Saking Susahnya Membuat Skripsi, Wanita Ini Membuat Foto Maternity Kocak Bersama Dengan "Buah Hatinya"

Foto bersama skripsi
Foto bersama skripsi | twitter.com

Setelah bertahun-tahun, perjuangan itu terbayar sudah

Setiap mahasiswa yang mengatakan bahwa kuliah adalah sesuatu yang menyenangkan, pasti adalah mahasiswa baru. Mahasiswa yang udah mulai memasuki semester 5 hingga semester akhir, pasti kompak mengatakan bahwa kuliah itu menyiksa banget. Tugas-tugas seakan dilimpahkan dari langit dan harus diselesaikan semua dalam deadline yang berdekatan.

Lalu, ketika menyusun skripsi, "cobaannya" pun semakin menjadi-jadi. Mulai dari susah bertemu dengan dosen, revisi yang harus dilakukan berkali-kali, dan dompet yang semakin engap-engapan karena duit habis untuk ngeprint mulu. Makanya, ketika seorang mahasiswa udah selesai menjalani Sidang Meja Hijau, leganya tuh luar biasa. Rasanya satu beban berat udah diangkat dari bahu.

Karena itu, beberapa orang sering mengabadikan momen perjuangan ini dengan berbagai cara. Misalnya, menyimpan skripsi yang digunakan pas sidang dan masih penuh dengan coretan serta revisi dari dosen penguji atau pembimbing. Tapi, wanita bernama Sarah Whelan Curtis ini memiliki cara yang lebih unik. Mahasiswi pascasarjana berusia 26 tahun ini merayakan selesainya sidang tesisnya dengan cara kreatif.

Foto bersama skripsi
foto bersama skripsi | twitter.com

Wanita yang berkuliah di niversitas Emory di Altanta ini membuat foto maternity dengan memakai skripsi. Kalau kamu nggak tau, foto maternity sesi foto yang dilakukan ketika seorang ibu sedang hamil dan menampilkan perutnya yang membuncit. Memakai konsep ini, Sarah seolah-olah ingin mengutarakan kelegaannya setelah berhasil "melahirkan" tesisnya dengan susah payah.

Dia kemudian mengunggah foto-foto saat lagi "momong" tesisnya itu ke akun Twitternya dan menuai berbagai reaksi kocak dari netizen. Mereka memuji ide kreatifnya untuk merayakan keberhasilan menyelesaikan tesis yang pastinya lebih sulit lagi dari skripsi. Diketahui, Sarah menyelesaikan tesisnya tentang epigenetics yang udah ia kerjakan selama 4 tahun belakangan.

Banyak netizen yang merasa "related" dengan foto-foto ini karena mereka juga mengerti bagaimana susahnya membuat skripsi atau thesis, seperti seorang ibu yang sedang hamil tua dan akan melahirkan. Pastinya, ketika sudah melahirkan, maka rasa lega dan sukacita akan membuncah. Tingal menunggu proses wisuda aja deh sambil menyelesaikan berbagai revisi yang diperlukan.

foto bersama skripsi
foto bersama skripsi | twitter.com
Artikel Lainnya

Kalau kamu sendiri pernah mengalami kisah sedih nggak ketika mengerjakan skripsi di perkuliahan? Entah itu harus direvisi mulu karena ditolak dosen, kehilangan data-data skripsi, laptop dicuri sehingga harus mengulang dari awal, dll. Kalau pernah mengalami, ceritakan di kolom komentar, ya, sekalian cara kamu bagaimana mengatasi kesulitan saat mengerjakan skripsi.

Tags :