Gara-Gara Lihat History Pencarian YouTube Adiknya, Wanita Ini Jadi Kesal Sampai Pengen Menjual Adiknya!
18 November 2020 by Amadeus BimaVideo seperti apa yang dicari adiknya di YouTube?!
Memiliki kakak atau adik bagi beberapa orang adalah anugerah. Mereka jadi punya teman bermain, teman curhat, hingga teman untuk diajak jalan kemana-mana. Saking dekatnya, kadang bisa dikira pacaran sama orang lain. Namun, ada juga yang merasa kalau memiliki kakak atau adik itu adalah musibah. Soalnya, kerjaannya berantem dan ribut mulu di rumah gara-gara masalah sepele.
Mulai dari pembagian jadwal membersihkan rumah, sering melakukan perbuatan iseng kepada saudaranya, atau merasa kalau saudara merebut perhatian dan kasih sayang dari orangtua. Itulah yang menyebabkan beberapa orang lebih memilih (kalau bisa) untuk menjadi anak tunggal saja.
Seperti kisah yang dialami oleh seorang cewek berikut ini. Saking kesalnya kepada sang adik, dia menawarkan kepada siapapun yang berminat untuk membeli adiknya. Dia bahkan bersedia memberikan gratis ongkir kepada orang yang mau membeli adiknya tersebut. Kenapa ini bisa sampai terjadi? Apakah cewek ini sedang menjalankan bisnis perdagangan manusia? Inilah awal mulanya...
Kejadian kocak ini bermula ketika adiknya ingin meminjam ponsel kakaknya untuk nonton YouTube. Karena sayang kepada sang adik dan sedang tidak menggunakan ponselnya, cewek ini memberikan ponselnya. Dia mengira kalau adiknya mungkin ingin menonton film kartun seperti Upin Ipin atau tontonan lain yang sesuai dengan usianya. Setelah sang adik selesai nonton, dia mengembalikan ponsel itu ke cewek tersebut.
Merasa penasaran, cewek ini mencari tau apa yang sebenarnya telah ditonton oleh adiknya. Kali aja adiknya malah mencari video untuk 18 tahun ke atas. Betapa terkejutnya dia ketika melihat history pencarian di akun YouTubenya. Bukan karena sang adik mencari video dewasa, tapi karena dia justru mencari video tutorial "mencelakakan" kakaknya sendiri.
Keyword yang dicarinya antara lain, Supaya mamah papah sayang ade daripada kaka, tips membuat kaka gila, cara preng kaka ngamuk, supaya kaka nakal, tips agar kakak diomelin papa mama, cara agar kaka menjadi adik dan masih banyak lainnya. Tentu saja kakaknya emosi. Udah dikasih pinjam smartphone tapi ternyata adiknya malah menggunakan ponsel itu untuk membuat kakaknya mengalami kerugian.
Hal inilah yang membuat cewek itu memposting unggahan screenshot history YouTube dan mengatakan dia ingin menjual adeknya yang durhaka dan tidak tau terima kasih tersebut.
SIAPAPUN TOLONG ADA YANG MAU PRELOVED ADEK GUE ?? GAPAPA ONGKIR GRATIS !!! sumpah kaget banget gue kira adek gue maau nonton upinipin tapi ternyata..,” tulis akun @tanya2rl.
Unggahan ini kemudian menuai beragam komentar kocak dari netizen. Ada yang mengatakan bahwa semua adik memang biasanya suka menyaksikan kakaknya dihukum oleh orangtua atau mengalami sesuatu yang buruk.
“Ya tapi sih emg cita-cita para adek kebanyakan gini,” tulis akun @segelastehanget.
“Aku yang jadi anak tengah selalu waspada serangan dari atas bawah,” tulis akun @blaccnwhite.
Sementara akun @bbyounggonn menulis: “Cara agar kaka menjadi adik: BALIKIN KE RAHIM IBUMU SANA KAKAKMU DEK.”
[tanyarl] SIAPAPUN TOLONG ADA YANG MAU PRELOVED ADEK GUE ?? GAPAPA ONGKIR GRATIS !!! sumpah kaget banget gue kira adek gue maau nonton upinipin tapi ternyata... pic.twitter.com/4pHwsqXHtX
— Follow @tanya2korea (@tanya2rl) February 17, 2019
Apakah adik kamu juga melakukan hal yang sama? Atau malah kamu belum tau aja kalau dia sebenarnya sedang merencanakan sesuatu yang "jahat" untukmu? Buruan cek history Google dan YouTubenya untuk melihat skenario seperti apa yang sedang dia persiapkan. Hohoho.