Cara Merawat Sepatu Kulit yang Tepat, Biar Awet Hingga Tahunan

cara merawat sepatu kulit
Leather shoes | unsplash.com

Cara merawat sepatu kulit asli, sintetis, hingga suede

Bagi pria, sepatu kulit menjadi salah satu alas kaki yang harus dimiliki paling tidak satu pasang. Sepatu ini bisa jadi investasi untuk penampilan yang rapi, terlebih lagi jika kamu menduduki jabatan sebagai orang penting di kantor. Bisa jadi andalan untuk menghadiri acara formal, nih.

Maka dari itu, kamu perlu paham soal cara merawat sepatu kulit yang tepat. Tujuannya sesimpel supaya alas kaki ini bisa awet sampai bertahun-tahun.

Cara merawat sepatu kulit asli, sintetis, dan suede

Agar bisa dipakai berkali-kali dan nggak mudah rusak, cara merawat sepatu kulit sintetis, asli, hingga yang suede pun harus dilakukan dengan benar. Beda jenis, tentu membutuhkan treatment khusus untuk menjaga keawetannya.

1.

Jenis sepatu kulit untuk pria dan wanita

cara merawat sepatu kulit
Ketahui tipenya dulu | unsplash.com

Sepatu formal ini adalah unisex. Bisa dipakai pria dan wanita. Kebanyakan, kaum Adam lah yang lebih sering mengenakannya. Tapi sebelum memulai metode dan cara merawat sepatu kulit, kamu perlu tahu jenis dan perbedannya.

1. Sepatu kulit asli

Kulit sapi adalah bahan utama untuk dijadikan sebagai sepatu kulit. Tebal dan memilikikualitas terbaik, jangan kaget jika sepatu ini memang dipatok dengan harga yang cukup mahal. Selain itu, pilihan warnanya juga tidak jauh-jauh dari hitam, putih, coklat, dan abu-abu.

2. Sepatu kulit sintetis

Bahan yang dipakai di sepatu kulit sintetis tidak pure sepenuhnya dari kulit sapi. Bahannya dicampur dan sudah melalui proses modifikasi dengan bahan kimia tapi tetap dibentuk menyerupai yang asli. Biasanya, kulitnya tidak setebal yang kulit asli. Pilihan warnanya pun lebih bervariasi.

3. Sepatu kulit suede

Suede juga terbuat dari kulit sapi. Namun bukan bagian kulitnya yang dipakai, melainkan dibalik. Jadi ada tekstur bulu lembutnya. Kesan dari alas kaki ini lebih santai daripada sepatu kulit asli dan sintetis. Untuk cara merawat sepatu kulit suede juga dibutuhkan teknik khusus karena bulunya yang lebih rentan dan mudha kotor.

Baca juga: Cara Menghilangkan Bau pada Kaki dan Sepatu

2.

Cara merawat sepatu kulit asli

cara merawat sepatu kulit
Yang asli | unsplash.com

Supaya sepatu andalanmu saat berpakaian rapi ini bisa awet, ada baiknya untuk mulai menerapkan teknik perawatan di bawah ini. Sebenarnya, cara merawat sepatu kulit terbilang sangat mudah. Namun masih banyak orang yang belum paham dan mempraktikkannya.

1. Minimalisir permukaannya terkena air

Bisa dibilang, air adalah musuh bebuyutan dari sepatu kulit yang asli. Jika tidak segera dilap saat terciprat air, bisa-bisa warnanya berubah dan memudar. Sepatu coklatmu bisa saja warnanya berubah jadi aneh dan berbeda dengan sisi lainnya.

Untuk itu, cara merawat sepatu kulit warna coklat adalah dengan menjaga permukaan kulit sepatu agar tetap kering. Jika tak sengaja kena air, bersihkan secara perlahan dengan lap atau tisu kering supaya tidak terlanjur membekas.

2. Menyeka dengan kain basah

Apabila ingin membersihkan sepatu kulit, kamu bisa mengelapnya dengan kain lembut yang dibasahi. Gosok secara perlahan di bagian luarnya. Jangan membersihkannya terlalu keras supaya tidak tergores dan meninggalkan bekas yang bakal membuat sepatumu jadi cepat rusak.

3. Hilangkan noda dengan cuka dan air

Biasanya, ada kotoran berwarna putih yang singgah di permukaan sepatumu. Kamu bisa menghilangkannya dengan mengikuti cara merawat sepatu kulit ini. Siapkan cuka dan air.

Dengan perbandingan 1:1, taruh cuka dan air dalam sebuah wadah. Celupkan kain kering ke dalamnya, lalu gosok bagian yang kotor pelan-pelan. Setalah itu, tinggal diangin-anginkan hingga kering dengan sendirinya.

Baca juga: Referensi Sepatu Olahraga Wanita Berdesain Ciamik dan Murah

4. Jangan dijemur di bawah sinar matahari langsung

Sepatu yang dibuat dari kulit asli bisa dibilang memiliki sensitivitas yang tinggi. Apalagi di bawah cahaya. Jangan sesekali menjemur sepatu yang sudah sudah dicuci di tempat yang terkena sinar matahari secara langsung supaya tidak kering dan rusak.

Supaya elastisitas dan warnanya tetap terjaga, cara merawat sepatu kulit warna coklat yang tepat adalah dengan menaruhnya di tempat teduh saja. Ini juga berlaku untuk semua warna sepatu kulit, ya.

5. Semir sepatu secara rutin

Jangan malas untuk menyemir sepatu secara rutin. Selain membuat permukaan kulit tetap mengilap, kegiatan ini bisa menghilangkan kotoran dan debu yang menempel di sudut yang tak kamu perhatikan sebelumnya.

6. Pakai shoe saddle saat tidak dipakai

Mungkin sepatu kulit kesayangan tidak akan dipakai setiap hari. Jika ingin menyimpannya, sangat disarankan untuk memberikan shoe saddle. Tujuannya supaya bentuknya tetap terjaga dan tidak mengerut.

Pengganjal ini biasanya dibuat dari plastik dan kayu. Supaya cara merawat sepatu kulit ini lebih optimal, memilih shoe saddle kayu bisa jadi opsi yang tepat.

Baca juga: Model Sepatu Hak Tinggi Terbaru Wanita

3.

Cara merawat sepatu kulit sintetis

cara merawat sepatu kulit
Yang sintetis | unsplash.com

Pada dasarnya, cara merawat sepatu kulit sintetis tak beda jauh dengan yang asli. Kamu bisa memperlakukannya seolah-olah alas kakimu itu dibuat dari 100% kulit sapi. Tidak rugi juga ‘kan jika sepatumu ini nantinya bisa seawet yang dibuat dari kulit asli.

1. Menyikat dengan sikat sepatu yang lembut

Walaupun sama-sama sepatu, yang dibuat dari kulit akan beda perawatannya dengan kets. Pensiunkan sabun dan sikat ketika membersihkan sepatu kulit. Yang kamu butuhkan selain dengan lap kering adalah sikat sepatu yang halus.

Setelah dibersihkan dengan lap yang dibasahi, tunggu permukaan kulitnya kering. Jika masih ada debu yang singgah, kamu bisa memakai sikat sepatu berbulu halus untuk menghilangkannya.

2. Bisa dengan tisu basah

Jika di rumahmu tidak ada lap kering yang halus, kamu bisa menggantinya dengan tisu basah. Cara merawat sepatu kulit sintetis ini juga bisa dipraktikkan untuk yang kulit asli. Simpel dan nggak terasa merepotkan, bukan?

3. Beri silica gel saat disimpan

Selain shoe saddle, ada benda lain yang perlu disiapkan sebelum menyimpan sepatu kulit dalam waktu yang cukup lama. Silica gel. Bungkusan putih ini bisa menghilangkan bau tidak sedap yang tersisa setelah dicuci. Ukurannya yang tidak terlalu besar juga dipastikan muat dimasukkan ke bagian dalam sepatumu.

Baca juga: Tips Cerdas Memilih Sepatu Olahraga yang Nyaman Dipakai

4.

Cara merawat sepatu kulit suede

cara merawat sepatu kulit
Bahan suede | unsplash.com

Dilihat dari luar, kamu pasti sadar jika cara merawat sepatu kulit suede membutuhkan perawatan ekstra. Karena memiliki tekstur bulu halusnya, benda dan teknik yang diperlukan juga akan berbeda dengan sepatu kulit asli dan sintetis.

1. Membeli suede protector

Ini adalah langkah paling utama yang harus diterapkan sebelum memakai sepatu berbahan suede untuk pertama kali. Kamu harus membeli suede protector terlebih dahulu dan meratakan ke permukaan kulitnya.

Biasanya, suede protector hadir dalam kemasan spray. Tanpa perlu menggosok, kulit suede bisa terlindungi saat dipakai. Terkesan sepele, tapi tak banyak orang yang tahu cara merawat sepatu kulit suede ini.

2. Pakai penghapus karet untuk bersihkan noda

Karena berbulu, tidak menutup kemungkinan ada noda yang menempel di permukaannya. Jika ada debu yang menempel, kamu bisa membersihkannya dengan penghapus karet. Gosok perlahan secara searah, debu bisa hilang dalam sekejap!

Baca juga: Rahasia Sepatu Olahraga yang Nyaman Sekaligus Keren

3. Sikat gigi dan air untuk noda cair

Selain debu, kotoran dalam bentuk cair juga punya kemungkinan hinggap di sepatu kulit suede-mu. Jangan khawatir, kamu bisa menghilangkannya dengan bantuan sikat gigi berbulu halus dan sedikit air.

Cara merawat sepatu kulit suede ini bisa dilakukan dengan menyikat secara searah. Pastikan bulu sikatnya ada air dalam jumlah yang tidak terlalu banyak. Sapukan di area yang kotor saja, ya.

4. Beri koran ke dalam sepatu saat tidak dipakai

Saat akan disimpan, kamu bisa memakai shoe saddle dan menyusupkan silica gel ke dalam sepatunya. Jika tidak punya kedua benda tersebut, kamu bisa menggantinya dengan koran.

Ambil beberapa lembar korean yang sudah tidak terpakai. Sobek hingga menjadi beberapa bagian kecil. Remas-remas dan masukkan ke dalam sepatu. Selain untuk menjaga bentuk, cara merawat sepatu kulit suede ini bisa menghilangkan bau tak sedap.

Baca juga: Tips Traveling di Musim Hujan

5.

Cara merawat sepatu kulit supaya tidak bau

cara merawat sepatu kulit
Tetap wangi | unsplash.com

Selain menjaga bentuk dan warna, kamu juga bisa harus memperhatikan baunya. Jangan sampai saat dipakai malah membuat kamu dan orang sekitarmu tak nyaman karena masih ada bau kaki yang tersisa.

Kamu bisa menyiasatinya dengan memakai silica gel dan koran bekas. Apabila ingin baunya tetap wangi, kamu bisa memasukkan bedak bayi ke dalam sepatu. Kamu bisa mendiamkannya selama 15 menit saja sebelum dimasukkan ke dalam kardus. Sebelum dipakai lagi, kamu bisa menerapkan cara ini kembali.

Artikel Lainnya

Perlu diperhatikan, cara merawat sepatu kulit warna coklat di atas berlaku untuk semua warna, ya. Kamu perlu memberikan treatment yang tepat supaya setiap jenis sepatu kulit yang kamu punya bisa awet. Jangan malas untuk membersihkan, menjaga bau, dan merawatnya secara rutin, ya!

Tags :