9 Cara Membuka Situs yang Diblokir Akibat Internet Positif

cara membuka situs yang diblokir
9 Cara Mengakses Situs yang Diblokir dengan Mudah | terjadi.id

Cara membuka situs yang diblokir, langsung tembus!

Situs yang diblokir pemerintah adalah situs yang diduga mengandung konten pornografi, perjudian, penipuan, kekerasan, situs porno ataupun situs dewasa, oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Indonesia (Kemkominfo). Aturan tersebut diatur dalam UU No. 11 Tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik, serta UU No. 25 Tahun 2009.

Jadi kalo kamu mau mengakses situs yang diblokir tersebut untuk tujuan negatif, mending kamu tobat dan mikir ulang karena tindakan tersebut ilegal; kalo butuh untuk riset atau kebutuhan penting lain, kamu bisa ikuti beberapa cara berikut ini.

Berikut 9 Cara Mengakses Situs yang Diblokir dengan Mudah

Biasanya situs-situs yang diblokir adalah situs untuk unduh game ataupun situs streaming ataupun unduh film. Yuk kita simak 9 cara membuka situs yang diblokir dengan mudah.

1.

Menggunakan VPN untuk membuka situs yang diblokir.

cara membuka situs yang diblokir
Touch VPN adalah salah satu aplikasi Android yang bisa membuka situs yang diblokir | nanoonspect.eu

VPN (Virtual Proxy Network) bisa membuka situs yang diblokir dengan cara menghubungkanmu dengan jaringan lain lewat alamat IP yang berbeda. Dengan VPN, kamu pun bisa bebas berselancar di internet walapun situs tersebut diblokir.

Ada beberapa layanan ataupun aplikasi VPN yang bisa kamu gunakan untuk mengakses situs yang diblokir tersebut, baik gratis maupun berbayar. Berikut ada beberapa layanan ataupun aplikasi VPN yang bisa kamu coba:

VPN Tools Situs dan Link Download
Desktop PIA (Private Internet Access)
NordVPN
ExpressVPN
Android Hideman VPN
SuperVPN Free VPN Client
Touch VPN

2.

Menggunakan web proxy.

cara membuka situs yang diblokir
Gunakan Proxysite.com untuk membuka situs yang diblokir | www.topsiteslike.com

Kamu juga bisa membuka situs yang diblokir dengan menggunakan web proxy, yaitu situs yang menyediakan akses internet lewat server pihak ketiga. Harap diingat, menggunakan web proxy itu nggak seaman ketika menggunakan VPN, jadi kalo kamu perlu mengakses data pribadi, hindari menggunakan cara ini.

Baca juga: 13 Aplikasi Browser Terbaik dan Anti Blokir

Biasanya di kantor ataupun sekolah, ada larangan untuk membuka situs tertentu, seperti situs video streaming, media sosial, ataupun email pribadi. Kamu bisa mengakses situs tersebut lewat situs Proxy setelah memasukkan alamat situs yang pengin kamu kunjungi.

Situs Web Proxy
Hidemyass.com
Spysurfing.com
Proxysite.com

Tertarik mencoba cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi ini?

3.

Menggunakan alamat IP.

cara membuka situs yang diblokir
Gunakan Command Prompt untuk mencari alamat IP. | avkfreedom.blogspot.com

Tiap URL suatu situs punya alamat UP, dan biasanya pihak yang memblokir suatu situs mendaftarkan URL situs tersebut, bukan alamat IP-nya. Kalo misalnya emang diblokir dengan cara demikian, kamu bisa gunakan cara ini, tapi kalo alamat IP-nya juga diblokir, kamu harus gunakan cara lain.

Kamu tinggal menjalankan Command Prompt di desktop, lalu ketikkan ping domain(dot)com dan tekan Enter untuk mendapatkan alamat IP situs tersebut. Setelah itu, masukin alamat IP situs yang diblokir tersebut ke address bar browser. Cara buka situs yang diblokir ini juga bisa digunakan di platform lain dengan cara dan alat serupa, seperti Mac, Linux, Android, dll.

4.

Menggunakan Google Translate.

cara membuka situs yang diblokir
Gunakan Google Translate untuk membuka situs yang diblokir | www.techintor.com

Biasanya suatu institusi ataupun negara nggak akan memblokir Google Translate, karena situs ini juga merupakan situs edukasi, sehingga nggak akan yang menyangka kalo Google Translate juga bisa digunakan sebagai salah satu cara mengakses situs yang diblokir.

Baca juga: Anti-blokir! Cara Menggunakan VPN di Android, PC, dan iPhone

Google Translate bisa melewati blokirnya dengan mengubah situs yang diblokir ke bahasa lain yang kamu inginkan dengan memasukkan alamat URL-nya. Hanya saja nggak semua situs bisa dibuka dengan cara ini, jadi cobain aja langsung supaya kamu tahu gimana cara kerjanya.

5.

Memanfaatkan extension pada browser.

cara membuka situs yang diblokir
Browser extension seperti Browsec VPN bisa digunakan untuk mengakses situs yang diblokir. | www.youtube.com

Selain pake VPN yang harus kamu install dulu, kamu juga bisa menggunakan VPN yang terpasang di extension browser kamu, seperti Chrome ataupun Mozilla. Ada beberapa rekomendasi extension yang bisa kamu pasang untuk membuka situs yang diblokir dengan mudah.

Untuk Chrome dan browser lainnya, kamu bisa gunakan Extension Browsec VPN, Hola, Ultra Surf ataupun ProxMate. Cukup bukan halaman Extension pada menu browser, lalu masukkan nama extension yang kamu cari pada kolom pencarian, lalu install.

Link Download Browser Extension VPN
Browsec VPN
Hola
ProxMate
Ultra Surf

Baca juga: 13 Aplikasi Browser Terbaik dan Anti Blokir, Bikin Kamu Puas Browsing Apa Saja.

6.

Menggunakan Wayback Machine untuk mengakses arsip situs lama.

cara membuka situs yang diblokir
Wayback Machine menyimpan arsip situs versi lama yang bisa diakses walaupun versi barunya diblokir. | www.theverge.com

Wayback Machine adalah situs menarik yang menyimpan kopian hampir semua situs yang ada di internet. Situs ini menyimpan beberapa versi dari sebuah situs, dan kamu bisa menggunakannya untuk mengakses versi lama situs tersebut, termasuk ketika situs tersebut lagi diblokir.

Baca juga: 7 Alternatif Situs Torrent Selain Pirate Bay pas Lagi Down atau Diblokir

Yang lebih keren, situs ini juga menyimpan banyak film gratis, film dokumenter, game jadul, ebook, dll. Jadi, kalopun sekarang ada beberapa situs yang diblokir, kamu bisa kembali ke "masa lalu" dari sebuah situs dengan Wayback Machine.

7.

Menggunakan HTML to PDF converter.

cara membuka situs yang diblokir
SodaPDF bisa digunakan untuk mengubah halaman situs dalam bentuk PDF, sekalipun situs yang terblokir. | download.cnet.com

Butuh akses ke suatu halaman situs untuk ngerjain proyek, tugas, ataupun skripsi, tapi ternyata situsnya terblokir? Jangan khawatir, SodaPDF menyediakan layanan online gratis untuk mengunduh situs yang kamu butuhkan ke komputer kamu tanpa harus mengaksesnya.

Kamu cukup mengunjungi situs SodaPDF, lalu masukin URL situs yang diblokir. Gampang kan? Sayangnya, situs ini hanya bisa digunakan untuk mengakses halaman yang udah kamu cari di Google, jadi kamu nggak bisa bebas untuk melakukan navigasi di situs yang diblokir tersebut.

Baca juga: 7 Negara yang Memblokir Facebook dengan Alasan yang Konyol.

8.

Mengubah dengan DNS Google

cara membuka situs yang diblokir
Mengubah dengan DNS Google | rembangteknologi.blogspot.com

Cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi ini bisa dilakukan dengan mudah tanpa ribet. Kamu cukup pergi Control Panel pada laptop atau komputer. Selanjutnya klik Internet Protocol Version 4 (TCP/IPV4). 

Setelah melakukan langkah di atas, kamu akan melihat dialog untuk memasukkan angka. Pilih menu Use the following DNS server address.

Kamu bisa memasukkan angka  8.8.8.8. untuk preferred address atau Anda bisa tekan angka 8 sebanyak 4 kali tanpa titik.

Sementara untuk alternate DNS Server, silakan masukkan kode 8.8.4.4. Klik OK jika sudah selesai.

Tertarik mencoba cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi ini?

cara membuka internet positif dengan kode
Masukkan kode 8.8.4.4 | sepintas.co.id
9.

Menggunakan Secure Shell (SSH)

cara membuka situs yang diblokir
Menggunakan SSH | www.123rf.com

Selain cara di atas, kamu bisa mencoba cara membuka internet positif dengan menggunakan Secure Shell (SSH). SSH merupakan jaringan yang berfungsi melindungi pertukaran data dari ancaman virus.

SSH memiliki karakteristik yang mirip VPN.  Bedanya, kamu akan menggunakan pihak ketiga, terutama untuk proses SSH Tunneling.

Saat menggunakan SSH, kamu bebas berinternet ria dan akan terlindungi. Cara penggunaannya juga mudah dan kamu bisa menggunakannya langsung di HP. Berikut cara membuka situs yang diblokir di Google Chrome.

  • Pertama, buka situs FastSSH dan pilih server Indonesia (https://www.fastssh.com/page/secure-shell-servers/continent/asia/indonesia). Lalu ketuk Create SSH Account Indonesia dan buat akun dengan mengetikkan username dan password, selanjutnya ketuk Create Account.
  • Kamu bisa tunggu hingga mendapatkan username SSH, password SSH, dan host IP address. Kamu bisa mencatatnya karena akan digunakan langkah berikutnya.
  • Selanjutnya kamu tinggal download dan install terlebih dulu aplikasi KPN Tunnel Revolution. Unduh aplikasinya di sini.
  • Kamu bisa buka aplikasi KPNTunnel Rev dan pergi ke menu Settings. Selanjutnya kamu aktifkan SSH Tunnel.
  • Kamu bisa menggeser HP ke bawah dan pada bagian Host/IP . Selanjutnya isi bagian username dan password seperti yang kamu daftarkan pada situs FastSSH.com. Silakan aktifkan Auto Reconnect dan isi URL Pinger dengan "www.bing.com".
  • Terakhir, aktifkan Custom DNS dan kamu bisa menggunakan settingan default pada aplikasi. Selanjutnya kembali ke halaman utama dan ketuk Start untuk memulai menggunakan SSH.

Tertarik mencoba cara membuka situs yang diblokir di Google Chrome di atas?

Artikel Lainnya

Itulah 9 cara membuka situs yang diblokir tanpa aplikasi dan dengan aplikasi yang bisa kamu coba. Masing-masing cara bisa kamu coba sesuai kebutuhan. Tertarik mencoba cara membuka internet positif di atas?

Tags :