Cara Membuat Pizza Rumahan Selezat Bikinan Italia Asli

cara membuat pizza
Resep pizza | keepo.me

Cara membuat pizza rumahan selezat bikinan orang Italia.

Seringkali orang menganggap jika cara membuat pizza itu susah. Apalagi kalau kamu tak punya oven atau alat pemanggangnya. Solusinya saat ingin makan pizza, kamu cenderung memilih beli di luar yang jelas enak. Sayangnya, harganya cukup mahal untuk kantong mahasiswa. Kalau beli seminggu sekali bisa bangkrut.

Untuk menghindari pengeluaran yang membludak, kamu bisa menyiasatinya dengan mambuat sendiri. Walau dibuat dengan bahan dan alat seadanya, rasanya nggak kalah lezat dengan buatan ala Italia.

Resep pizza enak dan murah di rumah

Cara membuat pizza sendiri di rumah bisa kamu coba praktikkan. Dimulai dengan tips penting untuk bikin adonan sampai memanggangnya, rasanya nggak bakal kalah enak dengan bikinan kedai pizza ala Italia.

cara membuat pizza
Adonan pizza | www.instagram.com

1. Kuasai dulu cara membuat adonan pizza

Cara membuat adonan pizza untuk hasil yang enak dan renyah juga ada rumusnya. Biar tidak lembek dan terlalu keras, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan.

Bahan:

  • 600 ml air hangat suam-suam kuku, jangan terlalu panas
  • 1 sdt gula
  • 2 sdt ragi instan
  • 900 gr tepung terigu serbaguna
  • 6 sdm minyak zaitun atau minyak canola
  • 1 sdt garam
  • 30 gr tepung semolina, bisa diganti dengan tepung terigu protein tinggi

Cara membuat adonan pizza yang empuk di dalam dan renyah di luar:

  • Aktifkan dulu ragi dengan menuangkannya pada air hangat. Biarkan selama beberapa menit hingga muncul busa di permukaan
  • Masukkan tepung dan garam dalam mangkuk besar
  • Tuang minyak zaitun sedikit demi sedikit
  • Tuang campuran air dan raginya, aduk semua bahan hingga tercampur rata
  • Ketika adonan mulai kalis, keluarkan dari mangkuk
  • Mulai uleni di talenan yang sudah dilapisi sedikit minyak
  • Uleni adonan 10-15 menit hingga adonan halus dan kenyal. Langkah ini sangat penting dalam cara pembuatan adonan pizza
  • Bentuk jadi bulatan dan letakan kembali dalam mangkuk
  • Tutup mangkuk dengan lap atau plastik, biarkan selama 24 jam untuk hasil maksimal

Cara membuat adonan pizza ini harus kamu ikuti dengan benar. Jangan lompati satu langkah pun atau adonannya bakal gagal total.

cara membuat pizza
Pizza rumahan | www.instagram.com

2. Saatnya mengikuti cara membuat pizza rumahan

Setelah cara membuat adonan pizza sudah diselesaikan, kamu tinggal bikin topping-nya. Topping-nya bisa disesuaikan dengan seleramu. Tetapi yang jelas, kamu butuh saus pasta tomat sebagai base dari topping. Ini supaya topping-mu pun bisa merekat dengan baik di atas adonan. Ikuti beberapa langkah bikin saus tomat untuk cara membuat pizza rumahan berikut.

Bahan:

  • 400 gr tomat segar yang dipotong dadu dan dihilangkan bijinya. Biji akan membuat rasa sausmu pahit, jadi pastikan membuang bijinya terlebih dahulu
  • 4 siung bawang putih, geprek dan cincang halus
  • 2 sdm minyak
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt cuka
  • 3/4 sdt garam
  • Merica hitam atau merica bubuk biasa secukupnya

Setelah semua bahan siap, blender semuanya hingga halus. Untuk saus pizza inim kamu tak perlu memasaknya. Langsung ratakan di atas adonan pizza yang sudah dibuat sebelumnya. Saus akan matang saat proses pemangggangan.

Cara membuat pizza rumahan yang seenak restoran:

  • Buka tutup mangkuk adonan dan pukul tepat di tengah adonan untuk mengempeskannya
  • Uleni sebentar, bagi menjadi empat bagian yang sama rata dan bentuk jadi bola
  • Siapkan alas yang sudah ditaburi tepung agar tak lengket, letakkan bola adonan tadi di atasnya
  • Tutup dengan lap, biarkan selama 30 menit hingga mengembang lagi
  • Sambil menunggu, siapkan dan potong topping yang diinginkan. Bisa jamur, daging, sosis, keju, daun basil, oregano, paprika dan lain sebagainya. Kamu bebas menentukan topping 
  • Siapkan oven, panaskan hingga mencapai suhu maksimal
  • Siapkan loyang, lapisi dengan kertas khusus kue dan taburi dengan sedikit tepung semolina
  • Pipihkan adonan pizza dalam loyang hingga jadi lapisan tipis
  • Oles saus pasta tomat dan taburi dengan bumbu sesuai selera. Bisa oregano, parsley atau daun basil
  • Mulai tata topping sesuai keinginan
  • Panggang selama 15 menit hingga pizza matang. Durasi pemanggangan bisa beragam tergantung kemampuan oven yang digunakan. Pizza siap dinikmati.

Cara membuat pizza rumahan ini sangat mudah diaplikasikan. Hasilnya pun dijamin seenak buatan restoran cepat saji tersohor.

Baca juga: Cara Membuat Nasi Goreng Enak di Rumah

cara membuat pizza
Pizza teflon | www.instagram.com

3. Homemade pizza praktis, tak perlu oven

Bila kebetulan tak memiliki oven, kamu bisa menggunakan wajan teflon untuk mempraktikkan cara membuat pizza teflon ini. Prosesnya pun tak kalah mudah dan praktis, bahkan lebih cepat. Resep pizza hut pun dapat dikalahkan dengan homemade pizza buatan ibu.

Ikuti cara membuat pizza teflon berikut:

  • Kamu bisa mengikuti resep adonan yang sama dengan resep sebelumnya
  • Jika adonan siap, pipihkan membentuk lingkaran yang ukurannya sesuai dengan wajan teflon
  • Siapkan teflon, olesi dengan mentega atau minyak secara merata ke seluruh permukaan
  • Letakkan adonan yang pipih tadi ke atas teflon dan bentuk hingga ukurannya pas
  • Tusuk bagian tengahnya dengan menggunakan garpu
  • Sambil nyalakan api, oles saus pasta tomat ke atas adonan. Lanjutkan dengan topping lainnya
  • Masak dengan api kecil agar tak gosong. Tutup bagian atasnya agar panasnya lebih merata
  • Cek setiap beberapa saat untuk menjaga agar cara membuat pizza teflon tidak gagal
  • Jika warna adonan sudah mulai keemasan, angkat segera dan pizza siap dinikmati

Resep cara membuat pizza teflon ini cocok untuk anak kos yang tak memiliki oven di dapur. Tentu teksturnya tidak serenyah yang dimasak dengan dipanggang dalam oven. Paling tidak tetap enak dan cocok di lidah kita.

cara membuat pizza
Pizza mini | www.instagram.com

4. Cara membuat pizza mini yang cocok buat ramai-ramai

Sebenarnya, pizza biasa pun dimakan ramai-ramai. Namun, jika kamu hendak membuat pizza untuk porsi individual, kamu bisa mengikuti cara membuat pizza mini ini saja.

  • Siapkan adonan, saus dan topping sesuai dengan selera
  • Ambil beberapa bagian adonan dan pipihkan dalam bentuk lingkaran kecil sesuai keinginan
  • Tata dalam loyang, mulai oles dengan saus dan taburi topping
  • Panggang dalam oven hingga matang.

Kamu juga bisa mengikuti membuatnya dengan teflon. Bisa yang biasa atau teflon yang sudah berbentuk cetakan kecil-kecil. Resep pizza mini ini salah satu tips yang applicable untuk bikin camilan dalam porsi yang nggak terlalu banyak.

Baca juga: Cara Membuat Pie Susu dengan Teflon

cara membuat pizza
Pizza mi | www.instagram.com

5. Cara membuat pizza mie yang cocok buat makan malam spesial

Bingung mau makan apa malam ini? Coba bikin cara membuat pizza mie ini, yuk.

Bahan:

  • 250 gr mi instan atau mi telur
  • 2 sdm minyak zaitun
  • 1 buah paprika, cincang kecil
  • 100 gr jamur kancing
  • Beef burger yang diiris tipis, bisa diganti sosis sapi sesuai selera
  • 2 siung bawang putih, cincang tipis
  • Saus pasta tomat
  • Garam, merica dan bubuk cabai secukupnya
  • Keju parut sesuai selera
  • Keju mozzarella yang dipotong dadu
  • 3-4 putih telur

Cara membuat pizza mie yang gurih:

  • Masak mi sesuai instruksi di kemasan
  • Panaskan oven dulu hingga panas sedang
  • Masak topping dengan sedikit minyak, mulai dengan paprika dan jamur hingga melunak
  • Tambah bawang putih, masak hingga harum
  • Masukkan daging sapi dan saus pasta tomat, taburi dengan bumbu dan rempah secukupnya
  • Dalam wadah yang tahan panas atau sudah dilapisi aluminium foil, masukan mi serta campuran saus dan topping
  • Tuang putih telur ke dalam campuran mi hingga merata
  • Taburi dengan keju parut dan keju mozzarella
  • Panggang hingga matang, sekitar 30 menit.

Mudah banget 'kan cara membuat pizza mie di atas. Kamu bahkan tak perlu repot bikin adonan dulu dari tepung. Rasanya bakal mirip dengan makaroni schotel. Tertarik mencoba sendiri di rumah?

Artikel Lainnya

Tak perlu jadi ahli atau koki dulu untuk mencoba semua cara membuat pizza di atas. Kamu hanya butuh niat dan kemauan untuk mencoba dan menerima kegagalan. Yuk praktikkan cara gampang ini. Lebih murah dan sehat, bisa kamu sesuaikan dengan preferensi dan bujetmu sendiri.

Tags :