Berbagai Manfaat Daun Kelor Untuk Kesehatan. Yuk Kembali ke yang Alami!

manfaat daun kelor
daun kelor | flowerian.com

Berikut Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan dan Bagaimana Cara Mengolahnya

Apapun yang ada di bumi pasti memiliki manfaat termasuk juga tumbuh-tumbuhan yang ada di sekitar kita. Misalnya saja daun kelor yang sebenarnya tidak sulit didapat karena seringkali tumbuh di sekitar rumah, ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan manusia.

Padahal jika diolah dengan baik dan benar, daun kelor sangat berguna untuk jadi lebih sehat. Apalagi seperti yang kita tahu, mengonsumsi berbagai olahan herbal memang benar-benar bermanfaat bagi tubuh selama diolah dengan benar. Namun banyak yang lebih memilih hidup tidak sehat ketimbang harus mengonsumsi apapun yang.

Berikut Berbagai Manfaat Daun Kelor Untuk Kesehatan

Daun kelor di Indonesia sering diidentikkan dengan hal-hal yang berbau mistis. Hal ini berkembang di tengah masyarakat sejak lama dan semakin disebarluaskan oleh media yang memang menjual hal tersebut. Padahal daun kelor memiliki banyak sekali manfaat yang berhubungan dengan kesehatan tubuh. Berikut berbagai manfaat daun kelor untuk kesehatan.

manfaat daun kelor
apa itu daun kelor? | yukk.co.id

Apa itu Daun Kelor?

Kelor adalah tanaman yang berasal dari daerah tropis dan subtropis. Tidak heran jika kelor banyak ditemui di Indonesia yang notabene merupakan negara tropis.

Tumbuhan ini memiliki tinggi yang bisa mencapai 7 hingga 12 meter. Tanaman yang tahan akan cuaca panas yang ekstrem ini termasuk tumbuhan yang memiliki umur panjang dan dapat tumbuh dengan cepat.

Daunnya, saat muda warnanya cenderung hijau muda. Daun kelor pun majemuk, memiliki tangkai yang panjang, tersusun berseling, dan memiliki anak daun gasal.

Sebenarnya seluruh bagian dari tumbuhan kelor telah diteliti sejak lama untuk mengetahui manfaatnya, namun yang hingga kini banyak dikonsumsi karena dianggap memiliki banyak manfaatnya adalah daun dari tumbuhan kelor ini.

manfaat daun kelor
kandungan daun kelor | ginanjarherbal.com

Kandungan Daun Kelor

Daun kelor memang telah lama dikonsumsi oleh berbagai suku sebagai obat menyembuhkan beberapa penyakit.

Didukung oleh hasil penelitian, ternyata memang wajar jika daun kelor dikonsumsi sebagai obat atau dikonsumsi sebagai pencegah penyakit, karena kandungan daun kelor berupa nutrisi-nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh terutama untuk penyeimbang nutrisi, juga untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Daun kelor disebut mengandung vitamin C yang jumlahnya 7 kali lebih banyak daripada jeruk, protasium yang jumlahnya 3 kali lebih banyak dibanding pisang, kalsium yang totalnya 4 kali lebih banyak dari yang dimiliki susu, juga protein yang 2 kali lebih banyak dibanding susu, serta vitamin A yang jumlahnya 4 kali lebih banyak dibanding dengan yang dikandung wortel.

Belum lagi kandungan daun kelor lainnya seperti antioksidan, karotenoid, potassium, vitamin E, dan masih banyak kandungan lainnya yang sangat bermanfaat bagi kesehatan manusia. itu sebabnya mengonsumsi daun kelor sangat dianjurkan bahkan oleh WHO.

Baca Juga: Manfaat Masker Spirulina Untuk Melembutkan Kulit Wajah

manfaat daun kelor
olahan daun kelor | sinashita.com

Cara Mengolah Daun Kelor

Untuk mengonsumsinya, kelor biasanya diolah menjadi olahan tertentu dan disesuaikan dengan tujuan yang ingin dicapai dengan manfaat kelor tersebut. Kelor bisa dikonsumsi sebagai kudapan, menjadi minuman berupa teh, dan dapat diolah menjadi masker wajah yang bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan kulit.

1. Teh daun kelor

Daun kelor baik dikonsumsi maksimal 4 jam setelah pemetikan, karena jika lebih dari itu, nutrisi daun kelor mulai hilang. Salah satu cara mengonsumsinya adalah dengan diolah menjadi teh untuk diminum. Cara membuat teh daun kelor pun sangat mudah.

Pertama, petik daun kelor yang masih muda dan segar yang berposisi di dekat pucuk dan berwarna hijau muda. Kemudian rendam daun kelor yang sudah dipetik di dalam air bersih.

Setelah itu, keringkan daun kelor dengan meletakkannya di wadah terbuka dan kemudian diletakkan di udara terbuka namun jangan sampai terkena sinar matahari langsung.

Jika sudah kering, tumbuk atau blender daun kelor hingga menjadi bubuk halus. Simpan bubuk daun kelor tersebut di wadah yang tertutup rapat dan letakkan di ruangan yang bersuhu sejuk.

Jika kamu ingin menyeduh, ambil satu sampai dua sendok makan daun kelor bubuk, lalu campurkan dengan air panas. Tambahkan madu jika ingin meminumnya dengan rasa manis.

Baca Juga: Manfaat Daun Sirsak Untuk Perempuan

2. Sayur bening daun kelor

Manfaat lain dari daun kelor adalah dapat memperlancar ASI bagi ibu-ibu yang sedang menyusui. Cara mengonsumsi daun kelor yang paling mudah tentu saja dengan diolah menjadi sayur bening.

Caranya pun sangat mudah. Pertama, panaskan air di panci kemudian masukkan jagung dan oyong, lalu masak hingga matang.

Kemudian, masukkan bawang merah dan temu kunci. Tambahkan garam, gula, dan sedikit penyedap rasa, kemudian aduk-aduk sedikit. Setelah itu, masukkan daun kelor, tomat, dan daun kemangi, masak hingga layu.

Kemudian sayur kelor siap disajikan. Jika kamu hanya ingin memasak daun kelornya saja pun bisa tanpa perlu memasukkan jenis sayuran lainnya.

3. Masker daun kelor

Ternyata daun kelor pun bisa diolah menjadi masker untuk kulit wajah. Menurut penelitian, kandungan daun kelor juga sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit, salah satunya adalah menghilangkan flek hitam di wajah.

Jika kamu memiliki flek hitam di wajah, maka tidak ada salahnya kamu mencoba menggunakan masker wajah dari daun kelor.

Pertama, kamu harus membuat bubuk daun kelor dengan cara yang sama dengan membuat teh daun kelor. Kemudian kamu campurkan bubuk daun kelor dengan madu, air mawar, dan jus lemon.

Pastikan teksturnya kental dan lembut. Olesi wajah kamu dengan masker ini di pagi hari selama 10 menit, lalu bilas dengan air hangat, kemudian keringkan dan beri sedikit pelembap.

Baca Juga: Khasiat Jeruk Nipis Untuk Kecantikan Kulit

manfaat daun kelor
Manfaat daun kelor untuk kesehatan dan kecantikan | www.honestdocs.id

Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan dan Kecantikan

Daun kelor memiliki banyak sekali manfaat mulai dari solusi bagi kecantikan kulit, hingga untuk masalah-masalah kesehatan. Daun kelor memiliki manfaat untuk kecantikan antara lain, memperlambat penuaan, melembapkan bibir, mencerahkan warna kulit, melawan jerawat, mengeluarkan racun, dan mengecilkan pori-pori.

Selain itu, daun kelor pun bermanfaat sekali bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan, antara lain, mengobati kanker, menyehatkan mata, menurunkan kadar gula, sebagai antioksidan, menurunkan kolestrol, gizi untuk ibu menyusui, sebagai anti-aging, menyehatkan pencernaan, menjaga fungsi otak, dan mengobati cacingan.

Dari sekian banyak manfaatnya tersebut, yang banyak mengejutkan orang ialah khasiatnya untuk mengobati penyakit kanker yang selama ini belum banyak diketahui. Mulai dari kanker payudara, kanker paru-paru, kanker pankreas, hingga kanker kulit bisa diobati dengan rutin mengonsumsi ekstrak daun kelor yang dicampur dengan air.

Artikel Lainnya

Itulah berbagai manfaat daun kelor untuk kesehatan tubuh manusia yang harus kamu ketahui. Mungkin masih banyak orang khususnya orang Indonesia saat ini yang tidak suka mengonsumsi bahan-bahan herbal. Padahal yang biasanya yang herbal itu punya manfaat yang besar karena kandungannya. Jadi jika kamu termasuk yang peduli pada kesehatan, tidak ada salahnya mencoba mengonsumsi daun kelor secara rutin.

Tags :