor cabang), datanglah untuk mendaftar pada hari kerja pukul 13:00 – 15:00. Pada waktu tersebut, biasanya antrian sudah nggak terlalu ramai.
  • Bawa pulpen hitam saat mendaftar ke kantor cabang agar kamu dapat mengisi formulir segera.

Baca juga: Janji Sandiaga Uno Benahi Defisit BPJS Kesehatan dalam 200 Hari Dinilai Tak Realistis

7 Fakta BPJS yang Membohongi Rakyat Indonesia

Cara daftar BPJS Kesehatan
Manfaat BPJS Kesehatan | halloindonesia.net

Manfaat BPJS Kesehatan

Pemerintah Indonesia secara langsung menunjuk BPJS sebagai penyelenggara jaminan sosial masyarakat di bidang kesehatan. BPJS Kesehatan merupakan bentuk program JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) yang telah diresmikan pemerintah sejak 31 Desember 2013. Beberapa manfaat utama yang dapat peserta nikmati dari BPJS Kesehatan adalah:

  • Fasilitas Kesehatan (Faskes) tingkat pertama meliputi pelayanan promotif, preventif, dan kuratif oleh dokter umum maupun dokter gigi, rawat inap tingkat pertama sesuai indikasi medis, serta pelayanan kebidanan dan bayi baru lahir.
  • Fasilitas Kesehatan rujukan tingkat lanjutan meliputi rawat jalan, rawat inap, dan pelayanan jenazah pada pasien yang meninggal di Faskes.
  • Pelayanan gawat darurat
  • Pelayanan ambulans
Artikel Lainnya

Bagi kamu yang belum menjadi peserta BPJS Kesehatan, kini waktunya untuk mendaftarkan diri sebelum terlambat. Syarat dan cara daftar BPJS Kesehatan sangat mudah dan dapat dilakukan segera. Selain BPJS kesehatan, BPJS Ketanagakerjaan merupakan pelayanan yang juga perlu kamu siapkan. Segera daftar untuk jaminan masa depan yang lebih baik!

Tags :