Pembeli Syok! Tak Sengaja Intip Dapur Warung Sate, dan Lihat Tusuk Bekas Dipakai Lagi
13 April 2021 by Christie Stephanie KalangieBikin kaget, pembeli ini lihat tumpukan tusuk sate bekas dipakai lagi
Seorang warganet membagikan sebuah pengalaman unik saat berkunjung ke warung sate. Ia mengaku melihat sebuah pemandangan yang tak biasa saat menumpang ke toilet di warung sate tersebut.
Tusuk sate bekas diduga dipakai lagi
Fess abis makan sate, terus numpang ke kamar mandi. Eh liat ini hehe pic.twitter.com/7WmmxpAyvC
— FESS (@FOODFESS2) March 30, 2021
Kisah ini dibagikan dalam bentuk foto dan cuitan di akun Twitter @FOODFESS2, Selasa (30/3/2021) hingga viral dan mendapat sorotan publik.
Dalam foto tersebut, tampak sebuah wadah berwarna merah berisi ratusan tusuk sate yang terbuat dari bambu.
Bercak-bercak arang berwarna hitam dan letaknya yang ada di dekat wastafel, membuat warganet tersebut curiga jika tusuk sate itu bekas pakai dan akan digunakan kembali.
Warganet tersebut melihat pemandangan tak menyenangkan itu saat ia sedang menumpang untuk buang air di toilet warung sate.
"Fess abis makan sate, terus numpang ke kamar mandi. Eh liat ini hehe," tulis akun @FOODFESS2 yang tidak disebutkan dimana tempatnya itu.
Di dekat tumpukan tusuk sate tersebut juga terlihat beberapa kain lap dan alat cuci piring. Ada juga sabun cuci piring dalam kemasan plastik serta sebuah toples.
Warganet ramai berkomentar
Menanggapi foto dan cuitan tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa dari mereka mengaku jijik melihat gambar tersebut.
Sebagian besar dari mereka juga curiga jika tusuk-tusuk sate itu akan dipergunakan kembali setelah dicuci.
"Woy bayangin, udah melalui proses pembakaran sama dicampur ludah orang lain eh lu pake lagi??" tulis warganet yang merasa jijik.
"Makanya gue kalau habis makan sate, tusuk satenya gue patahin," tulis warganet lain dengan akun lainnya.
"Wkwkw makanya gue kalau ke resto pasti selalu iseng, entah makanannya gue campur minum, kuah makan gue masukin tisu, tusukan gue patahin, sedotannya gue lipet lipet. Ya pokoknya biar nggak bisa kepakai lagi dah soalnya kan gue nggak tahu di dapur prosesnya bagaimana," tulis warganet yang iseng dengan triknya itu.
"Nggak tahu ya kalau memang dicuci bersih dan dikeringin nggak apa-apa, ngurangin sampah sama penebangan bambu juga tapi kalau sekiranya dicuci sekedarnya dan nggak dikeringin dulu baru agak gimana," tulis warganet lain dengan pendapatnya.