Demi Redam Aksi Masa, Kapolsek ini Rela Bersimpuh Memohon Ampun, Videonya Viral!

ilustrasi
ilustrasi | medan.tribunnews.com

Sudah tolong jangan diteruskan, ujar Kapolsek!

Mendengar kata polisi tentu imajinasi kita akan melayang tentang seorang petugas negara yang bertugas menjaga keamanan di tengah masyarakat.

Namun di tempat lain, kata polisi justru tidak melulu positif, yang ada malah negatif, seperti perihal tilang dan sebagainya.

Berbicara soal polisi, baru-baru ini netizen dihebohkan dengan aksi heroik seorang polisi yang tengah meredam aksi massa, polisi yang diketahui bernama Iptu Akbar itu terekam bersimpuh dan memohon agar tidak melakukan aksi kekerasan.

Dari video yang beredar, video itu diduga di rekam di sebuah daerah di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, alasannya, karena Iptu Akbar sendiri adalah seorang Kapolsek di salah satu daerah di sana, tepatnya di Cempa.

Dilansir dari tribunnews.com, Senin (12/11/19) sebelum Iptu Akbar bersimpuh dan memohon ampun, beberapa masyarakat setempat menggelar aksi penolakan terhadal tamang ilegal di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.

Namun aksi massa tersebut berubah menjadi semakin anarkis lantaran salah satu warga tersulut emosi oleh salah seorang yang diduga berprofesi sebagai pekerja tambang.

Saat suasana semakin panas, beberapa warga yang kedapatan membawa senjata tajam kemudian mengejar pria tersebut, saat hendak ditebas oleh warga, mendadak seorang polisi muncul di tengah kerumunan dan berusaha meredam kemarahan warga dengan bersimpuh dan memohon agar tidak menebas korban.

Saat itu, puluhan warga menolak tambang ilegal, dilakukan dengan aksi demo. Saat itu warga tersulut emosi

Saat suasana semakin memanas, sejumlah warga lainnya mengejar pekerja dan menghunuskan golok dan parang,

Karena situasi emosi, saya kemudian berinisiatif bersimpuh, memohon agar tidak menebas korban, kata Akbar saat dikonfirmasi awak media.

Baca juga : 7 Kalimat Ini Sering Menjadi Senjata Kalau Kena Tilang Polisi, Kamu Pernah Pakai?

ilustrasi
Iptu Akbar memohon kepada massa | www.grid.id

Melihat Iptu Akbar bersimpuh, aksi warga akhirnya lambat laun mereda, warga yang sempat terbakar amarah akhirnya meredar manakala melihat seorang Kapolsek bersimpuh sembari merapatkan kedua telapak tangan dan memohon agar massa tidak melukai pekerja tambang yang sudah jatuh terkapar.

Di tempat terpisah, menurut keterangan salah seorang warga, Kapolsek Akbar memang cukup disegani oleh warga Pinrang, banyak warga yang senang karena ia dikenal sangat ramah. Hal tersebut juga dibenarkan oleh Wakapolres Pinrang, Kompol Nugraha Pamungkas.

Iptu Akbar di kalangan polisi dan warga dikenal sebagai polisi yang berkepribadian baik dan suka monolong, kata Wakapolres Pinrang Kompol Nugraha Pamungkas.

Baca juga : Kisah Menegangkan Polisi Terobos Jalur Teroris Demi Kawal Pemilu, Nyawa Jadi Taruhan!

Iptu Akbar memohon kepada massa
Iptu Akbar memohon kepada massa | www.grid.id
View this post on Instagram

- Aksi seorang polisi menghentikan tindak brutal massa di Pinrang menuai simpati banyak masyarakat. ⠀ Video anggota polisi yang diketahui merupakan Kapolsek Cempa Kabupaten Pinrang tersebut viral di media sosial. ⠀ Dari video yang beredar, terlihat aksi dilakukan di sebuah kebun, dan terdapat tanaman pohon pisang. ⠀ Sejumlah massa datang dengan membawa parang dan balok hendak menghabisi seorang pria yang berlindung di pohong pisang tersebut. ⠀ Namun, anggota polisi yang diketahui bernama Iptu Akbar yang merupakan Kapolsek Cempa, bermaksud melerai dan membujuk massa untuk menghentikan aksinya. ⠀ “Aja pak, aja kasi (jangan pak, jangan kasihan),” begitu suara yang terekam dalam video tersebut. ⠀ Iptu Akbar terlihat rela duduk bersimpuh dengan cakupan tangan untuk memohon kepada massa untuk tidak main hakim sendiri. ⠀ Lalu, beberapa dari orang-orang tersebut ikut mendukung Iptu Akbar untuk tidak melakukan perbuatan brutal. ⠀ Dalam postingan Humas Polri menyampaikan bahwa aksi Iptu Akbar tersebut mendapat sambutan banyak pihak. ⠀ Salah satunya tokoh pemuda, Muhammad Nur, yang mengaku salut dan simpatik terhadap sang kapolsek. ⠀ “Beliau seorang Perwira Kepolisian dengan jabatan Kapolsek, tetapi rela bersimpuh memohon belas kasih warga demi menyelamatkan nyawa seorang pekerja tambang yang sudah terluka terkapar tak berdaya dari amuk massa. Kami salut dan simpatik atas tindakan beliau, dan hal seperti inilah yang perlu mendapatkan atensi penghargaan dari Pimpinan Polri,” kata Muhammad Nur, salah seorang tokoh Pemuda Pinrang yang juga menjabat sebagai salah satu wakil ketua di organisasi Pemuda Muhammadiyah Cabang Pinrang, Jum’at 8 November 2019. ⠀ ➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖ Jangan lupa selalu tinggalkan like, komentar dan tag teman kalian boskuh!

A post shared by INFO TABEDAENG (@infotabedaeng) on

Artikel Lainnya

Menurut Nugraha, Iptu Akbar akan diberikan penghargaan karena aksi heroiknya membantu menyelamatkan warga yang nyawanya terancam

Tags :