Gempar Akun Medsos Wamenag Sebar Konten Mesum, Zainut Lapor Polisi!

Wamenag Zainut membuat laporan ke polisi terkait akun media sosialnya yang tiba-tiba sebar konten mesum.

Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Saadi mengambil langkah hukum setelah akun Twitter miliknya menyebarkan konten mesum usai diduga diretas seseorang.

Zainut pun sudah melaporkan 32 akun media sosial ke Polda Metro Jaya terkait peristiwa penyebaran konten pornografi di dunia maya itu.

Lalu, bagaimana penjelasan Zainut mengenai kejadian ini?

1.

Zainut tak sadar akunnya diretas dan sebar konten mesum

Tangkapan layar akun milik Wamenag Zainut Tauhid Saadi yang dikunci usai alami peretasan. | twitter.com

Dilansir dari Kompas.com, Senin (28/10), Zainut menjelaskan jika dirinya sebelumnya tidak mengetahui jika akun media sosialnya telah diretas dan menyebarkan konten tak senonoh.

Baca Juga: Prabowo Jadi Menteri, Relawan Jokowi: Jangan Berkhianat!

Kejadian itu baru diketahui Zainut saat salah satu staf media sosialnya melaporkan akun Twitter @zainuttauhid tidak bisa diakses.

Setelah itu, diketahui akun tersebut menyukai sejumlah konten yang bermuatan pornografi dari sejumlah akun anonim.

“Saya mengetahui ada peristiwa dimuatnya postingan yang melanggar kesusilaan tersebut, baru diketahui setelah admin melaporkan bahwa ada seseorang yang mengendalikan akun Twitter tersebut tanpa izin,”

Akun milik Zainut memang selama ini dikelola oleh tim media khusus yang diketuai oleh Sya’ron Mubarok. Tak heran kejadian ini pun membuat gempar sejumlah netizen.

Baca Juga: Deretan Kontroversi Menkes Baru dr Terawan, Ditolak IDI Hingga Sebutan 'Dokter Cuci Otak'!

2.

Wamenag laporkan sejumlah akun

Zainut melaporkan adanya peretasan akun miliknya ke POlda Metro Jaya. | www.tribunnews.com

Insiden penyebaran konten mesum yang dilakukan akun milik Wamenag Zainut pun langsung ditanggapi secara serius.

Pria yang juga menjabat sebagai Waketum MUI Pusat itu segera melaporkan 32 akun media sosial ke Polda Metro Jaya usai akun Twtternya ramai jadi perbincangan.

“Saya sudah melaporkan kejadian tersebut ke polisi, Subdit Tindak Pidana Siber Polda Metro Jaya,”

Baca Juga: Baru Mengundurkan Diri Demi Jadi Anggota DPR, Kini Yasonna Siap Mundur Lagi Demi Menkumham

Adapun, 32 akun media sosial yang dilaporkan diduga karena melakukan fitnah dan pencemaran nama baik Wamenag Zainut terkait unggahan konten mesum tersebut.

Zainut pun meminta kepada masyarakat atas kejadian yang tidak mengenakkan tersebut. Hal ini tidak lepas dari adanya indikasi pelanggaran norma kesusilaan yang terjadi dalam peretasan akun media sosial miliknya.

Artikel Lainnya

Publik memang tengah dihebohkan dengan viralnya akun milik Wamenag Zainut menyebarkan konten berbau pornografi di Twitter.

Melihat hal ini, Zainut pun segera melaporkan kejadian itu pada pihak kepolisian karena adanya dugaan peretasan dalam kejadian tersebut.

Zainut juga melaporkan sejumlah akun media sosial karena dinilai telah menyebarkan fitnah dan pencemaran nama baik terkait konten mesum ini.

Semoga polisi bisa segera mengusut tuntas kasus ini dan menangkap pelaku peretasan hingga akhirnya membuat akun Wamenag Zainut menyukai konten mesum.

Tags :