Lengkap! Cara Beli Kondom Terbaik dan Paling Aman yang Dijual di Indonesia
04 Februari 2020 by FR LalunaCara Beli Kondom Paling Aman
Dari sekian banyak alat kontrasepsi, rasanya yang menjadi favorit banyak pasangan adalah kondom. Selain murah, kondom mudah ditemukan karena dijual di mana saja. Mulai dari minimarket sampai supermarket menyediakannya.
Selain itu, tingkat keamanan ketika menggunakan kondom juga terjamin. Benda ini jadi barang yang wajib dipakai bagi yang ingin berhubungan badan secara bersih. Untuk memilih kondom terbaik juga nggak boleh asal, lho! Ada tips dan trik yang kudu diterapkan.
Pengertian, Tips, Jenis, dan Cara Beli Kondom di Indonesia
Mungkin sebagian besar dari kalian lebih sering mendengar kondom Durex Indonesia dibanding merek lain. Padahal, masih ada banyak brand yang punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Kamu bahkan masih bertanya-tanya tentang apa itu kondom? Baca ulasan lebih lengkapnya di sini!
Apa itu kondom?
Kondom adalah alat kontrasepsi yang dibuat dengan bahan sejenis karet. Pengaman itu digunakan dengan cara dipasang ke kelamin pria. Fungsi kondom untuk mencegah sperma masuk ke ovarium setelah masuk ke vagina ketika berhubungan badan.
Walaupun kondom tidak asing lagi di telinga masyarakat, nggak sedikit yang mengabaikan penggunaan alat ini. Kurangnya sex education membuat banyak pasangan nekat melakukan hubungan seksual tanpa memakai pengaman. Padahal pemakaian kondom terbaik bisa mencegah kehamilan serta penularan penyakit seksual lainnya.
Baca juga: Nikita Mirzani Himbau untuk Selalu Safe Sex pada Masyarakat
Tips memilih kondom
1. Dilihat dari bahannya
Sebagian besar kondom yang dijual di pasaran adalah yang berbahan lateks. Bahan itu aman dalam mencegah kehamilan dan penularan penyakit seksual. Akan tetapi, tidak semua orang tahan dengan kondom silikon. Ada beberapa yang malah alergi setelah memakainya.
Untuk itu, penting untuk memperhatikan bahan yang digunakan sebagai bahan utama kondom tersebut. Jika kamu adalah salah satu yang alergi dengan lateks, mungkin bahan polyurethane bisa jadi alternatifnya. Bahan itu tak kalah elastis, namun kerap selip.
Baca juga: Tisu Toilet Ternyata Bisa Melukai Daerah Kewanitaan
2. Kekuatan bahan
Setelah tahu bahan pembuatannya, kamu harus mengerti kekuatan dari bahan yang digunakan. Tiap kondom kekuatannya berbeda-beda. Ada yang mampu menekan penis kuat sehingga menyebabkan kehilangan ereksi, ada pula yang tak terlalu kencang.
Pilih senyaman mungkin kondom silikon supaya penis tidak terasa sakit bahkan cedera. Selain itu, membaca kemasan adalah wajib hukumnya. Pastikan jika kondom yang akan dibeli tidak melebihi tanggal kedaluwarsa untuk mengurangi kemungkinan bocor saat dipakai.
3. Sesuaikan dengan ukuran
Kebanyakan kondom yang dijual di Indonesia ukurannya all size. Jarang ada kondom dengan ukuran XL atau XXL karena memang standar penis di Indonesia tidak sebesar di Afrika atau Eropa. Ukurannya pun diseragamkan.
Jika memang "punyamu" ukurannya lebih besar dari ukuran kondom standar Indonesia, beli saja kondom silikon yang ukurannya sesuai denganmu. Risiko jika membeli kondom yang ukurannya kecil adalah bisa saja robek dengan mudah. Yang lebih parah lagi, bisa mengakibatkan penis kesakitan. Kenikmatan jadi hilang deh!
4. Apa kebutuhanmu
Setidaknya, ada dua jenis kondom silikon yang ada di pasaran. Yang pertama adalah yang mengandung pelumas dan yang kedua kondom kering. Sesuai dengan namanya, kondom pelumas berarti sifatnya lebih licin karena mengandung pelicin seperti spermisida jenis nonoxynol-9, silikon, dan air.
Untuk mendapatkan kondom terbaik, kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhanmu. Perlu diperhatikan jika kamu membeli kondom kering, jangan beri pelumas tambahan berbahan minyak, ya! Hal itu dikarenakan kondom lateks yang diberi pelumas minyak biasanya akan gampang robek.
Baca juga: Mengencangkan Daerah Kewanitaan dengan Cuka, Memangnya Bisa?
Jenis dan merek kondom di Indonesia
1. Kondom beraroma
Kondom pria ini ditambahkan berbagai jenis aroma seperti stroberi, cokelat, kopi, mint hingga durian. Yang macam ini pas digunakan untuk oral seks. Menggunakan jenis kondom ini bisa membantumu terhindar dari bau penis yang tidak sedap.
Jika hendak menggunakannya untuk seks konvensional atau intercourse, pastikan kondom yang akan digunakan tidak mengandung gula. Apabila mengandung gula, infeksi jamur bisa saja terjadi. Beberapa merek kondom terbaik seperti kondom Fiesta dan Durex Indonesia kerap mengeluarkan banyak varian rasa.
2. Kondom bergerigi
Apa itu kondom bergerigi? Kondom tersebut adalah yang memiliki tekstur gerigi. Kondom ini nampaknya cocok bagi pasangan yang suka tantangan dan berolahraga. Kondom ini diciptakan untuk meningkatkan kesenangan bagi pasangan karena memiliki sedikit benjolan di sisi luar maupun dalamnya.
Untuk yang penasaran dengan kondom pria jenis ini, mungkin bisa mencoba Joy Kit Supreme Gentlemen Secret. Untuk yang baru pertama kali melakukan hubungan badan, tidak disarankan menggunakan kondom gerigi karena bisa menimbulkan rasa yang tidak nyaman.
Baca juga: Cara Melancarkan Haid secara Alami Tanpa Efek Samping
3. Kondom super tipis
Jika ingin menggunakan kondom namun terasa seolah tidak mengenakannya, kondom transparan nampaknya cocok untuk dicoba. Ada jenis kondom yang transparan dengan lapisan tipis yang terbuat dari bahan khusus sehingga rasanya seperti kulit.
Jangan salah, jenis kondom ini juga sangat efektif mencegah kehamilan dan menghalau infeksi penyakit seksual menular. Namun, memakai kondom ini harus hati-hati karena ukurannya yang tipis membuat kondom tersebut rawan robek. Adapun merek kondom pria ini antara lain adalah Durex Indonesia, Fiesta, Dasoni, Sagami, Simplex, Vivo, serta Sutra.
4. Kondom bentuk unik
Kondom jenis ini berfungsi meningkatkan kepekaan pasangan. Bentuknya lebih longgar dan besar di bagian ujung. Apa yang membuat bentuknya unik? Kamu bisa melihat salah satu contohnya yakni kondom berduri. Kondom duri terbilang unik karena bisa menaikkan tingkat kepuasan pasangan.
Jenis kondom duri yang dijual di minimarket Indonesia di antaranya merek Fiesta, Durex Indonesia, dan Vivo. Kalau mau yang buatan impor juga bisa. Ada juga Sagami dan Okamoto yang berasal dari Jepang.
Baca juga: Serba-serbi Malam Pertama Sukses untuk Pengantin Baru
5. Kondom glow in the dark
Tak hanya saklar lampu yang bisa menyala dalam gelap, kondom sekarang juga bisa seperti itu. Ketika terkena cahaya selama 30 detik, kondom ini dapat bersinar di kegelapan. Penasaran? Coba saja Fiesta Neon
Kondom pria ini tak beracun dan memiliki tiga lapisan. Lapisan bagian luar dan dalam jenis kondom tersebut terbuat dari lateks, yang tengah berisi pigmen yang membuatnya bersinar. Bagi yang suka hal unik dan menantang, mungkin kondom ini cocok untukmu. Jika pasangan nggak mau, jangan dipaksakan, ya!
Baca juga: Fakta Aneh tentang Sex Culture Jepang
Cara membeli kondom anti malu
Nggak sedikit orang yang malu ketika mau beli kondom. Banyak juga yang mengurungkan niat untuk beli ketimbang harus menahan malu karena dianggap yang tidak-tidak. Tenang, kamu bisa gunakan cara beli kondom dengan kode di bawah ini yang bisa diucapkan ke kasirnya supaya mereka paham apa yang kamu butuhkan.
1. C.O.
Kode C.O. Berasal dari inisial kondom yang dalam ejaan internasional, yakni ‘condom’. Singkatan atau kode ini cukup populer di kalangan asisten apoteker di Yogyakarta, Jawa Tengah, dan sekitarnya dan sering dipakai oleh remaja yang mau beli kondom.
2. K.D.
Sama seperti C.O. yang diambil dari inisial kondom, K.D. juga diambil dari 2 konsonan pertama kata kondom. Kode ini dikenali oleh kalangan yang lebih luas, karena lebih dekat dengan kata aslinya kalau dieja dalam Bahasa Indonesia.
3. Sarung
Kode "sarung" lebih banyak digunakan oleh bapak-bapak. Istilah "sarung KB" merujuk pada kondom memang lebih populer di 1980-1990-an ketika orde baru sedang gencar-gencarnya menggalakkan program Keluarga Berencana.
4. DOM
Salah satu kode yang agak membingungkan namun sangat sering dipakai adalah DOM. Bahkan ini sering tidak dipahami oleh petugas di apotek. Mungkin tidak bermaksud untuk membuat kode sendiri. Tetapi saking canggungnya, para pembeli mengatakan kondom terlalu pelan sehingga hanya terdengar suku kata terakhirnya yakni DOM.
Durek atau 25
Seperti halnya orang menyebut Honda untuk sepeda motor, Sanyo untuk semua pompa air, dan Aqua untuk air mineral, beberapa merek kondom menjadi sebutan generik untuk menyebut merek apapun. Banyak pembeli lebih nyaman mengatakan "Beli Durek" atau "Beli 25". 25 sendiri adalah merek kondom yang populer pada 1990-an.
Setelah tahu kode di atas, kamu gak perlu malu kan saat beli kondom? Cara membeli kondom di atas bisa kamu gunakan saat membeli kondom di apotek, Indomaret, maupun Alfamart.
Ukuran kondom yang tersedia di pasaran
Kamu harus tahu semua ukuran kondom untuk bisa mengetahui ukuran kondom yang tepat dengan kamu. Ukuran kondom yang dijual di pasaran berupa Extra Small (XS) atau sangat kecil, Small (S) atau kecil, Regular (R) atau sedang, Large (L) atau besar, dan Extra Large (XL) atau sangat besar.
Sementara ukuran penis rata-rata berada di kisaran rata-rata (12-15 cm) dan menggunakan kondom ukuran sedang merupakan salah cara teraman.
Namun jika kondom yang dipakai ternyata bergulung atau tidak berdiam pada tempatnya, hal itu menandakan ukuran kondom terlalu besar bagi kamu. Sebaliknya, jika kondom yang dipakai terlalu sesak atau sempit dipakai, artinya kondom kamu kekecilan.
Beberapa ukuran kondom yang patut kamu ketahui:
- Ukuran kecil (small) biasanya memiliki lebar 4,8 cm dan panjang 16 cm.
- Ukuran sedang (regular) biasanya memiliki lebar 5,2 cm dan panjang 19,5 cm.
- Ukuran besar (large) biasanya memiliki lebar 5,4 cm dan panjang 20 cm.
Sebelum membeli kondom ukuran kecil di Indomaret atau tempat jual kondom lainnya, pastikan kamu telah mengetahui ukuran penis untuk bisa memastikan ukuran kondom.
Bahaya 'kah kalau ukuran kondom tidak pas?
Ukuran kondom yang tidak pas dengan ukuran penis (kebesaran atau kekecilan) berpotensi menyebabkan berbagai risiko berikut ini:
- Kondom berisiko tertinggal di dalam vagina dan menyebabkan infeksi jika terlalu longgar.
- Jika ukuran kondom terlalu kecil dan ketat ketika dipakai, kondom bisa robek sehingga terjadi hal yang seharusnya kamu cegah, misalnya kehamilan.
- Kondom yang ukurannya terlalu besar dapat meningkatkan risiko tertular atau menulari penyakit kelamin kepada pasangan.
- Kamu juga menjadi lebih rentan terkena HIV dan AIDS atau herpes.
Harga kondom di Alfamart, Indomaret, dan apotik
Berapa harga kondom di Alfamart atau tempat lainnya? Kamu bisa membeli kondom ukuran kecil di beberapa tempat beli kondom seperti Indomaret, Alfamart, dan di apotek, atau di tempat jual kondom lainnya. Masing-masing tempat memiliki harga kondom yang berbeda. Harga kondom di Indomaret tentu berbeda dengan di apotik dan Alfamart. Berikut harga kondom di Indomaret 2020 yang bisa jadi patokan harga kondom di apotik dan tempat lainnya:
Merek Kondom | Harga |
Sutra Kondom Fiesta 3'S Max Dotted | Rp 16.300 |
Durex Kondom Close Fit 3's | Rp 18.500 |
Durex Kondom Love 3's | Rp 15.800 |
Durex Kondom Performa 3'S | Rp 25.500 |
Kondom Crown Super Thin & Soft | Rp 16.300 |
Durex Kondom Ribbed 3's | Rp 20.000 |
Setelah tahu harga kondom di apotik, Alfamart, dan Indomaret, sudah menemukan kondom murah yang ingin kamu beli?
Sekarang sudah tahu 'kan cara membeli kondom terbaik sekaligus cara memilihnya secara aman tanpa harus malu? Semua tips tentang memilih kondom sudah disajikan untuk kamu yang sudah dewasa dan cukup umur untuk siap melalui konsekuensi yang ada ketika melakukan hubungan seksual dengan pasangan.