Gara-Gara Tabligh Akbar, Jumlah Kasus Corona di Malaysia Melonjak hingga 190 Kasus Baru!

Umat Muslim melaksanakan ibadah Sholat Jum'at di Masjid Nasional, Malaysia, Jum'at (13/3) | www.straitstimes.com

Ada 696 WNI yang juga turut jadi peserta tabligh akbar di Malaysia. Waduh

Pemerintah Malaysia melaporkan telah terjadi peningkatan 190 kasus baru pandemi corona atau Covid-19 pada Minggu (15/3). Jumlah ini pun meningkat hampir 44 persen dari total kasus di Negeri Jiran.

Hasil penelusuran juga menyatakan bahwa penyebaran virus corona ini berkaitan dengan acara Tabligh Akbar di Masjid Sri Petaling Kuala Lumpur yang digelar pada 28 Februari hingga 1 Maret lalu. Acara tersebut diklaim dihadiri lebih dari 16.000 jamaah dari berbagai negara.

Berikut berita lengkapnya!

1.

Malaysia alami lonjakan kasus corona

Pos pengecekan suhu tubuh yang berada di Bandara Internasional Kuala Lumpur, Malaysia. | www.nst.com.my

Dilansir dari Kompas.com, Minggu (15/3), Kementerian Kesehatan Malaysia telah melakukan konfirmasi terkait adanya peningkatan jumlah kasus corona baru dalam beberapa hari terakhir.

Dalam laporannya, Pemerintah Malaysia sudah mencatat adanya 428 orang yang terinfeksi corona per Minggu (15/3).

Baca Juga: Positif Corona, Pasien di RSUD Moewardi Solo Meninggal. Jenazah Dibungkus Plastik

“Kasus-kasus baru itu membuat total infeksi di Malaysia menjadi 428 orang,”

Angka ini meningkat hampir 190 kasus karena pada pertengahan pekan lalu, kasus di Malaysia hanya sebanyak 238 kasus saja.

Pemerintah Malaysia mengatakan kasus baru positif corona berkaitan erat dengan acara Tabligh Akbar di Masjid Sri Petaling, Kuala Lumpur. Hal ini lantaran para pasien diketahui memiliki riwayat perjalanan menghadiri acara tersebut.

Menteri Kesehatan Malaysia, Dr Adham Baba pun langsung mengambil langkah cepat untuk mengatasi peningkatan kasus corona ini.

“Pemerintah Malaysia akan mengadakan pertemuan khusus pada hari senin untuk membahas langkah lebih lanjut mengatasi penyebaran Covid-19 di Malaysia,” ucap Adham

Baca Juga: Sentil Indonesia Soal Penanganan Corona, WHO Minta Semua Orang Yang Flu Dites!

2.

696 WNI hadiri Tabligh Akbar di Malaysia

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Corona Achmad Yurianto. | setkab.go.id

Berdasarkan data yang dirilis media lokal Malaysia, Bebasnews seperti dikutip CNBCIndonesia.com, ada sebanyak 696 warga Indonesia yang hadir dalam acara takbir tersebut.

Selain itu, ada juga dari Filipina (215), Thailand (132), Vietnam (130), Singapura (95), Kamboja (79), Brunei Darusalam (74), dan China (35).

Pemerintah Indonesia sendiri masih berusaha melakukan pelacakan pada orang-orang yang sebelumnya dikabarkan mengikuti tabligh akbar di Malaysia.

Baca Juga: Solo KLB Corona, Wali Kota Liburkan Sekolah dan Larang Warga Cipika-Cipiki!

“Masih kita tracing, enggah tahu orangnya siapa itu, enggah tahu orangnya dari mana,” ucap Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Corona Achmad Yurianto, Sabtu (14/3) lalu.

Yuri juga meminta agar orang-orang yang sempat bepergian dari luar negeri dan mengalami gejala sakit diminta agar cepat melapor ke petugas medis supaya bisa ditindaklanjuti.

Artikel Lainnya

Kasus wabah corona di Malaysia meningkat pesat pasca acara Tablig Akbar di Kuala Lumpur beberapa waktu. Pemerintah Negeri Jiran pun mengklaim ada 190 kasus baru.

Hal ini seharusnya bisa membuat kita semua menahan diri dan tidak mengikuti sebuah kegiatan massal yang dihadiri banyak orang sementara waktu.

Jangan sampai kita malah menjadi korban pandemi corona yang kini sedang menjadi perhatian serius dunia.

Tags :