Di Bulan Ramadhan, Seorang Pria Bernama Azan Magrib Mendadak Curi Perhatian

Ilustrasi | datariau.com

Di samping keunikan namanya, ada kisah sedih yang dialami oleh pria asal Kalimantan Selatan ini.

Di internet, warganet kerap kali menjumpai foto-foto KTP dengan nama-nama yang unik, seperti Andy Go To School, Honda Suzuki Impalawati, Pintu Pemberitahuan, Rudi A Goodboy, Tuhan, dll.

Nama-nama yang terkesan unik ini menjadi ramai diperbincangkan orang-orang. Tentu saja berkat kekuatan media sosial yang mampu membuat segalanya terkomunikasikan ke banyak orang dalam skala besar.

Saat ditemui, namanya memang benar-benar Azan Maghrib. | www.boombastis.com

Bicara soal nama yang unik, seorang pria selalu muncul dalam pembahasan orang-orang di media sosial saat bulan Ramadhan beberapa tahun terakhir ini. Pria tersebut bernama Azan Magrib, yang tentu namanya akan mencolok bagi orang-orang yang mengikuti ibadah puasa Ramadhan.

Dilansir dari Suar.grid.id (10/05/19), pria bernama Azan Magrib sempat viral pada tahun 2019 dan menjadi sorotan setiap bulan Ramadhan. Hal itu karena namanya yang secara harfiah menunjukkan penanda bahwa waktu untuk berbuka puasa telah tiba.

Baca Juga: Efek Lockdown, Kursi di Bioskop Ini Sampai Berjamur karena Lama Tak Diduduki

Warganet ramai memperbincangkan nama pria yang jadi daya tarik setiap bulan Ramadhan tiba. | www.boombastis.com

Azan Magrib adalah seorang warga Desa Ringkit Kecamatan Kuranji Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan. Saat ditemui oleh awak media, Azan Magrib pun menceritakan awal mula pemberian namanya yang unik itu.

Di antara ketiga saudaranya, hanya Azan yang memiliki nama dengan kesan unik. Dulu Azan sempat bertanya kepada orangtuanya kenapa dia diberi nama yang unik itu. Orangtuanya pun menjawab bahwa Azan lahir tepat pada saat azan maghrib tengah berkumandang.

Baca Juga: 4 Tahun Menikah Belum Dikaruniai Anak, Pasutri Ini Ternyata Tak Tahu 'Caranya'

Azan sering diberhentikan oleh polisi hanya untuk foto bareng. | www.suara.com

Gara-gara namanya yang unik, dia seringkali diberhentikan dan disuruh turun dari kendaraan oleh polisi yang ingin mengajaknya foto bersama meski surat-surat izinnya lengkap. Di samping kisah itu, rupanya Azan memiliki kenangan sedih yang berkaitan dengan namanya sendiri.

Jika dirinya lahir pada saat azan maghrib, semua kakaknya justru meninggal dunia saat azan maghrib berkumandang. Azan pun tidak bisa menjelaskan keterkaitan fenomena azan maghrib yang seolah identik dengan dirinya dan ketiga saudaranya.

Baca Juga: Penampilan Dokter Gigi Ini Bikin Netizen Terpesona, Tak Sangka Usianya Sudah 51 Tahun!

Selain itu, Azan pun sempat menjadi bahan guyonan oleh teman-temannya sendiri karena namanya yang unik. Dari ejekan teman-temannya itulah Azan terbersit untuk menanyakan kepada orangtuanya terkait dengan nama yang diberikan kepadanya.

Saat ditanya, selain menjawab bahwa Azan lahir tepat pada saat azan maghrib berkumandang, orangtuanya pun merasa bahwa nama yang diberikan kepadanya adalah nama yang baik untuk Azan.

Artikel Lainnya

Namanya yang unik dan mudah diingat tentu menjadi ciri khas yang mempopulerkan Azan di khalayak. Namanya menjadi daya tarik yang memancing perhatian orang-orang terhadap dirinya.

Perbincangan tentang Azan pun seringkali mencuat ke permukaan media sosial setiap bulan Ramadhan tiba karena dia seolah menjadi "yang ditunggu-tunggu" setiap orang melaksanakan ibadah puasa.

Tags :