8 Film Tentang Kudeta Paling Mencengangkan yang Sering Dilewatkan
21 Juni 2021 by Dwi Ayu SilawatiDaftar film tentang kudeta terbaik yang keren, tapi sering terlewat.
Daftar film tentang kudeta terbaik yang ada di dunia cukup mewakili sebagian kejadian yang terjadi secara nyata. Mendengar kata kudeta saja, rasanya sudah tegang dan mengkhawatirkan. Fenomena politik ini merupakan bentuk ketidakpuasan sebagian orang terhadap situasi politik di suatu negara.
Meski bisa dilakukan dengan berbagai cara, seperti protes damai. Tak jarang, proses kudeta dan revolusi bisa saja tereskalasi dalam bentuk tindak kekerasan. Beberapa bahkan menghebohkan dunia dan menarik untuk dikenang lewat film.
Daftar film tentang kudeta terbaik yang diangkat dari kisah nyata
Di bawah ini, sudah beberapa daftar film tentang kudeta terbaik yang diangkat dari kisah nyata. Ada juga yang dibuat pure berdasarkan fiksi.
Colonia (2016)
Berlatarkan 1973 saat kudeta militer terjadi di Chile, sepasang muda mudi Daniel dan Lena mau tak mau terlibat dalam kerusuhan ini. Daniel diculik oleh militia suruhan Pinochet. Lena, sang kekasih berusaha mencari keberadaan Daniel dan terhenti di sebuah tempat bernama Colonia Dignidad.
Di sana, ia bertemu dengan sekelompok komunitas kepercayaan yang menjadi satu-satunya jalan bagi Lena untuk menemukan Daniel. Salah satu daftar film tentang kudeta terbaik yang dibintangi Emma Watson ini diangkat dari kisah nyata dan jadi salah satu film terbaik yang rilis 2016.
Suffragette (2015)
Pada 1910-an, kesetaraan gender bukan hal yang lumrah bahkan di Eropa. Di Inggris, sekelompok wanita yang bekerja sebagai buruh akhirnya menginisiasi sebuah protes besar yang awalnya hanya menuntut pemberian hak memilih bagi wanita.
Protes damai ini berakhir ricuh dan menimbulkan kerusuhan berdarah selama beberapa waktu. Perjuangan dan pengorbanan para buruh wanita tadi akhirnya menjadi awal mula pergerakan feminis di Inggris yang berlanjut dengan kebijakan yang adil bagi perempuan hingga sekarang.
The Wind that Shakes the Barley (2006)
Film tentang kudeta lain yang seringkali terlewatkan adalah The Wind that Shakes the Barley. Berlatarkan Irlandia di abad 18 ketika kesenjangan ekonomi antara tuan tanah asal Inggris dan petani Irlandia terus meningkat. IRA akhirnya terbentuk dan melakukan pemberontakan pada Inggris, sayangnya mereka gagal.
Namun, ketidakadilan terus merajalela dan akhirnya membuat perang gerilya terus berlangsung. Dengan senjata seadanya, para petani Irlandia berusaha memerdekakan diri dari keserakahan Inggris.
Link download film The Wind that Shakes the Barley
Baca juga: Film Tentang Kudeta yang Menegangkan dan Nggak Bikin Bosan
Bloody Sunday (2002)
Salah satu daftar film tentang kudeta terbaik ini merupakan dramatisasi dari sebuah peristiwa berdarah yang terjadi di Derry, Irlandia Utara pada 1972. Saat itu, masyarakat turun ke jalan untuk menuntut hak mereka. Namun, satu tembakan dari aparat militer Inggris akhirnya membuat kerusuhan terjadi dan menewaskan puluhan orang lainnya.
Film tentang kudeta ini berusaha mengelak tudingan militer Inggris yang menyalahkan tindakan anarkis demonstran dengan menggunakan sudut pandang para saksi mata yang disembunyikan identitasnya.
A Twelve-Year Night (2018)
Masih di 70-an saat Uruguay dikuasai oleh pemerintah militer yang diktator. Kisahnya berkutat pada tiga tahanan politik yang ternyata menjadi korban selamat dari sebuah pembantaian yang dilakukan militer berkuasa pada sekelompok aktivis oposisi.
Mereka tidak dihukum mati karena suatu hal dan akhirnya harus mendekam di tahanan isolasi selama dua belas tahun. Berganti lokasi hingga hampir kehilangan kewarasan, mereka dibebaskan saat pemerintah Uruguay dipegang oleh pemerintah demokratis.
Salah satu dari tiga tahanan tersebut adalah Pepe Mujica yang akhirnya menjadi presiden Uruguay di 2010-2015. Tertaruk untuk nonton daftar film tentang kudeta terbaik ini?
The Square (2013)
Diangkat dari fenomena kudeta terbesar di dunia yang terjadi pada 2011 di Mesir. Peristiwa protes damai yang bertujuan pada penggulingan presiden Mubarak yang sudah berkuasa selama puluhan tahun. Peristiwa yang dikenal pula sebagai Tahrir ini berlangsung hingga beberapa tahun. Bahkan saat film ini dirilis pada 2013.
Dengan mengusung format dokumenter, film tentang kudeta ini berusaha menggambarkan detik-detik terjadinya revolusi di Mesir hingga perkembangan dan dinamikanya beberapa tahun kemudian. Film tentang kudeta ini bahkan mengantongi beberapa penghargaan internasional, termasuk nominasi Piala Oscar.
Baca juga: Film Militer ini Gambarkan Kehidupan Sejarah Indonesia
The Age of Shadows (2016)
Berlatar waktu 1920-an, salah satu daftar film tentang kudeta terbaik ini mengisahkan usaha kelompok pemberontak yang hendak meledakan sebuah fasilitas penting milik Jepang yang ditempatkan di Seoul. Prosesnya tidak mudah sebab mata-mata Jepang sudah mengetahui rencana ini dan berusaha menghentikan mereka.
Kisah ini diterangkan lewat sudut pandang seorang polisi Jepang yang pernah lahir dan besar di Korea. Ia dihadapkan pada dilema untuk menjalankan tugas negaranya atau mengikuti hati nurani. Tentu ini bukan film tentang kudeta yang diangkat dari kisah nyata, melainkan kisah fiksi semata.
Di Balik 98 (2015)
Peristiwa demonstrasi besar pada 1998 yang terjadi di Jakarta dan beberapa daerah lain di Indonesia sempat mengguncang dunia. Saat itu, demo berdarah akhirnya berhasil merangsek Soeharto mundur dari jabatannya. Namun, semua tak semudah dan secepat bayangan.
Banyak nyawa yang melayang, keluarga yang tercerai berai, dan ekonomi yang terus menurun. Film tentang kudeta ini berusaha menggambarkan pergolakan politik yang terjadi saat itu dari sudut pandang sebuah keluarga dan aktivis mahasiswa. Sayangnya, film yang dibintangi Chelsea Islan ini dianggap main aman dan kurang dapat geregetnya.
Tak ada yang mau terlibat dalam suatu peristiwa kudeta berdarah. Namun, ada banyak hal yang bisa mempengaruhi dan mendorong terjadinya fenomena ini. Daftar film tentang kudeta terbaik di atas bisa jadi pelajaran berharga bagi kita untuk mengenang betapa besar dan mahalnya perjuangan yang harus dilalui untuk bisa merasakan demokrasi dan kebebasan.