Manis Banget! Sambil Dibacakan Al-Quran, Bayi ini Tertidur di Gendongan Kakaknya!
21 Mei 2021 by Mabulla MaimunahHubungan Kakak-Adik Yang Manis Banget!
Adik-kakak memiliki hubungan yang cukup unik. Mereka terkadang saling merindukan dan saling menjaga, tapi dalam kebanyakan waktu mereka akan saling bersaing untuk mendapatkan perhatian orang tua. Kondisi ini dikenal dengan istilah sibling rivalry.
Tentu saja ini normal, dengan catatan selama persaingan yang mereka tunjukkan masih dalam batas wajar. Kalau sampai membuat mereka seperti kucing dan anjing yang nggak pernah akur, sebaiknya segera lakukan sesuatu untuk mendamaikannya.
Pasalnya, jika tidak segera diatasi, sibling rivalry bisa membuat hubungan kakak-adik kurang harmonis, bahkan hingga mereka dewasa nanti. Buktinya, sudah banyak lho kasus sibling rivalry yang kebawa gede hingga menyebabkan perpecahan dalam keluarga.
Nah terkait hubungan adik-kakak, baru-baru viral video yang memperlihatkan sepasang kakak-adik yang terlihat sangat akur. Si kakak diperkirakan berusia antara 8-10 tahun, sedangkan si adik diperkirakan masih berada di bawah 1 tahun.
Baca Juga : Saking Dekatnya, 9 Pasangan Artis Kakak Adik Ini Sering Dikira Pacaran
Dalam video tersebut, terlihat si kakak tengah duduk sambil memeluk adiknya yang duduk pangkuannya, sementara tangannya konsisten menepuk-nepuk pantat si adik dengan gerakan konsisten, dan tentu saja ini dilakukan secara perlahan.
Tidak hanya itu, si kakak yang sudah mahir membaca al quran pun terdengar terus melantunkan ayat suci al quran dengan gaya dan suara khas anak-anak.
Tanpa menunggu lama, perlakuan lembut yang diberikan si kakak ternyata berhasil membuat si adik mulai mengantuk, hingga akhirnya terlihat menguap. Setelah itu, kamera bergeser dan meng-close up al quran yang sedang dibaca si kakak.
Setelah beberapa lama, kamera kembali fokus ke arah kakak-adik tersebut dengan pemandangan si adik yang sudah tertidur pulas. Adegan manis ini berhasil membuat netizen riuh dan terpana dengan aksi si kakak yang piawai dalam menidurkan si adik.
Baca Juga : Demi Hidupi 4 Adik Dan Ibunya, Bocah Ini Rela Kerja Banting Tulang
Sayang tidak jelas siapa kedua anak tersebut dan dari mana mereka berasal. Tapi jika melihat dari logat membaca alquran si kakak, kemungkinan besar mereka merupakan keluarga bahagia dari wilayah Timur Tengah.
Baca Juga : Salut, Demi Uang Jajan Sekolah, Kakak-Adik Ini Rela Buka Jasa Reparasi Sepatu!
Meskipun begitu, jika melihat keakraban yang ditunjukan adik-kakak tersebut, banyak netizen yang sangat ingin punya anak seperti mereka. Meskipun sang adik belum tahu apa-apa, jika sikap si kakak terus ngemong seperti itu, kemungkinan besar mereka akan tumbuh bersama dengan rukun.
Nah bagaimana dengan kamu Gaes? Apakah kehidupan keluargamu rukun, atau malah sering ribut sama adik atau kakakmu?