11 Tips Traveling ke Jepang yang Efisien buat Pemula

tips traveling ke jepang
Traveling ke Jepang | keepo.me

Baca baik-baik tips traveling ke Jepang ini sebelum berburu tiket.

Ada banyak tips traveling ke Jepang yang harus dipahami sebelum mantap untuk berlibur ke sana. Negara tetangga dari Korea Selatan ini juga cukup banyak dihinggapi pelancong dari penjuru dunia. Perpaduan tradisi yang kental dengan modernisme di setiap sudut kotanya jadi magnet tersendiri dalam peta pariwisata dunia.

Apalagi buat warga Indonesia yang dikenal cukup dekat dengan negara ini. Sejak kecil kita sudah dicekoki dengan anime Jepang yang sekaligus bikin mupeng untuk ke sana.

Tips traveling ke Jepang demi liburan yang efisien

Mewujudkan mimpi masa kecilmu bisa jadi nyata. Tapi, jangan lupa untuk mengikuti tips traveling ke Jepang ini. Supaya liburanmu jadi efisien dan makin menyenangkan.

1.

Siapkan dokumen untuk mengurus visa

tips traveling ke jepang
Visa siap | www.instagram.com

Tips traveling ke Jepang pertama yang harus dipenuhi adalah memiliki paspor. Setelah itu, kamu baru bisa mengurus visa. Bagi pemilik paspor Indonesia, kamu diwajibkan untuk mengurus visa agar bisa tinggal beberapa hari di Jepang.

Kamu diminta untuk mengisi formulir yang bisa diunduh mandiri di situs Kedubes Jepang, foto ukuran 4,5 x 4,5 cm yang diambil paling lama enam bulan terakhir, fotokopi KTP dan KK, keterangan asuransi perjalanan, fotokopi rekening koran tiga bulan terakhir serta jadwal perjalanan sesuai format yang sudah ditentukan.

Kabar baik bagi yang sudah memegang paspor biometrik atau e-paspor, kamu otomatis mendapatkan visa gratis untuk berada di Jepang selama 15 hari.

2.

Belajar beberapa kosakata penting dalam bahasa Jepang

tips traveling ke jepang
Kosakata Jepang | www.instagram.com

Tidak banyak orang Jepang yang mahir berbahasa Inggris. Kebanyakan mereka hanya bisa menjawab dalam bahasa Jepang. Jadi, pastikan kamu menguasai beberapa kosakata penting dalam bahasa Jepang. Tips traveling ke Jepang ini bisa membantumu survive di sana selama liburan.

Kamu bisa memulai belajar dengan frase yang umum. Mulai dari sapaan hingga cara memesan makanan. YouTube bisa jadi sumber yang lengkap untuk belajar kosakata basic ini.

3.

Order Japan Rail Pass untuk menghemat budget

tips traveling ke jepang
Japan Rail Pass | www.instagram.com

Jika kamu berencana untuk bertamasya keliling Jepang alias mampir ke beberapa kota selain Tokyo, pertimbangkan untuk membeli satu paket tiket tak terbatas naik berbagai moda transportasi. Japan Rail Pass bisa kamu gunakan untuk kereta, kapal feri, dan bus yang berlaku selama satu sampai tiga minggu.

Biasanya, kartu ini hanya bisa kamu dapatkan dengan memesan beberapa waktu sebelum kamu sampai di Jepang. Namun, dalam periode waktu tertentu kamu bisa membelinya di beberapa stasiun terpilih. Tiket ini tidak dibatasi oleh musim. Membelinya setiap saat bisa jadi salahs atu tips traveling ke Jepang di musim dingin juga.

Baca juga: Tempat Wisata Ikonik di Jepang

4.

Beli Smart Card untuk transport dalam kota

tips traveling ke jepang
Smart Card | www.instagram.com

Bila rencana perjalananmu hanya meliputi satu kota saja, kamu tak perlu membeli Japan Rail Pass melainkan beli Smart Card sebagai gantinya. Kartu ini bisa kamu gunakan untuk menaiki transportasi lokal macam bus dan kereta. Dapat pula digunakan untuk mengakses berbagai vending machine.

5.

Pakai pocket wifi untuk jalan praktis mengakses internet selama di sana

tips traveling ke jepang
pocket wifi | www.instagram.com

SIM Card Jepang biasanya tidak bisa dipakai untuk ponsel asal luar negeri. Untuk itu, kamu punya dua pilihan saja, membeli ponsel murah di Jepang untuk mengakses paket data atau menggunakan pocket wifi yang sudah terisi paket data siap pakai.

Trik ini juga termasuk dalam tips traveling ke Jepang di musim dingin. Saat baju dan bawaan banyak, kamu nggak perlu bingung soal akses internet saat sudah tiba di bandara. Tinggal nyalakan posket wifi, semua teratasi.

6.

Aplikasi translate menu dan petunjuk jalan

tips traveling ke jepang
Translate app | www.instagram.com

Tak banyak menu di restoran dan petunjuk jalan di Jepang yang menggunakan Bahasa Inggris. Buat kamu yang buta huruf Jepang, sudah ada beberapa aplikasi penerjemah yang bisa kamu manfaatkan dengan sebaik-baiknya agar penjelajahanmu bisa berjalan lancar.

Baca juga: Kumpulan Destinasi Wisata Jepang Yang Anti Mainstream

7.

Makan makanan Jepang saja

tips traveling ke jepang
Makan ala lokal | www.instagram.com

Rugi rasanya kalau kamu ke Jepang untuk mencoba makanan non-Jepang macam makanan India atau Italia. Selain harganya yang nggak lebih murah, kamu bisa kehilangan momentum buat merasakan budaya yang berbeda lewat pengalaman makan makanan autentik Jepang.

Berbagai makanan ini selalu tersedia di banyak tempat makan lokal. Bisa jadi tips traveling ke Jepang di musim dingin 'kan sebagai opsi makanan yang bakal kamu santap di sana.

8.

Pilihan penginapan yang wajib kamu pertimbangkan

tips traveling ke jepang
Ryokan atau hostel | www.instagram.com

Ada beberapa macam penginapan yang bisa kamu temukan di Jepang. Hostel dan hotel kapsul adalah pilihan termurah untuk kamu yang ingin menghemat. Sementara untuk kamu yang bepergian bersama kawan, bisa pilih business hotel yang cukup nyaman untuk dapat privasi dan harga yang bersahabat.

Namun, kamu juga punya pilihan untuk bisa merasakan pengalaman menginap di rumah tradisional Jepang. Untuk yang punya budget lumayan, coba tinggal di Ryokan. Sementara, untuk yang berdompet pas-pasan, cobalah Minshuku. Keduanya sama-sama bertema tradisional, tetapi beda gaya dan fasilitas. Tertarik untuk mencoba penginapan untuk tips traveling ke Jepang di musim dingin?

9.

Riset tentang tempat-tempat yang menarik perhatianmu

tips traveling ke jepang
Riset tempat | www.instagram.com

Jepang terkenal dengan beberapa tempat yang tidak akan kamu temui di Indonesia. Misalnya kuil dan hutan bambu. Juga kawasan metropolitannya yang super modern.

Tips traveling ke Jepang lainnya adalah dengan menambahkan tempat lain yang menarik perhatianmu dan catat. Kemudian buat itinerary yang masuk akal alias sesuai dengan kemampuan serta waktu yang kamu miliki.

10.

Selain Tokyo, ini beberapa kota cantik yang bisa kamu kunjungi

tips traveling ke jepang
Coba kota lain | www.instagram.com

Beberapa kota yang direkomendasikan sesama pelancong antara lain Nara, Kyoto, Osaka dan Hiroshima. Kamu bisa meriset lebih lanjut atraksi apa saja yang ada di kota-kota tersebut. Juga jarak yang harus kamu tempuh dari Tokyo.

Pastikan tidak melebihi kuota waktu yang kamu miliki untuk berada di Jepang. Tips traveling ke Jepang di musim dingin ini bakal berguna untuk diaplikasikan saat merencanakan liburan di musim lainnya.

11.

Atur keuangan dengan disiplin

tips traveling ke jepang
Awas kalap | www.instagram.com

Saat berada di Jepang, kamu punya risiko tergiur untuk menghamburkan uang. Banyak faktor, bisa jadi karena kamu tergiur dengan vending machine yang bertebaran di mana-mana, surga belanjanya yang aduhai atau bahkan ragam makanannya yang menggugah selera.

Untuk itu, pastikan kamu punya rencana keuangan yang mantap dan komitmen untuk disiplin dengan rencana yang sudah kamu buat. Tips traveling ke Jepang ini wajib dipatuhi kalau nggak mau kamu pulang dengan rekening bersaldo 0.

Artikel Lainnya

Tips traveling ke Jepang bukan lagi hal mustahil untuk dilakukan sebagai persiapan dan selama praktiknya di sana. Dengan budget pas-pasan pun, kamu bisa ke sana asal mau hidup prihatin dan nggak foya-foya.

Tags :