Tak Terima Direkam Saat Malak, Oknum Dishub Ngamuk dan Peras Kernet Truk di Lubuklinggau

Ilustrasi
Ilustrasi | www.pexels.com

Usai melakukan pungli ke kernet truk, oknum Dishub diberhentikan dari jabatannya.

Di depan Terminal Kalimantan, Pasar Permiri, Kecamatan Lubuklinggau Barat II, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan, ada oknum Dishub yang melakukan pemerasan terhadap sebuah truk. Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat seorang pria yang mengenakan pakaian petugas Dishub lengkap, berdiri di depan jendela truk.

BACA JUGA: Sehari Bisa Hasilkan Rp202 Juta dari TikTok, Gadis Ini Ingin Berhenti Kuliah

1.

Oknum Dishub memalak hingga memukul kernet truk

Diduga, awalnya Dishub itu ngotot meminta uang urusan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) sebesar Rp 50 ribu, sedangkan sopir dan kernet truk hanya mempunyai uang Rp 30 ribu.

Oknum Dishub tersebut bahkan minta tambah dari Rp 30 ribu itu, sambil memasukkan tangannya ke dalam jendela truk. Ia juga mengacam untuk tidak akan memberikan tiket ke kernet truk sebelum uangnya ditambah.

BACA JUGA: PM Israel Netanyahu Sebut Tak Akan Biarkan Negara Palestina Terbentuk

Lalu tiba-tiba, oknum Dishub itu mengamuk dan memaksa kernet itu memberikan HP-nya saat mengetahui dirinya direkam.

"Sini kamera kau itu, kurang ajar," kata oknum Dishub itu pada Kamis (15/4/2021).

Tak berhenti sampai di situ, oknum Dishub itu bahkan masuk ke dalam truk tersebut dan sempat memukul kernet truk sambil berusaha mengambil HP yang dipakai untuk merekam.

"Mau cari gara-gara kau, sini HP-nya," teriak oknum Dishub itu, seperti yang telah dibagikan oleh unggahan video akun @poros.garut.

Oknum Dishub memalak hingga memukul kernet truk
Oknum Dishub memalak hingga memukul kernet truk | www.instagram.com
2.

Oknum Dishub menuai berbagai komentar dari warganet

Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti kapan dan siapa identitas dari oknum Dishub tersebut. Namun, video pemalakan itu sudah viral di media sosial dan menuai beragam komentar dari para netizen.

Salah satunya komentar dari akun Instagram @razzyfardho.

"Emang nyatanya begitu sih kelakuan aparat mah... Eh salah oknum mah,".

BACA JUGA: Ilmuwan Menargetkan Tahun 2025 Bakal Ada 5 Planet Kembaran Bumi

Selain itu, ada juga balasan komentar dari akun @pipit_kunaryo yang langsung menandai akun kemenhub.

"Brantas pungli pak @kemenhub151 @budikaryas,".

3.

Oknum Dishub lantas dipecat dari jabatannya

Setelah video beredar dan menuai banyak kritik dari warganet, ternyata oknum Dishub Kota Lubuklinggau tersebut kini telah diberhentikan dari jabatannya.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan Kota Lubuklinggau, H. Abu Ja'at, yang menyebut bahwa oknum pegawai harian lepas (PHL) Dishub itu diduga melakukan pungli dan kini sudah diberhentikan.

"Kami menindaklanjuti akan video yang viral di media sosial, di mana oknum pegawai dinas perhubungan Kota Lubuklinggau yang diduga melakukan pungli kini sudah diberhentikan," kata Abu Ja'at, melalui unggahan di Instagram @jayalah.negriku.

Oknum Dishub yang memalak kernet truk diberhentikan dari jabatannya
Oknum Dishub yang memalak kernet truk diberhentikan dari jabatannya | www.instagram.com
Artikel Lainnya

Sebagian masyarakat merasa hal tersebut pantas dan memang perlu untuk dilakukan sebagai bentuk penegakan keadilan, dan agar menjadi efek jera bagi oknum Dishub yang "nakal" tersebut.

Tags :