Baim Wong Mencari Warga yang Menjamu Orang Gila Karena Mengira Sedang Kena Prank ala Youtubers
25 Juni 2019 by Amadeus BimaAkhirnya, bisa ketemu sama Baim Wong beneran, ya
Beberapa waktu yang lalu, sempat viral mengenai seorang warga yang menjamu seseorang dengan penampilan lusuh dan acak-acakan. Dia mengajak orang itu ke rumahnya dan menyuguhkan berbagai minuman dan makanan. Rupanya, warga ini mengira kalau dia sedang masuk dalam konten prank "orang gila" yang marak di Youtube. Salah satu orang yang sering melakukan prank ini adalah Baim Wong.
Nah, warga ini melakukan hal tersebut dengan harapan bisa ikut terkenal atau diberikan hadiah oleh Baim Wong karena "kebaikan" hatinya. Sayangnya, ternyata warga itu sama sekali nggak diprank, tapi dia emang beneran menjamu orang gila! Kisahnya ini kemudian viral di internet dan sampai ke telinga Baim Wong. Baim pun penasaran dengan warga tersebut dan ingin bertemu dengannya secara langsung.
Lewat akun Instagramnya dia mengunggah foto yang memperlihatkan berita mengenai warga yang menjamu orang gila itu. Dia meminta bantuan netizen untuk mencari tau siapa warga tersebut karena dia ingin bertemu dengannya secara langsung.
Bosquee.. Ada yang tau ga ini siapa yg kena? Hahaha saya minta infonya dong..(IG atau no contacknya..) Kalau emang niat mau ketemu saya, saya temuin aja yahh,lucu nih org.. Foto ini Udah jadi hiburan ,viral dimana2.. #Tp lainkali bantu yg ikhlas yaaa .. #biarkan kali ini jadi hiburan kita yg baca beritanya #mintainfonya yaa #sayangkaliansemua," tulis Baim di akun Instagramnya.
Unggahan Baim ini pun ditanggapi oleh banyak netizen dan tak ketinggalan dari sesama artis. Mereka rata-rata merasa lucu melihat berita tersebut karena nggak menyangka efek dari konten prank Baim Wong bisa sampai segitunya. Beberapa netizen juga membantu mencarikan informasi mengenai warga yang menjamu orang gila itu. Diketahui namanya adalah Irmha Utami Putri dan bertempat tinggal di Jakarta.
Namun, untuk alamat jelasnya netizen masih belum mengetahui dengan pasti. Karena itu, Baim berharap kalau unggahannya ini bakalan tidak kalah viral dan dibaca oleh warga tersebut. Jadi, keinginannya untuk bertemu dan mendapatkan hadiah dari Baim Wong bisa terlaksana.
Sampai berita ini ditulis, belum ada update terbaru dari Baim Wong apakah dia berhasil bertemu dengan warga tersebut atau tidak. Kita harap semoga mereka bisa bertemu dan Baim bisa mengajak warga tadi untuk berpartisipasi dalam kontennya. Kali aja mereka mau bikin prank orang gila juga. Kira-kira, kamu kenal nggak sama orang yang pertama kali mengunggah kisah "diprank" orang gila beneran ini?