Begini Tingkah Kocak Anak IPS Kalau Guru Nggak Masuk, Malah Main Drumband!

Anak IPS heboh di lorong sekolah
Anak IPS heboh di lorong sekolah | twitter.com

Kalo ketahuan guru, langsung kocar kacir nih.

Biasanya, para pelajar IPS kerap dipandang sebelah mata kalau dibandingkan dengan pelajar dari jurusan IPA. Anggapan di masyarakat adalah pelajar IPA merupakan anak-anak yang rajin belajar, pintar-pintar dan menurut pada orangtua. Sementara, stereotip yang melekat pada pelajar IPS adalah berandalan, nggak taat aturan, dan sering membuat guru pusing.

Makanya, kebanyakan orangtua akan lebih senang kalau anaknya masuk ke jurusan IPA daripada IPS. Ini memang cuma stereotip semata, tapi kadang kala terbukti juga di kehidupan nyata.

Contohnya dalam video yang diunggah di media sosial Twitter ini. Terlihat beberapa anak SMA heboh sendiri memegang berbagai macam benda dan memukul-mukulkannya membentuk bunyi-bunyian.

Ada yang memakai kursi dan menghentakkannya ke lantai. Ada yang berpura-pura memainkan gitar. Ada pula yang memegang baskom berwarna pink dan memukulkannya ke kepala sendiri.

Yang nggak kalah heboh adalah tindakan seorang siswa berlagak mayoret. Dia sampai melakukan gerakan kayang sambil memegang sebuah sapu ijuk.

Anak IPS heboh di lorong sekolah
Ilustrasi pelajar main drumband | makassar.tribunnews.com

Tapi, meski aksi iseng mereka ini hanya sekadar lucu-lucuan dan terlihat tak beraturan, nada yang mereka hasilkan cukup berirama lho. Kalau benar-benar ditekuni dan diberikan peralatan terbaik, rasanya mereka bisa menjadi grup drumband yang layak diperhitungkan. Video ini pun viral dan membuat banyak netizen ikut ketawa ngakak.

Baca juga: Cuma Gara-gara Kritik Kebijakan Kepala Sekolah, Siswa Pintar Ini Malah Tak Diluluskan

Yang paling bikin netizen terhibur tentu saja adalah aksi pelajar yang membanting ember ke kepalanya sendiri. Nggak banyak loh orang yang sukarela membuat kepalanya benjol sendiri kayak dia.

"Itu yang jedotin baskom pink ke kepalanya ada masalah hidup apasi," tulis akun hijellyy.

"Gue mending liat anak sekolah bikin video kayak gini deh daripada yang aneh-aneh lainnya. Bagus, kreatif!" puji Sandi_alfarizie.

"Mayoretnya heboh + totalitas bener wkwkwk," komentar flauvvless.

"Tapi jujur aja musikalitasnya lumayan asli wkwkwk," tambah DeanErlangga5.

"Guru BP lewat auto bubar," cuit bondaaann.

Artikel Lainnya

Meskipun terkenal dengan tingkahnya yang nyeleneh, pelajar dari jurusan IPS tetap memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing. Jurusan hanyalah sebagian kecil dari faktor-faktor yang menentukan kesuksesan di masa depan. Siapa tau dengan bersenang-senang seperti ini di jam pelajaran kosong, ada yang beneran jadi musisi handal di masa depan. Siapa tahu?

Tags :