Kecualikan Prabowo, Sekjen PDIP: Kami Tak Undang Koalisi 02 di Kongres V

Prabowo hadiri Kongres V PDIP
Prabowo hadiri Kongres V PDIP | www.google.com

Undang Prabowo, Megawati minta kader jaga sikap

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto diketahui menghadiri Kongres V Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Namun selain Prabowo, tak nampak nama-nama lain dari koalisi Prabowo-Sandiaga.

Hal tersebut dibenarkan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto yang mengatakan bahwa memang yang diundang hadir di Kongres V hanya partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Kerja pengusung Jokowi-Ma'ruf.

Prabowo hadiri Kongres V PDIP
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto | www.google.com

"Yang kita undang parpol Koalisi Indonesia Kerja," katanya di arena kongres. Artinya, PDIP hanya mengundang Partai Nasdem, Golkar, PKB, PPP, Hanura, PBB, PKPI, Perindo dan PSI dikutip melalui Liputan6.com.

Ia juga menyebut bahwa Prabowo merupakan suatu pengecualian karena diundang khusus oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk hadir di pembukaan kongres V.

Baca juga: Diplomasi Meja Makan, Mega Buat Menu Spesial Buat Prabowo, Bawang Putihnya Dipilih Secara Khusus!

"Kalau Pak Prabowo diundang khusus," kata dia.

Memang ada nama Zulkifli Hasan yang merupakan Ketua Umum PAN, namun Hasto menyebut bahwa kapasitas sebagai Ketua MPR lah yang membuat Zulkifli turut diundang Kongres V PDIP.

Ketua DPD Partai Demokrat Bali, I Made Mudarta juga menguatkan dengan menyebut belum ada konfirmasi bahwa Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bakal hadir di Kongres PDIP.

Baca juga: Megawati dan Prabowo Rujuk Kembali, PA 212: Imam Kami Mekkah, Bukan Kertanegara!

"Sampai hari ini saya belum dapat konfirmasi soal kehadiran Pak SBY pada pembukaan Kongres PDIP," kata Mudarta.

Megawati minta kadernya tak soraki Prabowo

Ketum PDIP Megawati menginstruksikan para kadernya untuk menjaga sikap dan tutur kata saat pembukaan Kongres V. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPD PDIP Bali, I Wayan Koster.

"Pada saat undangan memasuki ruang acara, acara pembukaan, mohon agar menyapa dengan ramah, sopan, dan santun, simpati. Jangan mengeluarkan kata-kata yang menyinggung undangan. Apalagi ada undangan terhormat seperti Pak Prabowo yang hadir, jangan sampai ada yang bilang, huuu, jangan gitu. Harus simpati dan berikan tepuk tangan yang meriah kepada Prabowo," ucap Koster di Grand Inna Bali Beach Hotel, Bali, Rabu (7/8/2019).

Terbukti saat Prabowo memasuki arena Kongres V PDIP di Bali para kader PDIP menyambutnya dengan tepuk tangan. Prabowo langsung menyalami para Ketum partai koalisi Jokowi-Ma'ruf yang duduk di kursi VIP barisan depan.

Prabowo memasuki ruang Kongres V PDIP
Prabowo memasuki ruang Kongres V PDIP | www.google.com
Artikel Lainnya

Adalah hak PDIP untuk tak mengundang koalisi lawan di Pemilu 2019 dalam Kongres ke-V, namun yang pasti kontestasi politik sudah usai. Prabowo pun menghadiri Kongres PDIP tersebut, maka sudah tak ada lagi rivalitas politik.

Gimana pendapatmu soal PDIP yang gak mengundang partai dari koalisi lawan dalam Kongresnya guys?

Tags :