Lulus Sidang Skripsi, Anak Penjual Siomay Ini Langsung Peluk Ayahnya Sambil Berurai Air Mata

anak penjual siomay
anak penjual siomay | www.facebook.com

Bukti kalau kesuksesan adalah berkat perjuangan orangtua!

Tidak semua orang beruntung untuk bisa mencicipi bagaimana rasanya menjalani perkuliahan. Soalnya, kuliah itu membutuhkan biaya yang banyak. Jadi, kamu (atau orangtuamu) harus punya sumber daya ekonomi yang mapan supaya bisa membiayai perkuliahan dan kebutuhanmu yang lain. Cara lain adalah dengan mendapatkan beasiswa, tapi syaratnya kamu harus punya kepintaran di atas rata-rata. Itupun jatah beasiswa sering dicurangi sama orang dalam.

Karena itu, kamu nggak boleh malas-malasan saat berkuliah. Kamu harus menjalani proses perkuliahan sebaik-baiknya supaya bisa lulus dengan tamat dan memuaskan. Baru-baru ini, viral kisah seorang mahasiswa yang begitu bahagia karena dia akhirnya selesai menjalani sidang skripsi dan tinggal menunggu wisuda. Perjuangannya selama beberapa tahun tidak sia-sia dan dia akhirnya menyandang gelar sarjana.

Namun, mahasiswa bernama Anang Satria ini sadar kalau hal ini tidak terlepas dari jasa kedua orangtuanya yang membiayai kuliahnya. Meskipun ayahnya hanya penjual siomay, dia mampu membesarkan Anang sampai akhirnya lulus dari perguruan tinggi. Inilah yang membuat Anang bergegas ke tempat ayahnya berjualan setelah dia selesai sidang. Anang langsung memeluk ayahnya sambil mencucurkan air mata kebahagiaan. Dia mengabarkan bahwa dia akhirnya lulus kuliah juga.

Momen mengharukan ini terjadi di Kolaka, Sulawesi Tenggara dan direkam oleh Ima Romza yang merupakan sepupu Anang. Ima sendiri tak kuasa menahan haru saat melihat Anang yang berlinang air mata saat memeluk ayahnya. Setelah itu, Anang pulang ke rumah dan juga memberitahukan kabar bahagia ini kepada ibunya. Lagi-lagi dia memeluk ibunya sambil meneteskan air mata karena semua kerja keras mereka sudah terbayarkan.

"Memang ayah bukan yg mlahirkan kt,tp beliaulah yg susah payah membiayai hidup kita. Ini om sya sdg mnjul somay d MTs Kolaka, dan anaknya sdah slsai ujian tutup lgsg k tmpat bpaknya mnjual. sbnrnya bnyak yg nnton,cm maaf nda sy video.

"Sumpah sy yg ngevideoin ini ngikut nangis. Slmat buat sepupuku Anang Satria M,S.AP," tulis akun Ima Romza di akun Facebooknya.

anak penjual siomay
Memeluk orangtua setelah lulus | www.facebook.com

Melihat ini, netizen pun ikut-ikutan mewak karena teringat dengan orangtua. Banyak netizen yang bernostalgia dengan kisah-kisahnya saat berkuliah di semester akhir dulu, dan mengenang segala perjuangan yang dia lakukan untuk menyelesaikan skripsi dan bagaimana dukungan yang diberikan oleh orang tua.

“Jd inget dulu masa2 struggle skripsian sampe sidang, nelpon emak kalo lulus trus emak bilang "alhamdulillah, lulus kok tapi nangis?" ya ampyun. Semoga berkah ya mas gelarnya bisa membawa ke kesuksesan dimasa depan amin.” tulis @gilangRiizky.

“Tak perduli siapa kamu, tak perduli apa statusmu, rasa hormat dan terima kasih pada orang tua bekal kamu melangkah kedepan, tanpa mereka kita bukan apa-apa...” tulis @DjanChoek.

“Heartwarming, video ini memberikan suntikan semangat untukku yang sebentar lagi mengarungi semester 6” ungkap akun Twitter @chamomeila

Memeluk orangtua setelah lulus
Memeluk orangtua setelah lulus | www.facebook.com
Artikel Lainnya

Mengharukan banget, ya? Karena itu, kita tidak perlu malu dengan apapun profesi yang dilakoni oleh orangtua selagi itu halal. Yakinlah kalau perjuangan hidup yang mereka lakukan adalah demi mempersiapkan masa depan yang cerah untukmu. Kalau kisahmu saat sidang skripsi gimana, nih? Ceritain dong di kolom komentar.

Tags :