Berhati Malaikat, Pria Ini Bagikan 100 Tablet Android Untuk Siswa Kurang Mampu

Ilustrasi : tablet android
Ilustrasi : tablet android | www.google.com

Seorang Ustadz di Malaysia membagikan tablet android kepada siswa yang kurang mampu

Situasi pandemi Covid-19 yang melanda dunia membuat banyak orang harus melakukan self quarantine sehingga segala kegiatan harus dilakukan secara virtual dan mengurangi pertemuan secara langsung, termasuk kegiatan belajar mengajar.

Namun, tidak semua siswa memiliki fasilitas yang dapat menungjang pembelajaran jarak jauh. Bahkan, masih ada siswa yang belum memiliki gadget yang mumpuni untuk melakukan ini.

Hal ini yang membuat seorang pria di Malaysia bernama Ebit Lew memiliki inisiatif membagikan 100 tablet Android. Simak kisah tentang pria tersebut berikut ini.

Baca juga: Mulia! Gelandangan Ini Sumbangkan Rp43 Juta Saat Meninggal

1.

Berbagi tablet Android

Ilustrasi : tablet android
Tablet yang akan dibagikan | www.facebook.com

Ebit Lew berinisiatif untuk membagikan 100 tablet Android. Hal ini diketahui dari unggahan di akun facebook nya. Dalam unggahannya, ia menyebutkan bahwa bagi yang membutuhkan dapat menghubungi dirinya untuk diberikan tablet tersebut.

Ia juga memberikan nomor telepon yang dapat dihubungi untuk mendapatkan tablet tersebut bagi yang membutuhkan.

2.

Alasan berbagi

Ilustrasi : tablet android
Ilustrasi : anak belajar di rumah | unsplash.com

Dalam unggahan tersebut, Pria yang merupakan seorang Ustadz ini membeli 100 tablet Android untuk diberikan kepada pelajar yang membutuhkan saat kelas online.

“Baru beli 100 biji Tab untuk di hadiahkan pada pelajar yang memerlukan untuk kelas online.” Ujar Ebit melalui akun facebooknya

Baca juga: Sungguh Mulia! Pria Ini Kembalikan Dompet Berisi Uang dan Menolak Diberi Hadiah

3.

Pujian dari netizen

Ilustrasi : tablet android
Unggahan sang dermawan | www.facebook.com

Unggahan ini viral di media sosial. Kolom komentar unggahan ini pun dibanjiri dengan belasan ribu komentar netizen yang memuji aksi pria yang berhati bak malaikat tersebut.

“Terima kasih Ustaz. Walaupun saya tidak perlu bantuan, tetapi saya sangat terharu dengan kebaikkan Ustaz.” – Andrew Kish

“This man is GOD sent.. Truly an amazing Human Being..” – Ganes Kanaratnam

“Jiwanya melebihi keprihatinan lbh dr seorang menteri..” – Mohamad Hafiz

Artikel Lainnya

Dari laman facebook Ebit, Ia diketahui sering berbagi kepada yang membutuhkan. Sebelumnya, ia diketahu memberikan makanan dan masker kepada Kepolisian. Selain itu, ia juga pernah memberikan bantuan sembako kepada salah satu rumah sakit di Malaysia.

Tags :