Harga Sebutirnya Mirip iPhone X Terbaru. Begini Fakta Durian J-Queen Yang Menghebohkan!
27 Januari 2019 by Titis HaryoDurian paling mahal di dunia?
Pernah beli buah durian seharga ratusan ribu? Jangan sombong dulu, karena durian seharga ratusan ribu itu tidak akan ada artinya di depan durian J-Queen. Bukan hanya jutaan, durian unik varietas super unggul ini berhasil dijual dengan harga setara iPhone X, yaitu Rp 14 juta.
Dijualnya buah berduri ini dengan harga yang super mahal ini memang bukan hal yang wajar, sontak kejadian ini membuat heboh seluruh warga Kota Tasikmalaya tempat di mana durian ini dijual. Namun, si pemilik mengaku jika buah ini layak mendapatkan nilai jual hingga puluhan juta.
Penasaran bagaimana istimewanya durian J-Queen ini? Yuk, kamu langsung simak aja fakta buah berduri super nikmat ini.
Pemilik durian J-Queen adalah anak muda lulusan UII Yogyakarta
Dilansir dari Kompas.com, pemilik buah durian J-Queen ini adalah seorang anak muda yang bernama Aka. Aka sendiri merupakan pengusaha dibidang perkebunan yang baru berusia 32 tahun. Uniknya, Aka menjalankan bisnis usaha durian ini jauh di luar dari bidang pendidikannya.
Aka yang merupakan lulusan Universitas Islam Indonesia di Yogyakarta mengambil jurusan Psikologi. Namun, kecintaannya pada buah durian membuatnya mengembangkan usaha durian agar bisa menciptakan varietas unggulan yang unik.
Durian J-Queen merupakan hasil perkawinan durian unggulan
Untuk bisa menciptakan durian J-Queen, Aka harus melakukan banyak perkawinan buah durian unggulan di Indonesia. Perkawinan ini pun tidak bisa dianggap remeh, karena Aka harus menggunakan metode canggih aplikasi PH langsung dari Bangkok, Thailand.
Alhasil, dengan gabungan berbagai macam durian varietas unggulan di Indonesia, dia berhasil menciptakan durian dengan kualitas terbaik yang disebut durian J-Queen.
Keunggulan rasa durian seharga 14 juta
Harga selangit, maka rasa juga akan sangat unik. Aka pun mengaku jika durian ini memiliki rasa yang beda dari durian pada umumnya. Salah satunya adalah adanya perpaduan rasa kacang dan mentega di daging buah durian J-Queen.
Meskipun rasanya unik, durian ini tidak kehilangan rasa pahit dan manis khas duriannya lho. Hal ini jelas membuat rasa durian J-Queen menjadi rasa yang mahal bagi lidah pecinta durian.
Harumnya sangat istimewa
Buah durian memang tidak bisa dari aromanya yang kuat. Bagi sebagian orang, aroma durian akan mengganggu, tapi bagi para pecinta durian, aroma ini merupakan kenikmatan. Aroma super harum pun dimiliki durian J-Queen yang dipajang di Plaza Asia, Kota Tasikmalaya.
Menurut Aka, satu buah durian J-Queen bisa menutup aroma durian lainnya. Hal ini diakui menjadikan buah durian J-Queen makin istimewa.
Hanya Aka yang memiliki pohon durian J-Queen
Aka mengaku hanya dirinya yang memiliki pohon durian J-Queen di seluruh dunia. Hal ini yang membuat durian ini menjadi salah satu durian termahal. Belum lagi durian J-Queen juga hanya berbuah di pohon tiga tahun sekali dan tiap pohon hanya berbuah paling banyak 20 biji.
Sudah terjual 2 biji
Alih-alih tidak laku, durian unik dengan harga selangit ini sudah terjual 2 biji dari 4 biji yang dipajang di Plaza Asia. Dilansir dari tribunnews.com, Aka sebenarnya tidak berniat menjual secara komersial durian ini dengan harga hanya 14 juta.
“Sebetulnya kalau saya hargain Rp 100 juta juga bisa, karena hanya saya yang punya durian jenis ini. Durian J-Queen seperti harga burung yang sering menang kontes dan harganya menjadi sangat mahal,” ucap Aka.
Bagi para pecinta durian, musim durian memang selalu yang ditunggu-tunggu karena itulah saatnya mereka berpesta durian. Perburuan mencari durian paling nikmat pun tidak bisa dihindarkan. Kalau kamu juga seorang pecinta durian, kira-kira tertarik beli durian J-Queen juga nggak nih?