Kejadian yang Menimpa Guard Cheerleader Ini Bikin Netizen Bingung, Anugerah Atau Musibah?

Guard cheerleader ini alami kejadian nahas
Guard cheerleader ini alami kejadian nahas | twitter.com

Netizen: "Ini yang namanya musibah membawa berkah"

Siapa yang tak tahu cheerleader alias pemandu sorak? Sekumpulan gadis-gadis dengan pakaian yang seragam beserta dengan pom-pomnya dikenal dengan aksi yang menyenangkan berpadu tarian dan akrobatik yang biasa kita jumpai di pertandingan olahraga seperti basket, dan lainnya.

Tentu saja tujuan cheerleader adalah untuk memberi semangat para pemain dan juga para penonton agar pertandingan semakin seru. Cheerleader tidak hanya gadis-gadis, ada laki-laki yang menjadi guard cheerleader dalam sebuah grup cheerleader tersebut.

Baru-baru ini kejadian nahas menimpa seorang lelaki yang menjadi guard cheerleader, dan video kejadian ini pun langsung viral di Twitter. Namun kejadian ini malah bikin netizen bingung karena kejadian ini bisa jadi musibah, bisa juga menjadi anugerah untuk si guard tersebut.

Guard cheerleader ini alami kejadian nahas
illustrasi cheerleader | www.flickriver.com

Pada postingan oleh akun Twitter dengan nama @BurnRezbeeburn tampak video pendek berdurasi 15 detik berisi kejadian tersebut, dengan caption bertuliskan, “Jadi ini musibah atau anugerah menyebutnya?”

Kita ketahui bahwa beberapa anggota lelaki yang ada pada kelompok cheerleader ini punya tugas untuk menjaga si cheerleader perempuan agar tetap aman saat mendarat usai melakukan atraksinya. Nah, dalam video viral tersebut, tampak si guard cheerleader sedang bersiap-siap menangkap tubuh gadis cheerleader yang baru saja melakukan atraksinya.

Guard cheerleader ini alami kejadian nahas
Guard cheerleader ini harus dibokongi wajahnya | twitter.com

Gadis cheerleader tersebut melakukan flip di udara dengan sempurna. Namun ketika aksi pendaratan, lelaki guard cheerleader ini dibuat terkejut. Si guard cheerleader padahal sudah berhasil menangkap gadis tersebut, namun tubuh gadis cheerleader ini tidak seimbang sehingga lelaki ini harus rela wajahnya menjadi sasaran pendaratan bokong si cheerleader.

Untungnya pria ini sukses menjaga posisi koreografi tersebut yang hampir saja berantakan karena gadis tersebut sempat beberapa detik kehilangan keseimbangan dan akan jatuh.

Lelaki ini sebenarnya sudah menjadi penyelamat, namun kejadian yang baru saja ia alami tu bikin netizen kasihan melihatnya menjadi guard cheerleader. Video ini menjadi viral di Twitter dan sudah ditonton lebih dari 120 ribu kali. Juga, mendapatkan 1.458 retweets dan 303 balasan dari netizen.

Berbagai macam tanggapan dari netizen banyak ditemukan di kolom komentar, salah satunya ada beberapa warganet yang bingung dengan lelaki tersebut antara menjadi musibah atau anugerah.

@mherdir: ''Ini yg namanya musibahh membawa berkah :)''.

@lavynrose: ''Musibah lha lehernya sampe gitu, kasian..''

@ichinaraa: ''Cowok be like : an*** ni orang untung kaga kentut dimuka gue..''

@IKUANLINU: ''NGAKAK GA BERENTI SAMPE ARAB HAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHA***..''

Artikel Lainnya

Sebenarnya kasihan ya karena si guard cheerleader sempat berjuang menahan dengan kepalanya agar tetap tegap menahan bokong si gadis cheerleade agar tak jatuh. Ngeri kalau patah aja sih, gaes! Tapi jika dilihat-lihat lagi malah kelihatan si lelaki tersebut menang banyak. Menurut kalian gimana, gaes?

Tags :