Kann Trichan "Iron Man" dari Thailand yang Tangannya Nggak Pernah Melepuh

kann trichan iron man
Sabet rekor dunia | keepo.me

Juru masak yang tahan banting.

Sudah jadi keseharian seorang juru masak untuk mengolah makanan untuk disantap pelanggannya. Dengan menjual dagangan buatannya, orang-orang sudah mematok tinggi ekspektasinya. Mereka yakin jika dibuat olehnya, rasa dan tampilan makanannya bakal memukau.

Bersiaplah untuk dibuat melongo saat melihat seorang pria asal Thailand bernama Kann Trichan ini. Ia bisa menggoreng ayam di penggorengan berisi minyak panas tanpa membuat kulitnya melepuh.

Pria yang setiap harinya menjual ayam goreng ini berhasil memasukkan namanya ke daftar rekor Guinness Book World Record. Karena bakat unik sekaligus mengerikan yang dimilikinya, yaitu dengan menggoreng dengan tangan kosong tanpa menggunakan alat bantu dan pelindung apapun.

Tangannya baik-baik saja

kann trichan iron man
Menggoreng ayam | www.dailymail.co.uk

Kann Trichan yang berusia 54 tahun ini berhasil menunjukkan aksinya dengan ketika menggoreng 20 potong ayam. Di wajan yang berisi minyak goreng sepanas 480 derajat Celcius, ia memasukkan tangannya ke dalam minyak tanpa menggunakan alat dan pelindung. Tidak ada yang namanya spatula dan penyaring yang dipakainya.

Di wajan yang dipenuhi minyak goreng mendidih, Trichan mulai menggoreng beberapa potongan ayam. Kemudian, ia mulai memasukkan tangannya ke dalam wajan dan membolak-balikkan potongan ayam itu tanpa terluka sedikit pun. Setelah matang, ia mengambil potongan ayam yang sudah berwarna coklat keemasan dengan tangannya.

Baca juga: Rekor yang Berhasil Dipecahkan oleh Captain Marvel

Tak sengaja karena sebuah tomat milik seekor tupai

kann trichan iron man
11 tahun lalu | www.dailymail.co.uk

Pria yang berasal Chiang Mai, Thailand ini menyadari kemampuannya sejak 11 tahun lalu. Saat itu, seekor tupai menjatuhkan sebuah tomat ke dalam penggorengan yang berisi minyak goreng mendidih. Minyak goreng tersebut memercik mengenai kulit Trichan.

Namun anehnya, badannya sama sekali tidak melepuh. Trichan pun dijuluki sebagai "iron hand" karena kekuatan tak biasanya ini.

Saat itu, saya bercermin untuk memastikan apakah ada kulit yang lebam atau melepuh. Namun ternyata tidak ada.

Artikel Lainnya

Kedai gorengan Trichan yang berlolkksi di dekat Chiang Mai Technical College ini selalu menjadi laris manis dibanjiri pembeli. Mereka tak hanya menikmati makanan buatannya, tetapi juga melihat aksi sang empu yang mengagumkan sekaligus bikin bergidik ngeri.

Tags :