Unik! Di Amerika Orang Bisa Bantu Pelestarian Kura-kura dengan Menyumbang Pengait BH

Menyumbang pengait BH demi kura-kura
Menyumbang pengait BH demi kura-kura | www.today.com

Pengait BH bisa menjadi alat yang bermanfaat bagi pertolongan kura-kura

Tahukah kamu kalau cangkang kura-kura merupakan bagian tubuh yang sangat vital bagi kura-kura? Cangkang kura-kura tidak hanya berfungsi sebagai rumah yang bisa dibawa ke mana-mana. Pasalnya, cangkang kura-kura berfungsi juga sebagai bagian dari kerangka yang melindungi organ-organ lainnya.

Kura-kura yang dipelihara mungkin memiliki kemungkinan yang lebih kecil untuk mengalami kerusakan pada cangkangnya, tapi kura-kura liar yang biasa berkeliaran di wilayah tertentu seringkali tidak lebih beruntung.

Kura-kura yang pecah cangkangnya tidak dapat bertahan hidup lama. Akan tetapi, setidaknya mereka masih bisa ditolong melalui perawatan khusus.

Menyumbang pengait BH demi kura-kura
Kura-kura dengan cangkang yang sudah pecah | www.mercurynews.com

Baru-baru ini, sebuah lembaga yang dikenal dengan nama Wildthunder Wildlife & Animal Rehabilitation & Sanctuary mengampanyekan pelestarian kura-kura liar dengan mengajak orang-orang untuk menyumbangkan bantuan bukan dalam bentuk uang, melainkan pengait BH.

Baca juga: Fotonya Berdiri di Atas Kura-kura Viral, 2 Kepala Dinas Ini Beri Penjelasan

Lembaga yang berbasis di negara bagian Iowa, Amerika Serikat, ini mengampanyekan proyeknya melalui Facebook, dan ajakan mereka ternyata memperoleh respon yang cukup positif dari banyak orang.

Menyumbang pengait BH demi kura-kura
Kampanye untuk menyelamatkan kura-kura dengan mengumpulkan pengait BH | www.boredpanda.com

Cangkang kura-kura bisa rusak karena pelbagai hal, bisa karena terjadi benturan fisik atau bisa juga karena bakteri atau jamur yang muncul karena cangkang yang terlalu lembap. Jika sudah mulai dihinggapi oleh bakteri dan jamur yang jumlahnya melampaui batas, cangkang kura-kura akan rentan pecah dan membahayakan keselamatan kura-kura itu sendiri.

Dengan menggunakan pengait BH, para sukarelawan yang tergabung dalam organisasi Wildthunder berusaha untuk menyelamatkan para kura-kura dengan merekatkan potongan-potongan cangkang yang sudah retak atau pacah. Dengan begitu, kura-kura yang menjadi pasien mereka dapat merasakan hidup lebih lama lagi.

Kura-kura dengan cangkang yang sudah diperbaiki dengan pengait BH
Kura-kura dengan cangkang yang sudah diperbaiki dengan pengait BH | vidmid.com
Artikel Lainnya

Para aktivis yang tergabung dalam Wildthunder sangat antusias saat melihat banyaknya sumbangan pengait BH yang dialamatkan kepada mereka untuk mendukung proyek pelestarian kura-kura yang mereka prakarsai.

Setelah mereka merampungkan proyek ini, Wildlife berjanji untuk terus melakukan proyek serupa demi melestarikan kehidupan hewan-hewan liar yang semakin terancam habitatnya karena pola hidup manusia.

Dan tentunya, mereka akan mencari pelbagai cara yang memungkinkan banyak orang untuk turut terlibat dalam proyek-proyek mereka seperti halnya proyek pengait BH untuk kura-kura ini.

Tags :