Bersiaplah, 6 Film Marvel 2020 Ini Bakal Menambah Daftar Wajib Tontonanmu!
08 Januari 2020 by Azmil R. Noel HakimFilm Marvel 2020 Mana yang Kamu Nantikan?
Film Marvel 2020 akan segera menghibur kita. Sebelumnya, proyek besar Marvel Cinematic Universe (MCU) yang dibuka oleh Iron Man (2008) dan dipungkasi oleh Avengers: End Game tahun 2019 kemarin sukses di berbagai negara.
Marvel pun sudah siap dengan beberapa filmnya yang mengangkat kisah sejumlah super hero yang segera dirilis tahun 2020. Berdasarkan kesuksesan proyek besar Marvel sebelumnya, tentu saja film-film selanjutnya membuat penasaran para penonton setianya.
Apa saja film yang diproduksi Marvel yang siap tayang dan akan mengguncang dunia perfilman dunia pada tahun ini? Yuk, mari kita simak ulasannya.
Daftar Film Marvel yang Tayang 2020
Black Widow
Black Widow akan membuka fase jagat film Marvel selanjutnya. Walaupun Black Widow dikisahkan sudah mati dalam Avengers: Endgame, film ini akan fokus pada kehidupan sang karakter dengan alur flashback.
Selain Scarlett Johansson yang menjadi pemeran utama, film ini juga akan dibintangi oleh Rachel Weisz, David Harbour, dan Florence Pugh. Film Marvel yang tayang 2020 ini dijadwalkan rilis bulan Mei.
The Eternals
Salah satu kelompok super hero yang dimiliki Marvel yang baru akan diangkat ke media film adalah The Eternals. Film Marvel yang tayang 2020 ini dijadwalkan tayang pada bulan November. Dalam film ini, akan bertabur beberapa bintang papan atas dunia seperti Angelina Jolie, Salma Hayek, Richard Madden, Brian Tyree Henry, Lia McHugh, Kumail Nanjiani, Lauren Ridloff, dan aktor kawakan Korea Don Lee. Film ini disutradarai oleh Chloe Zhao.
Melalui The Eternals, Marvel akan menjelaskan tentang secara bagaimana umat manusia di alam semesta termasuk di bumi diciptakan dalam jagat sinema Marvel. The Eternals sendiri merupakan sekumpulan super hero yang berasal dari planet lain.
WandaVision
Daftar film Marvel 2020 selanjutnya adalah WandaVision. Sebenarnya WandaVision bukan merupakan film tapi tepatnya merupakan sebuah serial yang akan ditayangkan di kanal Disney+, sebuah kanal baru keluaran Disney yang akan menjadi distributor serial-serialnya.
Wanda (Scarlett Witch) yang diperankan oleh Elizabeth Olsen diceritakan menjalani hidupnya dengan Vision yang diperankan oleh Paul Bethany menjadi laur utama dalam serial ini. Awalnya serial ini dijadwalkan tayang pada 2021, namun dipercepat menjadi tahun 2020. Namun, belum ada bulan dan tanggal pasti peluncurannya.
Baca Juga: 8 Kontroversi Film Avengers: Endgame yang Bikin Geger
Doctor Strange in The Multiverse of Madness
Selanjutnya adalah film sekuel dari Doctor Strange. Setelah film pertamanya rilis pada tahun 2016 yang lalu, Doctor Strange akhirnya mendapatkan sekuelnya. Namun, kabarnya film sekuel Doctor Strange ini akan tayang pada tahun 2021 nanti.
Hal tersebut dikarenakan daftar film Marvel 2020 telah penuh oleh beberapa film yang sudah dijelaskan di atas dan juga ada serial WandaVision yang ditarik maju penayangannya. Scarlette Witch yang menjadi karakter utama di WandaVision pun akan bermain di sekuel Doctro Strange ini.
Awalnya, sekuel Doctor Strange ini akan menjadi landasan alur yang digunakan dalam serial WandaVision. Namun keputusan memajukan penayangan serial WandaVision tentu akan mengubah beberapa alur ceritanya.
Sayang sekali, kita masih harus sabar untuk menanti kejutan cerita apa yang akan ada di film sekuel Doctor Strange dan seperti apa kaitannya dengan serial WandaVision.
Baca Juga: 10 Jawaban dari Joe Russo Tentang Plot Hole dalam Film Avengers: Endgame
Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings
Kali ini merupakan super hero baru yang kembali akan diperkenalkan oleh Marvel. Strategi Marvel dalam mempromosikan karakternya tidak bisa dianggap sepele. Beberapa karakter yang sebelumnya tidak begitu dikenal, setelah diangkat menjadi film karakter tersebut menjadi sukses dan dikenal.
Karakter seperti Ant-Man dan Doctor Strange sebelumnya hanya dikenal oleh pengembar Marvel yang benar-benar mengikuti komiknya. Namun dengan strategi promosi Marvel yang cerdas, saat ini dua karakter tersebut sudah dikenal bahkan hampir di seluru dunia.
Hal tersebut juga yang akan dialami oleh Shang-Chi, karakter super hero yang berasal dari Asia (Tiongkok) ini akan menjadi super hero Asia pertama yang dimiliki oleh Marvel. Penggemar Marvel yang mengikuti komik Marvel sudah tak asing dengan Shang-Chi.
Namun penggemar yang hanya mengikuti film Marvel saja, tentu akan asing dengan super hero satu ini. Shang-Chi merupakan master martial art dan menguasai berbagai bela diri, hal itu juga merupakan kekuatan utama yang dimilki oleh Shang-Chi. Rencananya film Shang-Chi ini akan tayang pada Februari 2021.
Baca Juga: Fakta Tentang Thor yang Harus Diketahui Sebelum Nonton Avengers: Endgame
Thor: Love and Thunder
Kejutan terakhir berasal dari film Thor. Pasalnya kabar resmi sebelumnya yang beredar adalah bahwa sebelumnya film Thor sudah selesai dan tidak akan dibuat lagi. Namun kemudian saat pengumumannya. Marvel akan membuat film keempat Thor.
Ditambah dalam film keempat Thor ini, Natalie Portman yang muncul di film pertama Thor akan kembali hadir di film keempat Thor dan nampaknya akan memilki peran penting dalam alur cerita film Thor keempat ini.
Selain kejutan, tentu semua penggemar pun akan penasaran tentang alur cerita yang akan diangkat dalam film Thor keempat ini dan seperti apa karakter yang diperankan Natalie Portman. Kita masih harus sabar, karena film ini rencanya akan tayang pada November 2021 nanti.
Film marvel 2020 di atas siap mengejutkan sekaligus menghibur kita, namun juga ada beberapa film Marvel menuntut kita untuk sabar karena dijadwalkan tayang tahun 2021. Tapi, tidak ada yang tahu perubahan rencana tayang yang akan terjadi. Semoga ada kabar baik, dan banyak film Marvel yang ditayangkan pada tahun 2020 ini.