Bikin Ngakak! Rumah Ini Manfaatkan Tiang Listrik Jadi Tiang Rumah
18 Juni 2021 by Ike DewiKok boleh ya?
Ada-ada saja tingkah unik yang dilakukan oleh masyarakat. Seperti halnya rumah salah seorang warga yang memanfaatkan tiang listrik sebagai penyagga rumahnya ini. Mungkin karena lokasi bangunannya yang berada di tempat tiang listrik berdiri kali ya?
Dikutip dari Suara.com (10/12), foto bangunan yang menggunakan tiang listrik sebagai tiang rumah itu menjadi viral lantaran diunggah oleh akun twitter @midiahn pada Rabu (9/12).
Baca Juga : Ditelantarkan Bertahun-Tahun, Bangunan Mewah Setengah Jadi di Garut Ini Menjadi Pembicaraan
Di dalam foto yang diunggah, terlihat sebuah rumah dua lantai yang masih dalam tahap pembangunan. Beberapa kayu penopang juga terlihat masih mengelilingi bangunan itu. Namun yang membuat bangunan itu menjadi tak biasa adalah tiang rumah yang ikut dijadikan penyangga.
Aku adalah arsitek, tulis akun @midiahn menyertai unggahannya.
Tiang listrik tersebut juga masih dipasang dengan beberapa kabel listrik, sehingga kemungkinan besar tiang itu masih aktif.
Baca Juga : Sedih! Pria ini Tak Hentinya Menangis dan Peluk Jenazah Kucing Kesayangannya, Warganet: Aku Ikut Nangis
Setelah dibagikan di twitter, foto itu langsung mendapat banyak tanggapan dari warganet.
Kelebihan orang indonesia nih, memanfaatkan semuanya sebaik mungkin, tulis salah seorang warganet twitter.
Ini kalo ada sayembara bisa menang konsep ya simbiosis mutualisme, celetuk netizen lain.
Ada juga warganet yang membagikan kisah miris tetangganya melalui kolom komentar. Gara-gara memasukkan kabel tiang listrik ke dalam rumah saat renovasi,hal itu malah membuat pak tukang kesetrum.
Waktu tetangga renov, nekat kabel kayak ini mau dimasukkin dalam rumah, alhasil rumah belum jadi tukang kesetrum, tulis warganet tersebut.
Baca Juga : Dipercaya Sebagai Keturunan Manusia, Buaya Ini Disambut Upacara Adat Hingga Dibungkus Kain Kafan
Rumah di perbatasan Malaysia
Jika rumah di atas terbilang unik ‘tapi ngeri’ karena memanfaatkan tiang listrik sebagai tiang rumah. Bangunan yang satu ini juga tidak kalah unik karena lokasinya berada di perbatasan antara Indonesia dan Malaysia.
Dikutip dari Liputan6.com (22/10/2020), rumah itu menjadi viral setelah videonya diunggah oleh akun TikTok @keykokey pada Minggu (18/10/2020). Rumah viral tersebut berada di Pulau Sebatik di timur laut Kalimantan dan menjadi bagian Provinsi Kalimantan Utara.
Rumah yang memiliki nama ‘Rumah Perbatasan Patok 3’ itu memiliki ruang tamu di Indonesia, tetapi dapur dan ruang makannya berada di Malaysia. Pada ruang tamu terpasang foto Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, sedangkan di ruang makan dan dapur terpasang bendera Malaysia.
Sontak hal itu juga mendapatkan banyak respon dari warganet. Rata-rata komentar yang dituliskan beranada humor sehingga mengundang tawa. Berikut komentar-komentarnya:
Yang gua bingung KK nya gimana ya?, komentar seorang warganet.
Kalo lagi duduk di tangga sambil selonjoran, kakinya di Indonesia kepalanya di Malaysia, timpal warganet lain.
gabut tengah malem pengen makan mie harus ke Malaysia dulu.
Inilah yg dinamakan ke luar negeri 1 detik.
Rumah-rumah yang memiliki bangunan unik memang sering dijadikan bahan perbincangan oleh para netizen. Menurutmu gimana nih tentang dua bangunan di atas?