Temukan Telur Berlafaz Allah, Peternak di Blitar Ini Ngaku Panennya Semakin Meningkat!

Temukan lafaz Allah di cangkang telur
Temukan lafaz Allah di cangkang telur | news.detik.com

Usaha ayam petelur meningkat usai temukan lafaz Allah di cangkangnya

Penemuan dari seorang ibu rumah tangga di Blitar berupa tulisan lafaz Allah di telur hasil ternaknya membuat warga heboh. Risa Damayanti (29) yang merupakan pengusaha ayam petelur itu merasa kaget saat menemukan telur berlafaz Allah ketika hendak dimasak.

Melihat penemuannya tersebut, Risa kemudian memfoto telur tersebut dan dibagikan ke temannya hingga kini menjadi viral. Kemunculan telur berlafaz Allah tersebut dinilai Risa mendatangkan rezeki bagi usahanya. Ayam-ayam petelur milik Risa menjadi semakin produktif dan bisa memenuhi permintaan pasar.

1.

Telur berlafaz Allah

Temukan lafaz Allah di cangkang telur
Tertulis lafaz Allah di cangkang telur | news.detik.com

Dilansir dari Detik.com, Rabu (27/11/19), sebuah telur ayam tak biasa ditemukan Risa Damayanti. Peternak ayam petelur asal Blitar itu meyakini cangkang pada telur ayam yang ditemukannya tergurat huruf hijaiyah yang membentuk lafaz Allah.

Telur tersebut pertama kali ditemukan Risa, pemilik usaha ayam petelur di rumahnya yang tergabung dengan lahan ternaknya di Desa Ponggok RT 3 RW 2 Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar. Telur ayam tersebut Risa temukan pada hari Jumat (22/11/19) lalu saat ia hendak memasak.

Baca juga: Geger Kepala Desa di Bone Ngaku Temukan Harta Karun Soekarno

"Kebetulan hari itu saya dapat pesanan seblak untuk Jumat berbagi. Saya biasa memakai telur cangkang putih untuk konsumsi sendiri karena itu grade B. Ada satu egg tray yang saya siapkan. Lha pas mengambil telur yang satu itu, kok seperti ada huruf hijaiyahnya," tutur Risa, Rabu (27/11/2019).

2.

Berusaha awetkan telur

Temukan lafaz Allah di cangkang telur
Risa saat tunjukan telur berlafaz Allah | news.detik.com

Saat menemukan telur berlafaz Allah tersebut, Risa sempat merasa tak yakin. Lantas ia memastikan dengan memfoto telur tersebut dan dibagikan kepada keluarga juga rekannya. Dugaan Risa itu pun dibenarkan oleh keluarga dan rekannya.

"Saya tanya saudara suami saya, katanya benar. Saya tanya adik saya, juga membenarkan. Saya tanya ke pegawai saya, juga benar. Terus nggak jadi saya olah," jelas Risa.

Baca juga: Serem! 4 Orang Ini Sempat Dokumentasikan Detik-detik Terakhir Kematiannya Sendiri

Ia kemudian mengurungkan niat untuk mengolah telur itu dan menyimpannya di kulkas. Risa sendiri berniat untuk mengawetkan telur berlafaz Allah agar tak busuk.

"Kalau dibiarkan di luar, hanya bisa bertahan sekitar enam bulan. Kalau disimpan di sini (lemari pendingin) bisa lebih lama," terangnya.

3.

Mendatangkan rezeki

Temukan lafaz Allah di cangkang telur
Risa saat tunjukan telur berlafaz Allah | news.detik.com

Risa bersama suaminya sudah cukup lama membangun bisnis ternak ayam petelur. Dalam sehari, Risa yang memiliki 6.000 ekor ayam itu hanya bisa menghasilkan paling banyak 170 kg. Risa merasa jika telur berlafaz Allah itu mendatangkan rezeki padanya. Terbukti, kini dalam sehari ia bisa menjual telur hampir mencapai 2 kuintal.

Baca juga: Ayah Kepergok Setubuhi Putri Tirinya di Tempat Parkir

"Alhamdulillah, ini panen telurnya meningkat sejak ditemukan telur itu. Sebelumnya hanya 170 kg per hari, ini meningkat jadi 180 kg sampai hampir 2 kuintal telur per hari," ujar Risa.

Sebelumnya ayam petelur yang ia ternakkan tergolong kurang produktif. Seketika Risa kebanjiran order dan produktivitas ayam-ayamnya meningkat hingga bisa memenuhi permintaan pasar.

"Saya ndak ada firasat apa pun sebelum menemukan telur ini. Semoga ini membawa berkah mas bagi saya dan keluarga," pungkasnya.

Artikel Lainnya

Risa sangat bersyukur atas kemunculan lafaz Allah di telur yang ia temukan. Ia percaya jika telur tersebut akan membawa keberuntungan dan juga rezeki bagi usahanya.

Tags :