Traveling ke Beijing? Wajib Hukumnya Kunjungi 9 Tempat Spektakuler Ini

tips traveling ke beijing
Traveing ke Beijing | keepo.me

Traveling ke Beijing nggak cuma liat Great Wall, lho.

Traveling ke Beijing mungkin nggak terdengar lebih menarik dibandingkan wisata ke negara Asia Timur lainnya. Seperti ke Jepang, Korea, atupun Hong Kong. Padahal, di negara terbesar di Asia ini ada banyak tempat wisata spektakuler yang sayang untuk dilewatkan.

Selain melihat salah satu keajaiban alam di dunia ini, masih ada banyak tempat lainnya yang juga punya pemandangan indah. Apalagi Tiongkok juga terkenal dengan arsitekturnya yang luar biasa indah. Saat berada di sana, kamu bisa melihat secara langsung bagaimana kemegahan bangunan tersebut.

9 tempat wisata yang harus dikunjungi saat traveling ke Beijing

Traveling ke Beijing bisa masuk ke dalam wishlist liburanmu karena tempat wisatanya yang menarik. Meski terkesan kaku, tapi Beijing termasuk kota di Tiongkok yang ramah untuk turis dari luar negeri. Jadi kamu nggak perlu takut lagi saat menghabiskan waktu di sana.

1.

Temple of Heaven, kuil besar dengan pemandangan indah

tips traveling ke beijing
Bangunannya keren | www.instagram.com

Saat traveling ke Beijing, wajib hukumnya untuk mampir ke Temple of Heaven sebagai salah satu tempat wisatanya yang paling terkenal. Di dalamnya, terdapat kuil pemujaan terbesar yang luas dengan pemandangan hijau di kanan kirinya dari tamannya.

Untuk menuju tempat ini, kamu bisa naik subway tujuan Tiantan East Gate dari pusat kota dan bisa langsung menemukan gerbang depannya. Tiket masuknya juga terjangkau. Untuk kombinasi tiket yang mencakup Hall of Prayer for Good Harvest, Echo Wall, dan Circular Mound Altar, kamu hanya perlu membayar CNY30 atau sekitar Rp60 ribuan.

2.

Galaxy SOHO yang punya desain arsitektur menarik

tips traveling ke beijing
Arsitekturnya bagus | www.instagram.com

Beijing memang terkenal dengan arsitekturnya yang indah. Kamu bisa menyaksikannya dengan mata kepala sendiri saat berada di Galaxy SOHO. Tempat ini merupakan sebuah kompleks bangunan yang menyuguhan keindahan arsitektur modern karya para arsitek handal di Tiongkok.

Selain menikmati keindahan arsitekturnya, kamu juga bisa mengunjungi kafe dan restoran yang menyuguhkan makanan enak. Untuk menuju ke Galaxy SOHO, kamu bisa naik subway dengan tujuan Chaoyangmen. Untuk menikmati keindahan bangunan yang ada di sini, kamu tidak perlu membayar tiket masuk sama sekali.

3.

Summer Palace, istana megah hasil karya Ibu Suri Ci Xi

tips traveling ke beijing
Istana yang indah | www.instagram.com

Summer Palace atau Istana Musim Panas wajib kamu kunjungi saat traveling ke Beijing. Ini jadi salah satu bangunan bersejarah yang sangat menarik di Tiongkok. Istana Kekaisaran terbaik dan termegah ini berada di distrik Haidian yang jaraknya hanya 15 kilmeter dari pusat Kota Beijing.

Di balik kemegahannya, istana di salah satu wisata ke Beijing Cina ini menyimpan kisah kelam yang membuat Tiongkok kalah perang dari Jepang di masa lalu. Meski begitu, kini kamu bisa menikmati keindahannya dan bisa masuk ke dalam dengan membayar sejumah uang untuk tiket masuknya.

4.

Central Perk Cafe yang dekorasinya mirip dengan serial populer FRIENDS

tips traveling ke beijing
Mirip dekorasi FRIENDS | www.instagram.com

Salah satu tips traveling ke Beijing yang nggak boleh kelewatan adalah mampir ke kafe. Kalau fans berat serial TV F.R.I.E.N.D.S, harus banget mampir ke Central Perk Cafe. Kafe ini terletak di pusat Kota Beijing dan memang sengaja dibuat layaknya setting serial yang sangat populer di Amerika dan dunia.

Saat memasuki kafenya, kamu akan merasakan nuansa dalam serial TV tersebut mulai dari dekorasi hingga funiturnya. Meski yang ditawarkan adalah suasananya, tapi makanannya tetap enak dan nggak mengecewakan.

Baca juga: Rekomendasi Pakaian Traveling Musim Dingin yang Hemat Tempat

5.

Bird Nest Stadium juga punya arsitektur yang sama kerennya dengan Galaxy SOHO

tips traveling ke beijing
Stadion mirip sarang burung | www.instagram.com

Selain Galaxy SOHO, ada juga Stadion Nasional Beijing yang disebut juga sebagai Bird Nest Stadium yang punya desain arsitektur keren. Stadion ini memang sengaja dibangun dengan megah untuk menyambut Olympic Green pada Maret 2008 lalu.

Bagian luarnya ada tiang tak beraturan yang tampak seperti sarang burung jika dilihat dari kejauhan. Setelah acara olimpiade selesai, kini banyak orang yang sengaja datang ke tempat ini untuk melihat bagaimana kemegahan stadion dengan mata kepalanya sendiri sekaligus mengabadikannya dalam bidikan kamera.

6.

Salah satu pintu Great Wall juga ada di Beijing

tips traveling ke beijing
Tembok besar China | www.instagram.com

Traveling ke Beijing kurang afdol rasanya jika tidak berjalan-jalan di Great Wall yang merupakan salah satu keajaiban dunia. Tembok besar yang panjangnya mencapai 20.000 kilometer ini membentang di daratan Tiongkok. Mustahil jika kamu menyusurinya dari ujung ke ujung.

Untuk melihat kemegahan tembok besar ini, kamu bisa mampir ke beberapa titik yang tersebar di beberapa kota yang ada di negera ini. Salah satunya yang paling populer di Beijing adalah Badaling Section dan Mutianyu Section. Kamu bisa mampir ke salah satu titik ini untuk melihat Great Wall.

7.

Nanluoguxiang adaah tempat nongkrong anak hits Beijing

tips traveling ke beijing
Tempat hits Beijing | www.instagram.com

Saat berada di Beijing, jangan lewatkan untuk mengunjungi Nanluoguxiang yang memang merupakan tempat hits di sana. Di sini terdapat banyak kafe dan toko. Layaknya Myeongdong di Seoul atau Harajuku di Tokyo, di sini menyediakan berbagai berbagai macam barang.

Kalau mencari tempat makan hits, di sinilah tempatnya. Banyak jajanan kekinian yang pertama kali muncul dan jadi populer saat dijual di tempat ini. Harganya juga beragam dan tidak membuat kantong bolong. Kamu bisa mencari souvenir, oleh-oleh atau sekadar jalan-jalan.

8.

Forbidden City, kota terlarang yang masuk dalam Situs Warisan Dunia UNESCO

tips traveling ke beijing
Kota terlarang | www.instagram.com

Kamu yang hobi nonton film Tiongkok berlatar dinasti kuno, pasti sudah sering melihat bangunan di Forbidden City. Tempat tinggal permaisuri, selir, dan para kasim ini memang menarik untuk di kunjungi. Arsitektur kunonya masih dijaga dengan baik meski sudah berumur lebih dari 500 tahun.

Dinamai Forbidden City atau Kota Terlarang karena yang boleh masuk ke tempat ini hanya anak raja dan kasim laki-laki. Kamu yang bukan siapa-siapa dan berjenis kelamin laki-laki, dilarang memasuki kawasan Situs Warisan Dunia UNESCO ini.

Baca juga: Manfaat Travelling yang Bisa Bikin Kamu Selalu Sehat

9.

Tian An Men tempat persemayaman terakhir

tips traveling ke beijing
Persemayaman presiden | www.instagram.com

Di dekat Forbidden City, ada juga Tian An Men yang merupakan tempat persemayaman terakhir dari Mao Zedon, presiden pertama Republik Rakyat China. Di tempat ini, kamu bisa melihat dengan jelas foto dari Mao Zedong yang dipajang pada bagian depan bangunan Mao Zedong Memorial Hall.

Sayangnya, di tempat ini kamu tidak boleh masuk karena merupakan kawasan terlarang dan selalu dijaga oleh pengawal di bagian depan gerbang. Kamu bisa berfoto dari kejauhan dan melihat memorial hall ini dari luar gerbang tersebut.

Artikel Lainnya

Berbagai destinasi menarik saat traveling ke Beijing akan menambah wawasanmu tentang ibukota negara paling besar di Asia ini. Meski kesannya menyeramkan, tapi kamu akan mendapatkan pengalaman yang tidak akan terlupakan.

Tags :