Sering Sesak Nafas Saat Tidur, Ternyata Cowok Ini Hampir "Dibunuh" Kucing Peliharaannya

kucing lucu
Kucing lucu | img.okeinfo.net

Cepet laporin aja sama Pak Polisi. Bahaya tuh!

Kucing merupakan salah satu binatang rumahan yang sangat dekat dengan manusia. Berbeda dengan anjing yang cenderung aktif, binatang ini dikenal sangat pemalas, tapi sangat menggemaskan. Tidak hanya itu, kucing pun sangat suka bermanja-manja kepada majikannya.

Makanya, nggak heran kalau akhirnya banyak pemilik kucing yang rela, bukan hanya sekedar berbagi kamar tidur, tapi sudah sampai berbagi kasur segala. Tidak hanya itu, terkadang si kucing ini pun sering nyelonong dan tidur di atas dada kita.

Kalau memang kucingnya sering dimandikan, bersih dan memang nggak mengganggu, sebenarnya ini tidak apa-apa sih. Tapi kalau sampai kayak pengguna Twitter yang satu ini, sebaiknya kamu harus ekstra hati-hati. Bisa bahaya lho!

Dilansir dalam Fox News, seorang pengguna Twitter bernama Luis Navarro, membagikan sebuah kisah yang cukup mengejutkan. Dia mengaku sering mengalami kesulitan bernafas saat tidur, padahal sebelumnya masalah ini tidak pernah terjadi.

Penasaran dengan apa yang dialaminya, dia pun kemudian memasang kamera CCTV di dalam kamarnya. Tentu saja tujuannya untuk mengetahui sebenarnya apa sih yang membuatnya selalu merasa kesulitan bernafas saat tidur.

Baca Juga : 5 Mitos Tak Terduga Tentang Kucing dari Berbagai Belahan Dunia

Singkat kata, Luis pun akhirnya selesai memasang kamera CCTV di kamarnya. Ketika diperiksa, betapa terkejutnya dia. Entah harus merasa lucu atau marah, ternyata Luis baru tahu kalau selama ini yang membuat dirinya selalu kesulitan bernafas adalah kucingnya sendiri.

Dalam akun Twitternya, Luis memposting 3 foto yang didapatnya dari kamera cctv ketika dia sedang tidur. Jika diperhatikan, setiap gambar menunjukkan kucingnya yang terlihat makin dekat ke wajahnya hingga akhirnya dia pun dengan nyaman berbaring tepat di wajah Luis.

Artikel Lainnya

Melihat hal ini, netizen pun ramai-ramai memberikan komentar yang cukup menggelitik. beberapa dari mereka setuju jika kucingnya sedang mencoba untuk membunuh Luis secara perlahan dengan cara membuatnya kesulitan untuk bernafas.

Sementara netizen lainnya berseloroh jika kucingnya sangat terganggu dengan suara dengkuran Luis hingga akhirnya dia memutuskan untuk menutup lubang mulut dan hidung Luis dengan harapan suara dengkuran tersebut menghilang selamanya.

Ada juga netizen yang mengaku punya pengalaman serupa dengan Luis. Cuma bedanya, netizen tersebut selalu terbangun ketika kucingnya sedang mencoba untuk “membunuhnya”, dan menyimpan kucingnya di tempat lain, misalnya dada atau menyuruhnya tidur disamping.

Baca Juga : Kocak, Bukannya Menyusu Pada Induknya Kucing Ini Malah Menyusu Pada Majikannya

Pengguna Twitter lain memberikan penjelasan yang lebih masuk akal. Dia mengatakan jika kucing dapat merasakan denyut atau suara nafas kamu yang seirama. Hal ini akan membuatnya merasa tenang, hingga akhirnya dia pun memutuskan untuk berbaring di dada atau wajah seseorang.

Gimana nih menurutmu, kira-kira beneran nggak sih kucing tersebut sedang mencoba untuk membunuh majikannya sendiri? Kayaknya nggak deh!

Tags :