Subhanallah! Kelewat Sultan, Pria ini Iseng Beli 7 Mobil Rolls Royce Biar Matching Sama Turbannya!
19 Februari 2019 by Amadeus BimaSultan emang nggak mau disamain dengan rakyat jelata!
Bagi kaum menengah ke atas, membeli mobil sudah bukan lagi hal yang sulit untuk dilakukan. Apalagi, sekarang pengajuan kredit begitu mudah dilakukan, meskipun pelunasannya belum tentu sampai habis. Mobil-mobil yang dibeli biasanya adalah mobil SUV, mobil hatchback, atau mobil sedan. Rentang harganya mulai dari puluhan juta rupiah sampai ratusan juta rupiah. Namun, mobil ini bukanlah tipe kesukaan bagi orang super kaya.
Mereka lebih suka membeli mobil-mobil sports atau mobil mewah lainnya yang berharga miliaran rupiah. Bahkan, saking banyaknya uang yang mereka miliki, membeli mobil seharga puluhan miliar rupiah udah kayak beli kacang goreng. Hal inilah yang dilakukan oleh seorang pria bernama Reuben Singh. Dia adalah CEO dari perusahaan AlldayPA dan Isher Capital. Bisnis-bisnisnya telah membuat dia mendapatkan keuntungan luar biasa besar.
Baru-baru ini, dia menjadi sensasi di media sosial karena membeli 7 mobil Rolls Royce mewah hanya supaya bisa matching dengan warna turbannya. Dia membeli mobil Rolls Royce tipe Phantom dan Cullinans. Fyi aja nih, Cullinans punya harga di rentang Rp 15 miliar dan Phantom di rentang Rp 20 miliar. Jadi, kamu perkirakan sendiri aja berapa puluh miliar yang dia habiskan untuk membeli 7 Rolls Royce berbagai warna ini.
Namun, harga ini kemungkinan bisa meningkat sampai angka ratusan miliar rupiah, soalnya mobil Rolls Royce yang dibelinya sudah dimodifikasi. Padahal, kalau orang biasa lebih memilih untuk membeli banyak turban berbagai warna supaya bisa dicocokkan dengan warna mobil. Soalnya, cara ini lebih murah. Tapi, tidak dengan Reuben. Baginya, turban adalah sesuatu yang berharga karena itu harus disandingkan dengan benda lain yang tidak kalah berharga.
Namun, dia menegaskan tindakan ini bukanlah untuk pamer, melainkan merupakan bagian dari penggalangan dana untuk amal. 7 Mobil ini pun menambah "sesak" garasi rumah Reuben. Soalnya, sekarang dia sudah mempunyai 20 mobil Rolls Royce yang berbeda-beda jenis dan juga memiliki berbagai mobil mewah lainnya. Reuben sudah memiliki Bugatti Veryon, Porsche 918 Spyder dan Mercedes SLR. Nggak tau lagi deh berapa jumlah saldo di rekeningnya.
Beda banget kan levelnya sultan? Cara mereka menghabiskan uang tentu saja berbeda dengan kita yang cuma rakyat jelata ini. Kalau kita masih bingung memutuskan hari ini mau beli mie instant rasa apa, mereka bingung harus memilih warna mobil mewah yang mana supaya matching dengan turban, atau pakaian yang mereka pakai. Semoga suatu saat kita bisa berasa di level seperti ini juga, ya. Amiinn.