Dari Orasi Emak-emak Sampai Avengers Bawa Spanduk, Berikut Sederet Daya Tarik Sidang MK!

Semua mata tertuju ke persidangan di MK

Sidang sengketa hasil Pemilihan Presiden 2019 yang saat ini tengah digelar memang menyedot perhatian masyarakat Indonesia. Selain itu memang adalah suatu hal penting mengawal persidangan yang akan menentukan pemimpin Indonesia lima tahun kedepan ini.

Namun nampaknya selain di dalam persidangan, hal-hal menarik juga terjadi di luar ruang persidangan. Hal itu nampaki dari beragamnnya massa yang hadir dalam aksi untuk mengawal sidang MK.

Barisan Emak-emak Militan | www.medcom.id

Emak-emak

Salah satunya adalah Barisan Emak-emak Militan (BEM). Dalam aksinya, seorang perwakilan BEM, Kurnia Tri Rayani menyampaikan orasinya yang mengkritik jurnalis dan mahasiswa.

"Silakan mahasiswa tersinggung, silakan jurnalis tersinggung. Ada sih yang baik, tapi memang tidak banyak," ujar Tri dari atas mobil komando pada Selasa, 18 Juni 2019 (Tempo.co).

Ia mengatakan bahwa mahasiswa dan jurnalis saat ini sudah ‘hilang’ dari Republik Indonesia. Karena menurutnya sudah tak ada jurnalis yang berpihak pada masyarakat.

"Sehingga hal-hal yang baik, hal-hal yang datang dari rakyat, tidak terangkat ke permukaan, yang terangkat hanya apa yang menjadi kepentingan pemerintah saat ini," ujar Tri yang disambut meriah oleh massa aksi dengan kata 'betul'.

Saat Tri ditemui usai berorasi, ia mengaku massa yang datang murni rakyat dan tak terafiliasi dengan kubu politik mana pun di Pilpres 2019.

Meskipun ia sendiri mencurigai adanya kecurangan dari kubu pasangan calon nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin, tapi ia mengaku tak membela pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

"Beda ya, tidak setuju lagi dengan apa yang dilakukan dengan 01 sebagai petahana, tapi kami bukan dalam arti sempit membela 02. Tapi karena calonnya hanya dua, otomatis kesannya membela 02," kata dia.

Namun saat ditanya soal link media online yang jadi bukti kecurangan oleh Tim Hukum Prabowo-Sandi, Tri ikut meyakini kebenarannya.

"Lagi pula, ketika Anda memberitakan sesuatu lewat media online tentang peristiwa, apakah anda mau dikatakan bohong tentang peristiwa itu? Bila tidak ada peristiwa, anda bisa buat berita?," jawab Tri.

Artikel Lainnya
Superhero di Sidang MK | merahputih.com

Superhero

Dilansir melalui Liputan6.com, Selain emak-emak, nampaknya usai menyelesaikan seri terakhir dari filmnya, para Avengers ikut mengawal jalannya persidangan di MK.

Di Patung Kuda, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, beberapa orang berkostum superhero membentangkan slogan-slogan berisi perdamaian.

Terlihat mereka memegang banner dengan tulisan "Jakarta Damai" dan juga "#Koalisi Indonesia Rukun". Ada pula Gatot Kaca yang memegang banner "#Rusuh No, Damai Yes..."

Tidak diketahui dari aliansi mana massa superhero itu. Mereka datang sekitar pukul 10.30 WIB, setelah massa dari aliansi lain menggelar aksi di sana.

Ondel-ondel di sidang MK
Ondel-ondel di sidang MK | jakarta.tribunnews.com

Ondel-ondel

Selain massa yang menamakan diri Ikatan Keluarga Besar Universitas Indonesia (IKB UI) dan Komunitas Indonesia Berdaulat (KIBAR) juga melakukan aksi serupa.

Mereka membentangkan slogan "Aksi Ini Bukan Bela Prabowo. Aksi Ini Bela Kedaulatan Rakyat. Kembalikan Kedaulatan Rakyat dari Perampok Suara Rakyat".

Terlihat pula slogan "We Stands for Honest and Fair Constitutional Court Judges" yang diangkat oleh beberapa peserta aksi.

Aksi tersebut dikemas dengan pagelaran seni khas Betawi. Terlihat juga sepasang Ondel-Ondel dalam aksi tersebut. Selain menunjukkan Ondel-Ondel, aksi itu juga disertai dengan iringan musik khas Betawi.

Sidang MK adalah salah satu agenda penting bagi Indonesia saat ini. Maka dari itu mari kita masyarakat kawal sidang tersebut, namun dengan cara yang damai dan dewasa.

Tags :