Miris! Seorang Pria Tua yang Kelaparan Mengais Makanan di Tempat Sampah

Miris! Seorang Pria Tua yang Kelaparan Mengais Makanan di Tempat Sampah
Miris! Seorang Pria Tua yang Kelaparan Mengais Makanan di Tempat Sampah | www.worldofbuzz.com

Tidak semua orang bisa beruntung untuk mendapatkan makanan yang layak.

Apa yang tampak tidak berharga bisa menjadi sesuatu yang berarti bagi orang lain, termasuk makanan. Banyak orang mungkin beruntung bisa membeli makanan dalam jumlah banyak, kemudian menyisakannya hanya untuk dibuang di tempat sampah. Sementara itu, ada orang yang begitu kesulitan hanya untuk bisa makan.

Bahkan ada satu di antaranya yang rela mengais tempat sampah agar bisa makan dan bertahan hidup. Setidaknya itu yang baru saja dilakukan oleh seorang pria tua asal Malaysia, yang menjadi viral setelah tertangkap kamera tengah mengais tempat sampah.

Hal itu dia lakukan untuk mencari sesuatu yang bisa dimakan untuk menghilangkan lapar yang begitu menyiksanya. Pemandangan yang menyedihkan itu dibagikan oleh halaman Facebook Ipoh 怡保. Video yang menunjukkan potret kaum marjinal itu bahkan telah dibagikan lebih dari delapan ribu kali oleh netizen.

Miris! Seorang Pria Tua yang Kelaparan Mengais Makanan di Tempat Sampah
Miris! Seorang Pria Tua yang Kelaparan Mengais Makanan di Tempat Sampah | www.worldofbuzz.com

Menyertai kiriman tersebut halaman Facebook tersebut juga menyematkan pesan pada para netizen yang kebetulan bertemu dengan pria tua itu untuk menolongnya.

Baca juga: Ketahuan Punya Mobil Pribadi, Pengemis Ini Ngamuk Saat Direkam Warga

"Situasi orang tua ini benar-benar memilukan. Tolong bantu dia. Peristiwa ini terjadi di dekat UTC di Pasar Besar (red: Malaysia). Orang tua ini terlihat mencari-cari di tempat sampah untuk mendapatkan makanan dan memakan sisa makanan orang lain," tulisnya.

Dalam video itu, lelaki tua itu tampak seperti tunawisma. Dia mengenakan pakaian kotor dan sepertinya dia belum mandi selama berhari-hari. Yang lebih menyedihkan lagi, dia terlihat sangat kurus dan kurang gizi saat dia mengais tempat sampah.

Begitu dia menemukan sesuatu yang bisa dimakan, dia memakannya tanpa ragu dan terus mencari makanan di tempat sampah. Itu adalah pemandangan yang sangat menyedihkan.

Sejumlah netizen berkomentar bahwa mereka pernah bertemu dengan pria tua itu sebelumnya di bagian lain Ipoh. Bahkan ada juga netizen yang sering membeli makanan dan minuman untuknya.

Beberapa dari mereka juga akan menawarkan uang kepadanya tetapi pria tua itu sering menolak pemberian uang tersebut. Mereka juga mengatakan bahwa mereka telah melihatnya mengumpulkan rongsokan untuk menyambung hidup.

Seorang netizen yang tampaknya mengetahui latar belakang orang ini mengatakan bahwa ia berasal dari keluarga miskin dan memiliki beberapa penyakit mental, ketika ia masih muda.

Akan tetapi, karena orangtuanya tidak memiliki kemampuan, mereka tidak dapat membawanya ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Artikel Lainnya

Meski begitu, hal itu belum jelas kebenarannya, karena belum dikonfirmasi. Namun yang jelas, pemandangan tersebut jelas membuka mata kita semua untuk lebih peduli pada orang-orang di sekitar kita. Tidak semua orang bisa beruntung bisa makan secara teratur dan layak.

Pria tua ini adalah salah satu contoh, betapa banyaknya orang di luar sana yang hidupnya tidak cukup beruntung sehingga harus mengais tempat sampah hanya untuk menyambung hidup.

Tags :