Berhari-hari Tak Ada Kejelasan, Kasus Mutilasi Dalam Koper Akhirnya Terkuak!

Penemuan kepala Budi Hartanto
Penemuan kepala Budi Hartanto | news.detik.com

Akhirnya terkuak! Mantul Pak Polisi!

Kasus mayat dalam koper di Blitar yang viral beberapa hari kemarin akhirnya terkuak, menurut Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera, terduga pelaku pembunuhan Budi Hartanto (28) di tangkap di dua lokasi yang berbeda, satu pelaku berhasil ditangkap di Jakarta dan satu pelaku lainnya berhasil ditangkap di Kediri.

Tak hanya menangkap terduga pelaku, Barung juga memastikan kalau timnya juga telah menemukan kepala korban di Bleber Kediri.

Kepala sudah ditemukan lokasi di Kediri. Tapi untuk detailnya kita rahasiakan untuk pengembangan yang lain, kata Barung kepada detikcom di Mapolda Jatim Jalan Ahmad Yani Surabaya, Jumat (12/4/2019).

Lebih lanjut, Barung memastikan ditemukannya kepala korban ini sama seperti lokasi dilacaknya handphone korban yang sebelumnya mati di kediri.

Kepala ini berada di lokasi di Kediri. Sesuai dengan matinya HP itu. Lokasi matinya di kediri, lanjutnya.

Kepala mayat dalam koper itu ditemukan oleh pihak kepolisian sudah dikubur, dan kondisinya juga sudah membusuk dan tidak bisa dikenali lagi.

Kepala kita temukan di Beleber Kediri. Sudah dikubur, jelas Barung.

Namun pihak kepolisian tidak kurang akal, pihaknya juga akan menggunakan teknologi untuk mengidentifikasi penemuan kepala tersebut, mulai dari DNA, golongan darah dsb, dan setelah dilakukan pengecekan hasilnya cocok dengan jasad korban yang ditemukan di dalam koper di pinggir sungai di Desa Karang Gondang, Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar pada 3 April 2019 lalu.

Mohon maaf keadaannya sudah membusuk. Tetapi polisi punya teknologi identifikasi. Dari DNA, goldar, semuanya cocok. Dari bentuk potongan yang tersisa ini identik, jelasnya.

Tujuan pelaku memutilasi korban selain agar jasad korban muat di dalam koper juga karena ingin menghilangkan jejak, agar korban tidak diketahui identitasnya.

Penemuan kepala Budi Hartanto
Penemuan kepala Budi Hartanto | news.detik.com
Artikel Lainnya

Sementara itu, proses penangkapan kedua pelaku adalah hasil dari pengembangan dari pelaku pertama yang berhasil ditangkap di Jakarta, dari keterangan pelaku tersebut, pelaku kedua akhirnya ditangkap di Kediri malamnya.

Yang Jakarta itu ditangkap kemarin sore, kemudian dia buka mulut akhirnya tertangkap satu pelaku di Kediri malamnya, kata Barung.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Budi Hartanto, guru Honorer di sebuah SD sekaligus dancer di Kediri dipastikan korban mutilasi, jasad budi di temukan di dalam koper, Rabu (3/4) pukul 07.00 WIB di Desa Karang Gondang, Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar pada 3 April 2019 lalu.

Tags :