Dari Peran Feminim Hingga Tomboy, Inilah 10 Film Kristen Stewart Terbaik yang Bikin Jatuh Hati!

film Kristen Stewart
Kristen Stewart | geektyrant.com

Download Film Terbaru Kristen Stewart

Nama Kristen Stewart mencuat setelah membintangi seri Twilight Saga. Meski begitu, kamu patut menonton film Kristen Stewart yang nggak kalah keren dengan seri Twilight Saga.

Aktris yang pernah dikabarkan dekat dengan Robert Pattinson ini memang punya pesona yang cuek dan elegan, tidak hanya dikagumi oleh kaum adam saja, tapi juga kaum hawa. Apa kamu termausk salah satu penggemar Kristen Stewart?

Penasaran dengan kualitas akting Kristen Stewart? Berikut 10 film Kristen Stewart terbaik yang bisa kamu tonton.

1.

Panic Room (2002)

film Kristen Stewart
Panic Room (2002) | www.imdb.com

Film Kristen Stewart pertama adalah Panic Room yang berjenis thriller dan mendapatkan skor 75% dari Rotten Tomatoes. Film ini dibuat dengan anggaran minim dan Kristen Stewart masih berusia 12 tahun saat bermain.

Kerennya, dia mampu mengimbangi Jodie Foster buat membawa ketegangan ke ruangan sempit. Film Panic Room menceritakan ibu dan anak, Meg dan Sarah (Jodie Foster dan Kristen Stewart), yang dirampok dan harus bertahan di panic room.

Dijamin kamu bakal didera ketegangan selama menonton film thriller seru ini.

Download Kristen Stewart film ini di sini.

2.

Zathura: A Space Adventure (2005)

film Kristen Stewart
Zathura: A Space Adventure (2005) | tv.verizon.com

Film Kristen Stewart berikutnya adalah Zathura: A Space Adventure yang juga mendapatkan skor 75 dari Rotten Tomatoes. Dalam film ini, Kristen Stewart memang bukan menjadi pemeran utamanya. Tapi dia mampu tampil keren karena menjadi remaja sekaligus kakak yang nyebelin, rebel, dan egois.

Zathura: A Space Adventure menceritatakan kakak-beradik yang menemukan Zathura, board game yang bisa membawa mereka mengalami petualangan di luar angkasa. Seperti Jumanji, film ini diadaptasi dari buku bergambar berjudul sama karya Chris Van Allsburg.

Download film yang dibintangi Kristen Stewart di sini.

Baca juga: Jajaran Charlie’s Angels Baru di Film Reboot 2019.

3.

Personal Shopper (2016)

film Kristen Stewart
Personal Shopper (2016) | www.nziff.co.nz

Personal Shopper merupakan film psychological thiller yang melibatkan hal-hal supernatural. Kristen Stewart berperan sebagai protagonis bernama Maureen, seorang personal shooper alias orang yang kerjanya membelikan barang-barang branded buat bintang ternama.

Dia baru saja kehilangan saudara kembarnya, Lewis. Maureen dan Lewis punya kelebihan merasakan keberadaan sosok dari “dunia lain”. Keduanya juga berjanji, jika salah satu dari mereka meninggal duluan, dia yang meninggal harus ngasih tanda ke dia yang masih hidup.

Personal Shopper mendapatkan skor 81% dari Rotten Tomatoes.

Download filmnya di sini.

4.

Still Alice (2014)

film Kristen Stewart
Still Alice (2014) | ngadem.com

Still Alice merupakan film Indie yang dibintangi Kristen Stewart setelah dia membintangi The Twilight Saga yang sukses besar. Film ini digarap dari novel karya Lisa Genova, mengisahkan Alice (Julianne Moore) yang didiagnosis mengidap alzheimer setelah usianya menginjak 50 tahun.

Dalam film ini, Kristen Stewart menjadi anaknya, Lydia, yang merupakan seorang aktris teater. Film ini menampilkan ikatan cinta murni antara ibu dan anak serta membuat film ini mendapatkan banyak pujian.

Julianne Moore berhasil memenangkan Academy Awards kategori "Best Actress" dan akting Kristen Stewart juga mendapatkan banyak pujian.

Unduh Kristen Stewart film di sini.

Baca juga: Tak Takut Karier Hancur, 8 Artis Populer Dunia Ini Mengaku Suka Sesama Jenis.

5.

Certain Women (2016)

film Kristen Stewart
Certain Women (2016) | wegotthiscovered.com

Film Kristen Stewart terbaik selanjutnya ada Certain Women, film Indie yang mengadaptasi tiga cerita pendek karya Maile Meloy ini. Dalam film ini kamu bakal melihat tokoh perempuan yang kuat dan berjuang demi diri mereka sendiri dan juga orang-orang di sekitar mereka.

Kristen Stewart berperan sebagai Beth Travis, pengacara muda yang menarik perhatian seorang gadis muda pemilik peternakan. Film ini mengangkat isu kekerasan, pernikahan, dan juga hubungan sesama jenis yang mungkin bukan buat semua orang.

Film terbaru Kristen Stewart ini sukses mendapatkan berbagai penghargaan dan meraih skor 91% di Rotten Tomatoes, berdasarkan 185 ulasan. Mantap!

Download film terbaru Kristen Stewart di sini.

6.

Twilight (2008)

film Kristen Stewart
Twilight (2008) | letterboxd.com

Film Twilight bisa dikatikan menjadi titik balik karir Kristen Stewart karena lewat film ini dia menjadi populer dan banyak diidolakan remaja ketika itu. Terdapat lima seri film Twilight yakni Twilight, The Twilight Saga : New Moon, The Twilight Saga : Eclipse, The Twilight Saga : Breaking Dawn Part 1, The Twilight Saga : Breaking Dawn Part 2.

Twilight seri pertama menceritakan Bella Swan (Kristen Stewart) , yang pindah ke rumah ayahnya dan menjadi siswa baru di lingkungan tempat tinggal ayahnya. Di sana, dia bertemu dengan cowok aneh berkulit pucat bernama Edward Cullen (Robert Pattinson) yang ternyata Edward adalah seorang vampir!

Meski tergolong film populer, Twilight hanya mendapat skor 49% dari 218 ulasan di Rotten Tomatoes. Ada banyak kasus jika film yang tergolong populer namun tidak mendapatkan penilaian yang bagus.

Unduh filmnya di sini.

Baca juga: Totalitas, Aktris Ini Beradegan Laga Tanpa Stuntwoman.

7.

The Twilight Saga : Eclipse (2010)

film Kristen Stewart
The Twilight Saga : Eclipse (2010) | www.hollywoodmovieshindiaudiotracks.in

The Twilight Saga : Eclipse merupakan film ketiga dari seri Twilight yang berfokus dengan kisah vampir bernama Victoria yang ingin balas dendam ke Edward termasuk wanita yang dicintainya yaitu Bella.

Victoria membuat pasukan vampir kemudian menyerang keluarga Edward. Dalam The Twilight Saga : Eclipse, Bella harus menentukan pilihannya apakah harus memilih Edward atau Jacob, dua orang pria yang dicintainya.

Jacob merupakan seorang werewolf, yang identitasnya diketahui di film New Moon. Di seri The Twilight Saga : Eclipse, Edward dan werewolf lainnya membantu Edward dan keluarga untuk melindungi Bella.

The Twilight Saga : Eclipse tergolong seri Twilight yang mendapat rating tertinggi di Rotten Tomatoes, yakni 48%. Tertarik menonton film yang dibintangi Kristen Stewart ini?

Unduh filmnya di sini.

8.

Snow White and the Hunts Man (2012)

film Kristen Stewart
Snow White and the Hunts Man (2012) | www.cinemaviewfinder.com

Snow White and the Hunts Man merupakan film yang menjadi twist dari dongeng terkenal berjudul Putri Salju. Pusat ceritanya serupa, putri raja yang punya ibu tiri dan ibu tirinya itu menyuruh pemburu untuk membunuh putri raja di tengah hutan.

Tapi karena tidak tega, pemburu itu membebaskan putri raja dan berbohong dengan mengatakan kalau dia sudah membunuh putri raja.

Kristen Stewart berperan sebagai putri raja (putri salju) dan dia jatuh cinta dengan pemburu yang disuruh ibu tiri untuk membunuhnya. Rotten Tomatoes memberi skor 49% untuk film ini.

Unduh filmnya di sini.

Baca juga: 8 Artis Protagonis Film Paling Dibenci.

9.

The Runaways (2010)

film Kristen Stewart
The Runaways (2010) | officialkstewartmovies.blogspot.com

Film biografi ini menceritakan sebuah rock band di tahun 1970 bernama The Runaways. Kristen berperan sebagai Joan Jett, yang punya posisi sebagai rhythm guitarist dan juga vocalist.

The Runaways juga dibintangi oleh Dakota Fanning yang berperan sebagai Cherie Currie, vocalist band The Runaways.

Film ini berfokus pada hubungan antara Cherie dan Joan, hingga band ini bubar. Rotten Tomatoes memberi skor 49% untuk film The Runaways.

Unduh filmnya di sini.

Baca juga: Populer dan Punya Banyak Fans, 7 Artis Dunia Ini Justru Menjadi Artis yang Paling Dibenci.

10.

Speak (2004)

film Kristen Stewart
Speak (2004) | www.justwatch.com

Film Kristen Stewart terakhir adalah Speak, film independen yang diadaptasi dari novel berjudul sama. Kristen berperan sebagai Melinda Sordino, seorang siswi SMA yang berhenti bicara setelah ada senior yang memperkosanya. Penasaran dong dengan kelanjutan cerita film yang dibintangi Kristen Stewart ini?

Speak mendapatkan skor 78% dari audience di Rotten Tomatoes.

Unduh Kristen Stewart film ini di sini.

Artikel Lainnya

Nah, itulah daftar film Kristen Stewart terbaik yang bisa kamu tonton. Jangan ngaku penggemar Kristen Stewart kalau belum menonton film-film itu. Selamat menonton film-film yang dibintangi Kristen Stewart di atas.

Tags :