Pria Ini Tak Sengaja Telan Sikat Gigi Sepanjang 12 cm! Kok Bisa Sih?

Sikat gigi 12 cm tertelan. | www.keepo.me

Benda sebesar itu bisa tertelan juga ya

Tak sengaja menelan pasta gigi atau mouthwash tampaknya sudah menjadi hal yang biasa ketika sedang menyikat gigi. Namun pernahkah kamu mendengar cerita orang yang tak sengaja menelan sikat gigi? Kisah pria dari Delhi, India, ini dijamin bakal bikin kamu tercengang sekaligus heran!

Ilustrasi. | www.pexels.com

Pada 8 Desember 2018 , pria bernama Avid tak sengaja menelan sikat gigi sepanjang 12 cm ketika membersihkan lidah dan tenggorokannya. Mengherankan lagi, ia tidak melakukan perawatan atau usaha apa pun untuk mengeluarkan sikat gigi tersebut dari dalam perutnya.

Baca Juga: Akibat Menyikat Gigi, Gadis Berusia 11 Tahun dari California Ini Meninggal

Alhasil, keesokan harinya ia terbangun dengan rasa sakit yang luar biasa di perutnya. Akhirnya ia pergi ke rumah sakit yang dekat rumahnya. Dokter memberikan obat penghilang rasa sakit. Namun upaya tersebut tidak berhasil karena obatnya dirasa tidak bekerja dengan baik.

Baca Juga: Coba Hilangkan Tulang Ikan di Tenggorokan, Wanita Ini Malah Telan Sendok

"X-ray dan CT scan dilakukan tetapi penyebab rasa sakit tidak dapat dipastikan," jelas dr. Praveen Aggarwal, dokter yang menangani Avid.

Ilustrasi. | www.pexels.com

Ketika dokter melakukan CT scan di perut, terdapat benda asing yang bersarang di perut pria tersebut. Saat itulah Avid akhirnya mengaku kalau ia tak sengaja menelan sikat gigi.

Baca Juga: Tersudutkan, Pilot India Merusak dan Menelan Sejumlah Dokumen

Karena kurangnya fasilitas dan alat yang memadai di rumah sakit pertama, Avid dirujuk ke AIIMS untuk melakukan endoskopi pengangkatan sikat yang bersarang di tubuhnya.

CT scan lain dilakukan untuk memeriksa apakah sikat tersebut menyebabkan kerusakan pada organ dalam Avid atau menyebabkan perforasi.

Operasi pun harus segera dilakukan. Pada 10 Desember, sikat gigi tersebut diangkat dari perut pria India itu melalui operasi endoskopi.

Untungnya, sikat gigi ini tidak menyebabkan luka atau kerusakan pada organ dalam Avid.

Kejadian ini menjadi pengingat bagi semua orang untuk berhati-hati saat menggunakan alat untuk membersihkan gigi dan mulut.

Dokter juga menyarankan agar menggunakan alat yang sesuai untuk membersihkan bagian-bagian tertentu.

Misalnya menggunakan pembersih lidah khusus untuk membersihkan lidah. Ini semua dilakukan untuk menghindari hal buruk yang dapat saja terjadi, seperti yang menimpa Avid.

“Seringkali saat membersihkan lidah, orang cenderung memasukkan sikat gigi jauh ke tenggorokan, untuk membersihkannya dengan lebih baik. Pilihan yang lebih baik adalah melakukannya dengan pembersih lidah,” ujar dr. Praveen.

Artikel Lainnya

Kasus Avid ini bukanlah yang pertama. Sebelumnya, seorang pria bernama Gaurav dari Agra, India, tak sengaja menelan sikat gigi dan menjalani operasi untuk mengangkat sikat tersebut dari perutnya.

Duh, ada-ada saja, ya.

Tags :