Game Tebak Gambar yang Paling Seru di Android

@designmesk | unsplash.com

Game Tebak Gambar Terbaik dan Paling Seru

Selain game RPG yang bisa mendorongmu rutin membuka ponsel, ada genre baru yang juga ramai dimainkan banyak orang. Game tebak gambar adalah salah satunya. Tema ini memang didesain dan terkesan mudah untuk dimainkan dan adiktif.

Apalagi kamu bisa bermain dengan gamer lain yang sedang aktif atau online, bisa bikin waktu sendirimu nggak lagi membosankan. Buat para penggemar genre ini atau memang tertarik untuk mencoba, tak ada salahnya untuk menginstal rekomendasi game tebak gambar terbaik untukmu.

Hampir semua permainan di daftar ini bisa diunduh secara gratis. Selain itu, banyak juga yang bisa dimainkan secara offline. Kamu bisa tetap seru-seruan meski tak terkoneksi dengan internet dengan game Android offline ini.

1.

Draw Something

Draw Something | www.youtube.com

Draw Something adalah game tebak gambar online paling lawas yang pernah dirilis. Tampilannya sederhana tetapi mudah digunakan. Dengan logo biru dan kuningnya yang mencolok, sejak awal kesan ceria sudah terpampang nyata.

Kamu bisa masuk ke forum dan bergantian menjadi penggambar dan penebak. Kamu bisa buka-tutup game Android online ini saat bosan dan ketika harus kembali ke dunia nyata untuk bekerja dan belajar. Download game tebak gambar ini juga gratis. Hanya saja kamu harus toleran dengan adanya iklan yang sebenarnya nggak terlalu mengganggu.

2.

Draw and Guess Online

Draw and Guess | www.youtube.com

Game online tebak gambar ini cukup populer untuk pengguna smartphone baik Android maupun iOS. Desain interface-nya sederhana dan mudah untuk diikuti mudah. Kamu bisa masuk dalam forum yang anggotanya acak, kemudian secara bergantian menggambar sesuatu dari kata kunci yang dipilih.

Sebaliknya, kamu juga bisa jadi penebak dari gambar yang dibuat pengguna lain. Karena acak, tentu banyak kejadian unik yang bisa terjadi, ada yang kocak dan yang serius. Belum lagi kemampuan menggambar seseorang juga sangat beragam.

Baca juga: Game Perang Kerajaan Terbaik di Android & PC

3.

Draw N Guess Multiplayer

Draw N Guess | www.topappslike.com

Mirip dengan game tebak gambar online di atas, Draw N Guess Multiplayer juga bisa dimainkan oleh beberapa pengguna dalam satu waktu. Syaratnya sama, kamu harus memastikan ponselmu terhubung ke internet agar dapat memainkan permainan ini.

Jika hendak bermain dengan rekan sendiri, pastikan teman-temanmu yang lain terhubung di jaringan WiFi yang sama. Fiturnya kurang lebih mirip dengan game sebelumnya. Jawaban game tebak gambar di sini sangat acak dan tergantung dengan kreativitas masing-masing pemain.

4.

Pictionary

Pictionary | www.androidpolice.com

Ada banyak game berjudul Pictionary yang bisa ditemukan di App Store maupun Play Store. Tetapi yang satu ini dianggap paling efisien dan menarik untuk para penggemar game tebak gambar online. Ini adalah versi asli dari permainan papan tebak gambar bernama Pictionary yang logonya identik dengan warna kuning.

Merambah ke versi elektronik, desainnya pun tetap sama gak jauh beda dari versi offline-nya. Apps ini bisa dimainkan bersama banyak pengguna lain selama terhubung di internet. Kamu bahkan bisa membuat tim bareng dan melawan tim lainnya untuk adu tebak gambar. Seseru main versi board game, Pictionary pun tersedia di semua sistem operasi smartphone.

Baca juga: Game Fighting Terbaik Android yang Tak Kalah Seru Dibanding Konsol dan PC

5.

Draw Now

Draw Now | www.youtube.com

Buat yang hendak download game tebak gambar online dengan format yang berbeda, coba Draw Now saja. Permainan ini memungkinkanmu untuk main tebak gambar sendiri tanpa harus terhubung dengan internet. Lawanmu adalah Artificial Intelligence yang akan menebak gambar yang sudah dibuat.

Sebaliknya, kamu pun bisa jadi penebak gambar. Serunya lagi, pemain bisa berdebat dengan si AI tentang arti gambar bagaikan bermain dengan manusia sebenarnya. Awalnya mudah, lama-lama jawaban game tebak gambar ini bisa bikin geregetan sendiri.

6.

Drawize

Drawize | www.youtube.com

Mirip dengan gameplay dari game online tebak gambar pada umumnya, kamu bisa memulai permainan ini dengan bermain sebagai penggambar. Namun, nantinya statusmu bisa meningkat jika kualitas gambarmu makin bagus tiap harinya.

Kamu juga bisa ikut dalam forum dan bermain bersama gamer lain dari seluruh dunia untuk merasakan sensasi menebak gambar yang memang bikin nagih. Ada challenge harian yang bisa diikuti. Selain itu, fitur menggambar bebasnya bisa manfaatkan untuk membuat Avatar dan keperluan lainnya.

Baca juga: Game Cacing Terbaik di Android dan Cara Memainkannya

7.

Draw It

Draw It | isenacode.com

Aplikasi tebak gambar gratis di Android berikutnya adalah Draw It. Formatnya mirip dengan Draw Clash plus tampilan interface-nya yang sangat ramah di mata. Di sini kamu dituntut untuk berlomba menggambar benda atau kata kunci yang disebut dalam waktu secepat mungkin.

Tetap membutuhkan koneksi internet untuk bermain, game ini memungkinkanmu buat melawan gamer lainnya. Satu hal yang disayangkan adalah terlalu banyak iklan di versi gratisnya. Jika ingin bebas iklan, gim ini menawarkan layanan langganan yang biayanya tak terlalu mahal.

8.

Quick Draw!

Quick Draw! | time.com

Tampilan sederhana dan petunjuk yang mudah dipahami jadi nilai plus game online tebak gambar ini. Bisa dimainkan di smartphone maupun PC, permainan ini merupakan hasil pengembangan Google. Akses lewat situs ini Quick Draw! tanpa registrasi.

Banyak yang menyukai gameplay-nya yang sederhana serta efisien. Kapasitas memorinya juga tidak makan banyak tempat, cocok dimainkan di ponsel keluaran lawas sekalipun. Download game tebak gambar ini jika bosan dan hapus kapan pun kamu mau.

Baca juga: Game Battle Royale Terbaik 2020 Selain PUBG

9.

Gartic.io

Gartic | www.youtube.com

Gartic.io adalah game tebak gambar yang cukup populer di internet dan bisa diakses langsung melalui browser di PC maupun ponsel. Tak peduli sistem operasi dan browser-nya, yang penting koneksi internet lancar.

Bahkan kamu nggak perlu melakukan registrasi menggunakan email atau nomor telepon. Langsung masukkan nama alias sekali pakai dan gabung di forum yang sudah beberapa gamer aktif. Bermain di sini bikin nagih sampai kesal.

10.

Tebak Gambar

Tebak Gambar | www.duniaq.com

Kamu juga bisa menjajal download game tebak gambar berbahasa Indonesia yang satu ini. Dengan judul yang yang mudah, bakal muncul di halaman pertama pencarian saat mengetikkan kata kunci tebak gambar.

Bedanya, di sini kamu hanya bisa menebak kombinasi gambar yang tersedia di layar tanpa bisa melakukan sebaliknya. Namun, grafisnya keren dengan gambar artistik yang memanjakan mata. Apps ini juga dikenal ramah anak dan secara rutin memperbarui level serta merazia iklan kurang pantas yang lolos dari pantauan.

Baca juga: Game Zombie Terbaik dan Paling Seru di Android

11.

Kuis Gambar Saku

Kuis Gambar Saku | www.youtube.com

Game yang serupa dengan Tebak Gambar dan bisa diunduh berjudul Kuis Gambar Saku. Kamu hanya bisa menebak gambar di layar tanpa bisa menjadi si penggambar. Grafisnya oke dan tajam, yang jelas memanjakan mata.

Banyak kata kunci baru yang menarik dan diperbarui setiap harinya. Bisa diakses gratis, tentu aplikasi ini masih berisi iklan yang masih dalam level wajar dan tidak mengganggu. Makin menarik dengan tawaran hadiah atau poin yang bisa ditukarkan sebagai voucher belanja dan lain sebagainya.

Baca juga: Game Penghasil Uang di Android & PC

12.

Teka-Teki Gambar

Teka-Teki Gambar Ajaib | play.google.com

Aplikasi bikinan pengembang asal tanah air berikutnya ini bakal mengingatkanmu pada kuis pada 2000-an yang biasa ditonton sepulang sekolah. Teka-teki gambar berisi aneka kuis yang merupakan perpaduan kata dan gambar.

Jawaban dari game tebak gambar ini bisa berupa kata hingga frasa dalam Bahasa Indonesia. Dimulai dari level termudah sampai yang bikin dahi berkerut, ini memang salah satu permainan tebak-tebakan gambar laris yang punya efek nagih. Unduh sekarang juga!

Artikel Lainnya

Daftar rekomendasi game tebak gambar online di atas sudah dikurasi dari yang berbahasa Inggris sampai berbahasa Indonesia. Selain bisa dipakai untuk membunuh waktu, kamu dapat mengasah kemampuan gambar dan yang terpenting mengurangi rasa kesepian.

Tags :