Seru Abis! 15 Film Kungfu Terbaik yang Dibintangi Jackie Chan

Film yang dibintangi Jackie Chan
Film terbaik yang dibintangi Jackie Chan | www.sausageroll.com.au

Kamu juga salah satu pencinta film Jackie Chan?

Buat kamu penggemar film action, udah nggak asing lagi dengan sosok bernama Jackie Chan bukan? Yap, aktor yang berasal dari China ini memang terkenal dalam dunia film, khususnya yang ber-genre action dan komedi, karena Jackie Chan memiliki ciri khas berantem yang berbeda dengan lainnya.

Jackie Chan memulai debutnya pada sebuah film berjudul Big and Little Wong Tin Bar (1962), saat mash berusia delapan tahun. 50 tahun berlalu, kini sudah banyak film yang dibintangi oleh Jackie Chan.

15 Film yang Dibintangi Jackie Chan, Pemeran Kungfu Terbaik

Nah, dari kesuksesan seorang Jackie Chan, ternyata ada 15 film yang dianggap sukses dan bahkan mendapatkan banyak apresiasi dari masyarakat dunia. Kamu bisa menonton deretan film Jackie Chan di situs download film. Berikut daftar film Jackie terbaik dan terbaru yang bisa kamu tonton.

1.

Project A (1983)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Project A (1983) | www.imdb.com

Dalam produksi film Project A, Jackie Chan beradu akting dengan aktor lain bernama Sammo Hung dan Yuen Biao, yang hingga kini dikenal sebagai "The Three Brothers".

Film Project A menandai kembalinya Jackie Chan ke dunia perfilman, sekaligus menceritakan tentang polisi laut yang bekerja sama dengan penipu untuk memberantas bajak laut.

Film Project A yang disutradarai dan ditulis oleh Jackie Chan ini memang penuh dengan perkelahian, namun digabungkan dengan komedi khas yang mudah diingat oleh para penggemarnya.

Link Download: Project A

2.

Rush Hour (1998)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Rush Hour | hdpopcorns.co

Rush Hour bisa dikatakan jadi salah satu film yang dibintangi Jackie Chan tersukses. Kesuksesan itu pun dibuktikan dengan jumlah pendapatan yang berhasil mencapai 245 juta dollar, makanya nggak heran kalo ada kabar sekuel keempat dari film Rush Hour akan rilis tahun ini.

Film yang diproduksi oleh New Line Cinema ini mengisahkan dua polisi yang memiliki latar belakang dan sifat yang berbeda, namun terlepas dari perbedaan tersebut, mereka harus bekerja keras untuk menyelamatkan anak konsulat China yang sedang diculik.

Sesuai dengan ciri khas Jackie Chan, banyak adegan konyol dan kocak dalam film Rush Hour yang turut dibintangi oleh Chris Tucker ini.

Link Download: Rush Hour

Baca juga: 7 Film Mandarin Terbaik, Nggak Kalah dari Film Hollywood

3.

Police Story (1985)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Police Story | letterboxd.com

Selain Rush Hour, film Police Story juga jadi salah satu akting pertama Jackie Chan sebagai seorang polisi yang dibuat beberapa sekuel karena keberhasilannya. Film Police Story juga nggak hanya sukses di Asia saja, namun juga di Hollywood.

Bahkan, Jackie Chan sendiri mengatakan kalau film Police Story jadi salah satu film aksi terbaik yang pernah ia bintangi.

Film Police Story yang mengisahkan seorang polisi Hong Kong yang berusaha untuk menangkap pimpinan organisasi Triad, kelompok kriminal yang terkenal. Pemimpinnya, Chu Tao selalu berhasil kabur setelah tertangkap. Akibatnya, sang polisi harus bersusah payah untuk menangkapnya.

Nggak hanya itu, film Police Story juga disebut salah satu film Hong Kong yang mempengaruhi dunia saat itu loh!

Link Download: Police Story

4.

Drunken Master (1978)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Drunken Master | mubi.com

Film Jackie Chan terbaik berikutnya adalah Drunken Master. Film ini mengisahkan sosok anak muda bernama Wong Fei Hung yang dikenal nakal dan sering mendapat masalah. Menyadari anaknya nakal, sang ayah mengirimnya ke tempat belajar bela diri. Dari sanalah ilmu bela dirinya mulai terasah. 

Berkat aktingnya yang jempolan, Drunken Master dicap sebagai film terlaris Jackie Chan di Hong Kong.

Lewat perannya sebagai sang ahli bela diri, Wong Fei Hung, sewaktu muda dalam film Drunken Master, membuat nama Jackie Chan dikenal dalam dunia perfilman dunia dalam genre action.

Film yang disutradarai oleh Yuen Woo-ping ini juga jadi cikal bakal komedi-aksi yang selalu dipertontonkan dalam Jackie Chan film, dan jadi salah satu film yang dikenang sepanjang masa. Tertarik untuk nonton film kungfu ini?

Link Download: Drunken Master

Baca juga: 5 Film Kung Fu Terbaik dan Terpopuler yang Tidak Pernah Bosan Untuk Ditonton

5.

The Legend of Drunken Master (1994)

Film yang dibintangi Jackie Chan
The Legend of Drunken Master | usa.newonnetflix.info

Setelah sukses dalam sekuel pertamanya, film Drunken Master pun dibuatkan sekuel keduanya 16 tahun kemudian. Film The Legend of Drunken Master ini kembali menampilkan Jackie Chan yang berperan sebagai Wong Fei Hung dengan jurus mabuknya.

Film The Legend of Drunken Master bahkan masuk dalam 100 film terbaik versi majalah Time tahun 2005 lalu, dan bahkan prestasinya terus berlanjut hingga film garapan Lau Kar-leung ini berhasil masuk dalam 10 film terbaik oleh British Film Institute.

Link Download: The Legend of Drunken Master

6.

The Knight of Shadow: Between Yin and Yang (2019)

Film yang dibintangi Jackie Chan
The Knight of Shadow: Between Yin and Yang | www.imdb.com

Di awal tahun 2019 ini, ternyata Jackie Chan kembali ke dunia perfilman setelah vakum selama setahun. Melalui film The Knight of Shadow: Between Yin and Yang, Jackien Chan berperan sebagai seorang pemburu iblis legendaris bernama Pu Songling.

Dibantu oleh anak didiknya, Jackie Chan bertugas untuk membasmi iblis jahat yang masuk ke dimensi manusia.

Film Jackie Chan terbaru ini tayang pada 6 Februari 2019 lalu di bioskop, namun buat kamu yang belum nonton film Jackie Chan, jangan khawatir karena bisa download di bawah ini.

Link download: The Knight of Shadow: Between Yin and Yang

Baca juga: Jajaran Film Tentang Memasak Terbaik yang Bikin Ngiler Selama Nonton

7.

Kung Fu Yoga (2017)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Kung Fu Yoga | www.epochofunlight.net

Meski rilis dua tahun silam, Kung Fu Yoga termasuk ke dalam salah satu film Jackie Chan terbaru yang cocok ditonton bareng keluarga. Kung Fu Yoga merupakan perpaduan antara film Bollywood, film Mandarin, dan film Hollywood. Belum pernah kan melihat aktor legenda kung fu seperti Jackie Chan menari-nari ala India?

Di sini Jackie Chan diceritakan sebagai seorang arkeolog yang menjalin kerjasama dengan seorang profesor cantik asal India untuk mencari sebuah harta karun paling berharga di India. 

Bukan Jackie Chan namanya jika tidak memasukkan unsur bela diri di dalam filmnya. Dengan skill kung fu yang dimilikinya, Jackie Chan berhasil menghadapi orang-orang yang berusaha mengambil harta karun yang sedang ia teliti. Banyaknya aksi seru dan kocak membuat film baru Jackie Chan ini layak kamu tonton!

Link download Jackie Chan FilmKung Fu Yoga

8.

The Foreigner (2017)

Film yang dibintangi Jackie Chan
The Foreigner | www.indiewire.com

Judul film Jackie Chan terbaru berikutnya adalah The Foreginer. Film yang dirilis pada tahun 2017 ini bercerita tentang seorang pengusaha asal Tiongkok bernama Quan (Jackie Chan) yang tinggal di London. Konflik di film ini bermula saat putri semata wayang Quan tewas karena terkena ledakan bom yang disinyalir bermuatan politis. 

Kejadian nahas tersebut sontak membuat Quan merasa sangat terpukul dan melakukan balas dendam kepada sosok di balik aksi teroris yang telah menewaskan putrinya. Dugaan sosok di balik tragedi bom tersebut mengarah ke seorang agen intelejen Inggris bernama Hennessy (Pierce Brosnan).

Semakin jauh ia mencari tahu tentang latar belakang ledakan tersebut, semakin terkuak pula masa lalu Quan yang ternyata masih berhubungan dengan peristiwa ledakan itu. Film baru Jackie Chan ini wajib banget kamu tonton.

Link download: The Foreigner

Baca juga: 15 Film Action Terbaik yang Wajib Ditonton. Seru Banget!

9.

The Tuxedo (2002)

Film yang dibintangi Jackie Chan
The Tuxedo | www.1zoom.me

The Tuxedo merupakan salah satu judul film Jackie Chan terbaik yang sayang untuk dilewatkan. Film yang rilis tahun 2002 ini mungkin sedikit mengingatkan kita akan film Kingsman. Di mana keduanya memperlihatkan alat-alat canggih sebagai senjata mereka dalam mengalahkan musuh.

Film ini menceritakan Jimmy Tong (Jackie Chan) yang merupakan seorang supir pribadi Clark Devlin (Jason Isaacs). Suatu ketika, Clark mengalami kecelakaan yang membuatnya harus menjalani ruang perawatan. Beberapa barang milik Clark pun dititipkan kepada Jimmy, termasuk tuksedo miliknya. 

Namun Jimmy tak menyangka jika tuksedo milik bosnya ini bukanlah tuksedo biasa, melainkan sebuah tuksedo ajaib yang mengubah kehidupan Jimmy.

Link download: The Tuxedo

10.

The Karate Kid (2010)

Film yang dibintangi Jackie Chan
The Karate Kid | merahputih.com

Kurang afdol rasanya jika tak memasukkan The Karate Kid ke daftar film Jackie Chan terbaik. Di film yang rilis pada tahun 2010 ini, Jackie Chan beradu akting dengan Jaden Smith, yang tak lain adalah putra Will Smith. Meski bukan film pertamanya, lewat film ini nama Jaden Smith mulai melambung di kancah perfilman.

The Karate Kid berkisah tentang Dre Parker (Jaden Smith) yang terpaksa harus pindah bersama ibunya ke Beijing, China. Di sekolah barunya, Dre menjadi korban bully beberapa temannya. Hal ini tidak terlepas dari penampilan Dre yang terlihat mencolok dan berbeda dengan culture anak-anak sekolah di Beijing. 

Karena beberapa kali di-bully, Dre pun merasa kesal dan ingin membalas dendam. Namun apa daya, murid yang coba ia kalahkan ternyata jago bela diri. Dari sinilah Dre bertemu sosok Han (Jackie Chan) yang merupakan ahli bela diri dan belajar banyak tentang ilmu bela diri darinya. 

Perlahan-lahan Dre pun mulai menguasai ilmu karate yang diajarkan Han. Sampai pada puncaknya, ia ikut sebuah turnamen karate terbesar di Beijing.

Di sana ia harus berhadapan dengan Cheng, yang merupakan musuh bebuyutannya di sekolah. Akankah Dre berhasil mengalahkan orang yang suka mem-bully dirinya? Kamu bisa tonton filmnya di link berikut ini.

Link download: The Karate Kid

11.

Skiptrace (2016)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Skiptrace (2016) | medium.com

Film yang dibintangi Jackie Chan selanjutnya ada Skiptrace yang tergolong sukses karena berhaisl menjaring banyak penonton. Film ini menceritakan Detektif Bennie Chan yang bekerja sama dengan penjudi Amerika, Connor Watt untuk melacak penjahat kelas kakap berjuluk Matador.

Detektif Chan juga punya misi untuk menyelamatkan Samantha, putri rekannya. Layaknya sinema Jackie Chan lainnya, Skiptrace penuh aksi laga yang bikin penonton tegang.

Nonton film Jackie Chan: Skiptrace

12.

Bleeding Steel (2017)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Bleeding Steel (2017) | www.daffaardhan.com

Bleeding Steel tak boleh dilewatkan jika kamu mencari kumpulan film Jackie Chan. Film yang dirilis di di Hong Kong dan Tiongkok sejak tahun 2017 ini baru masuk ke Indonesia pada awal tahun 2018. Ceritanya tentang agen rahasia yang berjuang melawan manusia super yang memiliki jantung mekanis terbuat dari baca.

Secara garis besar, film ini menampilkan pertarungan Kung Fu Jackie Chan yang lebih modern karena memiliki latar robot dan teknologi CGI. Tertarik menonton film yang dibintangi Jackie Chan ini?

Nonton film Jackie Chan: Bleeding Steel

Baca Juga: 6 Film Jackie Chan yang Dicap Terburuk dan Nggak Banget

13.

Journey to China: The Mystery of Iron Mask / Viy 2: Journey to China (2019)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Journey to China: The Mystery of Iron Mask / Viy 2: Journey to China (2019) | theplaylist.net

Sedang mencari film Jackie Chan 2019? Kamu bisa menonton Journey to China: The Mystery of Iron Mask yang dirilis tahun lalu. Film Jackie Chan terbaru ini juga menampilkan Arnold Schwarzenegger,  aktor Hollywood kondang. Kebayang dong bagaimana serunya duet kedua bintang itu?

Journey to China: The Mystery of Iron Mask / Viy 2: Journey to China merupakan proyek kolaborasi antara China dan Rusia. Film ini tetap asyik ditonton bersama keluarga meski memiliki rating yang buruk.

Link download kumpulan film Jackie Chan: Journey to China: The Mystery of Iron Mask / Viy 2: Journey to China (2019)

14.

Rush Hour 4 (2020)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Rush Hour 4 (2020) | youtube.com

Rindu dengan aksi kocak Jackie Chan dan Chris Tucker? Keduanya akan tampil bersama di Rush Hour 4. Tucker dulu pernah mengatakan bahwa mereka memiliki keinginan membuat film Rush Hour 4. Nyatanya, film ini belum terealisasikan di tahun 2019. Kemungkinan, film Jackie Chan terbaru ini akan rilis di tahun 2020. 

Baca Juga: Daftar Film Jet Li Terbaik Buat Pencinta Genre Laga 

15.

Aankhen 2 (2020)

Film yang dibintangi Jackie Chan
Aankhen 2 (2020) | www.bizasialive.com

Film Bollywood Aankhen mewarnai layar lebar kembali dengan menghadirkan film sekuelnya. Kali ini film Aankhen 2 hadir dengan aktor laga Jackie Chan. Dilansir dari beberapa media, film ini mulai digarap pada tahun 2019 mendatang dan tim pembuatnya menargetkan tayang pada awal 2020. Film Jackie Chan 2020 ini dijamin akan booming!

Artikel Lainnya

Itulah daftar film Jackie Chan terbaik yang bisa masuk list film action terbaik. Beberapa film sukses di atas jadi bukti jika akting Jackie Chan selalu ditunggu-tunggu oleh penggemar setianya. Terlepas masih ada atau tidaknya Jackie Chan movie lain yang dianggap lebih baik atau buruk, kita harus mengakui kalau Jackie Chan adalah salah satu aktor terbaik hingga saat ini.

Tags :